IMI NTB Bakal Gelar 5 Seri Balapan Kejuaraan Nasional Musim 2022

Minggu, 16 Januari 2022 17:00 WIB

Ketua IMI NTB, M Nur Haedin. (Foto: IMI NTB)

TEMPO.CO, Jakarta - Nusa Tenggara Barat (NTB) telah mendapatkan kepercayaan untuk menggelar ajang balap nasional. Keputusan itu diambil dalam Rakornis (Rapat Koordinasi Teknis) Ikatan Motor Indonesia (IMI) 2022 secara daring yang diikuti IMI provinsi se-indonesia pada, Sabtu, 15 Januari 2022.

Rakornis IMI dihadiri langsung Ketua Umum Bambang Soesatyo (Bamsoet). Dalam rakornis tersebut pengurus dibagi menjadi empat bagian, yakni Komisi A yang membidangi organisasi, Komisi B membidangi olahraga mobil dan digital motosport, Komisi C yang membidangi olahraga sepeda motor dan D membidangi mobilitas internasional dan event.

Dalam rumusan bidang olahraga dan sepeda motor, IMI NTB diberi kepercayaan untuk menggelar lima event balapan seri nasional, di antaranya tiga seri drag bike, satu seri kejurnas Motoprix di Kota Mataram pada Agustus dan satu kejurnas motocross di Lombok Barat (November).

Dalam kesempatan itu, Wakil Sekretaris IMI NTB Fajri irawan menyampaikan apresiasi kepada IMI pusat yang sudah memberikan kepercayaan kepada NTB untuk menggelar event nasional bergengsi tersebut.

"Ini luar biasa, kita diberikan kepercayaan untuk melaksanakan kegiatan kejuaraan nasional di NTB dan untuk pertama kalinya kejurnas motoprix Jawa dan Bali Nusra digelar,’’ katanya.

Advertising
Advertising

Event motocross nantinya bisa menjadi kegiatan untuk mendatangkan atlet nasional dan profesional. Dan yang tidak kalah menariknya, Fajri menjelaskan bahwa dirinya bisa melihat anak-anak NTB tampil di pentas nasional, seperti Aldias Aksa Ismaya di motoprix, Nakami di motocross.

Ketua IMI NTB, M Nur Haedin menyampaikan, dengan disetujuinya beberapa event Indonesia series championship di tahun 2022, menunjukan NTB bisa dipercaya menggelar kejuaraan nasional bahkan internasional. Menurutnya, di sisi lain kabupaten/kota yang menjadi tuan rumah bakal berdampak pada ekonominya.

"NTB semakin ramai dengan kejuaraan dunia dan nasional, ini berdampak meningkatkan ekonomi daerah dan masyarakat," ujarnya.

Edo melanjutkan, event bergengsi ini juga sebagai pendukung perhelatan MotoGP sehingga setiap tahun NTB bisa menjadi tuan rumah kejuaraan nasional . Bahkan NTB dilirik promotor nasional menjadi tuan rumah motocross dunia MXGP dan MiniGP.

Baca: Hoax, Pembantaian Anjing Liar Secara Brutal di Sirkuit Mandalika

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

SUPRIYANTHO KHAFID

Berita terkait

Bima NTB Diguncang Gempa Magnitudo 4,9, Dampak Pergerakan Lempeng Indo-Australia

1 hari lalu

Bima NTB Diguncang Gempa Magnitudo 4,9, Dampak Pergerakan Lempeng Indo-Australia

Gempa M4,9 di area Bima, NTB, dipicu aktivitas lempeng Indo-Australia. Tidak ada gempa susulan dan tidak berpotensi tsunami.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

3 hari lalu

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

Kader SOKSI siap membantu menyukseskan jalannya pemerintahan Prabowo - Gibran agar bisa mewujudkan amanah konstitusi.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

3 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

3 hari lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

3 hari lalu

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

Bambang Soesatyo mengapresiasi peran Dewan Pengurus Masjid Agung Sunda Kelapa yang telah mengoptimalkan peran masjid sebagai pemberdaya umat.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

3 hari lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

3 hari lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

3 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

Jokowi meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis pagi, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

4 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya