Hasil FP1 dan FP2 Moto3 Portugal: Andi Gilang di 20 Besar

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 6 November 2021 06:59 WIB

Andi Gilang. (Foto: Honda Team Asia)

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap muda Indoneisa Andi Farid Izdihar atau akrab disapa Andi Gilang berada di peringkat 20 besar pada sesi latihan bebas pertama dan kedua (FP1 dan FP2) Moto3 Portugal di Sirkuit Portimao, Jumat, 5 November 2021.

Pada sesi FP1, Andi Gilang yang turun bersama Honda Team Asia berada di posisi 23 dengan catatan waktu 1 menit 50.462 detik. Rekan satu tim Andi Gilang, Yuki Kunii, di posisi 24 dengan catatan waktu 1 menit 50.610 detik.

Sementara itu, pembalap tercepat ditempati Dennis Foggia (Italia/Leopard Racing) dengan waktu 1 menit 48,296 detik. Posisi kedua adalah Stefano Nepa (Italia/BOE Owlride) 1 menit 49,048 detik. Ketiga direbut Filip Salac (Rep Ceko/CarXpert PrustelGP) 1 menit 49,082 detik.

Pimpinan klasmen sementara Moto3, Pedro Acosta (Spanyol/Red Bull KTM Ajo) berada di peringkat keenam dengan waktu 1 menit 49,168 detik.

Dua rider Indonesian Racing Gresini Moto3, Jeremy Alcoba dan Gabriel Rodrigo, masing-masing berada di peringkat tujuh dan 28.

Advertising
Advertising

Di FP2, Andi Gilang dan Yuki Kunii, masih berkutat di papan bawah. Keduanya hanya berada di posisi 26 dan 27. Andi Gilang mencatat waktu 1 menit 50,284 detik dan Yuki Kunii 1 menit 50,693 detik. Meski demikian, catatan kedua pembalap Honda Team Asia ini lebih baik dibanding FP1.

Di posisi teratas ditempati Romano Fenati (Italia/Sterilgarda Max Racing Team) dengan waktu 1 menit 48,026 detik. Posisi kedua adalah Foggia 1 menit 48,041 detik, dan Jaume Masia (Spanyol/Red Bull KTM Ajo) di posisi ketika dengan waktu 1 menit 48,258 detik. Acosta menjaga performanya dengan di posisi empat setelah mencatat waktu 1 menit 48,267 detik.

Acosta merupakan pembalap rookie atau debutan yang saat ini unggul 21 poin dari Foggia dalam klasmen sementara Moto3. Acosta saat ini mengumpulkan total 234 poin, sedangkan Foggia 213 poin. Sementara itu, balapan tinggal menyisakan dua seri lagi musim ini.

Hari ini, Andi Gilang dkk akan menjalani sesi FP3 dan dilanjutkan sesi kualifikasi untuk menentukan posisi grid start balapan Moto3 esok hari.

MOTOGP

Baca juga: Peluang Andi Gilang Beranjak dari Papan Bawah Klasemen Moto3

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-installaplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

8 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Pedro Acosta Kedua, Marc Marquez Gagal Finis

14 hari lalu

Hasil MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Pedro Acosta Kedua, Marc Marquez Gagal Finis

Maverick Vinales berhasil menjuarai balap MotoGP Amerika 2024 dengan mengukir sejarah.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

15 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

Maverick Vinales berhasil menjuarai Sprint Race MotoGP Amerika 2024. Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Mengenal Mario Aji Pembalap Moto2

33 hari lalu

Mengenal Mario Aji Pembalap Moto2

Aron Canet menang Moto2 Portugal 2024. Pembalap Indonesia Mario Aji finis ke-23

Baca Selengkapnya

Cicipi Podium Pertama di MotoGP, Pedro Acosta: Ini Hanyalah Permulaan

34 hari lalu

Cicipi Podium Pertama di MotoGP, Pedro Acosta: Ini Hanyalah Permulaan

Pembalap tim Redbull GASGAS Tech3, Pedro Acosta, menyebut podium pertamanya pada kelas MotoGP sebagai sebuah permulaan.

Baca Selengkapnya

MotoGP Portugal: Pedro Acosta Masuk 10 Besar Pembalap Termuda yang Naik Podium

34 hari lalu

MotoGP Portugal: Pedro Acosta Masuk 10 Besar Pembalap Termuda yang Naik Podium

Pembalap muda Tim Red Bull GasGas Tech3 Pedro Acosta menorehkan catatan impresif pada Grand Prix MotoGP Portugal di Sirkuit Internasional Algarve.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Balapan Penuh Drama di GP Portugal: Jorge Martin Rebut Posisi Puncak

35 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Balapan Penuh Drama di GP Portugal: Jorge Martin Rebut Posisi Puncak

Jorge Martin merebut puncak klasemen MotoGP 2024 setelah menjuarai balapan di Portugal, Minggu, 24 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Portugal 2024: Jorge Martin Juara, Rookie Pedro Acosta Naik Podium, Bagnaia dan Marc Marquez Senggolan lalu Crash

35 hari lalu

Hasil MotoGP Portugal 2024: Jorge Martin Juara, Rookie Pedro Acosta Naik Podium, Bagnaia dan Marc Marquez Senggolan lalu Crash

Jorge Martin berhasil menjuarai balapan MotoGP Portugal 2024. Rookie Pedro Acosta naik podium, sedangkan Bagnaia dan Marc Marquez crash.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez: Rookie Pedro Acosta Pesaing yang Harus Diwaspadai di MotoGP 2024

37 hari lalu

Marc Marquez: Rookie Pedro Acosta Pesaing yang Harus Diwaspadai di MotoGP 2024

Pembalap Gresini Racing Marc Marquez mengakui pembalap muda Red Bull GASGAS Tech3 Pedro Acosta merupakan pesaing yang harus diwaspadai di MotoGP 2024.

Baca Selengkapnya

3 Pembalap Indonesia Naik Podium di Asia Road Racing Championhip Thailand, Andi Gilang Juara

42 hari lalu

3 Pembalap Indonesia Naik Podium di Asia Road Racing Championhip Thailand, Andi Gilang Juara

Tiga pembalap Indonesia mampu naik podium di Asia Road Racing Championhip (ARRC) seri perdana. Andi Gilang juara.

Baca Selengkapnya