Begini Seharusnya Posisi Tubuh Saat Mengendarai Sepeda Motor

Reporter

Tempo.co

Editor

Dwi Arjanto

Selasa, 24 Mei 2022 04:24 WIB

Ilustrasi naik sepeda motor di saat hujan. (Yamaha)

TEMPO.CO, Jakarta -Sepeda motor harus dikendarai dengan sikap tubuh, atau posisi duduk dan anggota tubuh yang seharusnya.

Posisi tubuh yang salah dapat membuat kenyamanan berkendara menjadi berkurang.

Selain itu, apabila posisi tubuh termasuk posisi duduk salah dalam berkendara, bukan hanya kenyamanan yang terganggu, tetapi keamanan juga menjadi taruhannya.

Posisi Tubuh Ideal Saat Mengendarai Sepeda Motor

Dilansir dari laman wahanahonda.com, berikut sikap tubuh seharusnya ketika sedang mengendarai sepeda motor.

  • Pandangan Mata

Pandangan mata saat berkendara harus lurus ke depan dengan sesekali memperhatikan ke kiri dan kanan jalan atau sekeliling. Tetapi, lakukan hanya untuk sepersekian detik.

Jangan mengandalkan kaca spion untuk melihat kondisi sekeliling kendaraan karena kaca spion masih memiliki titik buta yang dapat membuat kendaraan lain tidak terlihat.

  • Pundak

Posisi pundak harus rileks untuk mencegah kelelahan saat berkendara.

  • Lengan
Advertising
Advertising

Posisi lengan harus membentuk siku untuk kesiapan tubuh ketika bermanuver. Jika lengan dalam posisi lurus, saat pengereman akan terasa sakit. Oleh karena itu, tekuk lengan Anda seperti sebuah suspensi atau lengan yang berayun.

  • Genggaman Jari

Genggaman jari tangan harus berada di tuas gas dengan empat jari penuh. Hal yang sama juga berlaku ketika melakukan pengereman. Hindari penggunaan hanya dua jari.

Pengereman dengan empat jari akan membuat tuas gas tertutup dan kendaraan melambat. Sedangkan pengereman dengan dua jari hanya dilakukan untuk keperluan balap dan bukan cara yang tepat untuk berkendara aman di jalan raya.

  • Pinggul

Posisi pinggul harus duduk sempurna di atas jok. Untuk mendapatkan posisi nyaman, biasanya pengendara berdiri sebentar lalu duduk menempatkan pantatnya di jok.

  • Lutut

Bagi pengguna motor matik, posisi kaki harus rapat dan berada di balik sayap depan kendaraan. Jika dilihat dari depan, bagian kaki akan terlindung di balik sayap motor skutik.

Jangan membuka kaki terlalu lebar karena berpotensi terserempet kendaraan lain. Jadi, ketika kaki rapat dan lutut berada di dalam, maka apabila terserempet, bagian depan sayap skutik terlebih dahulu yang terkena.

Hal yang sama juga berlaku untuk sepeda motor sport. Posisinya mengapit ringan tangki motor untuk keamanan dan keseimbangan.

NAUFAL RIDHWAN ALY
Baca : Jangan Anggap Remeh, 4 Komponen Kecil Ini Berfungsi Krusial di Sepeda Motor

Berita terkait

10 Motor Termahal di Dunia 2024, Harganya Mencapai 2,3 Miliar

1 hari lalu

10 Motor Termahal di Dunia 2024, Harganya Mencapai 2,3 Miliar

Berikut ini deretan sepeda motor dengan harga fantastis pada 2024, ada dibanderol hingga Rp2,3 miliar per unit.

Baca Selengkapnya

Tips Jaga Kesehatan Lutut dari Pakar

3 hari lalu

Tips Jaga Kesehatan Lutut dari Pakar

Banyak cara untuk membantu mencegah cedera dan menjaga lutut tetap sehat dan kuat seiring usia. Berikut pendapat beberapa spesialis bedah ortopedi.

Baca Selengkapnya

Kepergok Hendak Mencuri Motor, Pria di Bekasi Tewas Dikeroyok Massa

3 hari lalu

Kepergok Hendak Mencuri Motor, Pria di Bekasi Tewas Dikeroyok Massa

Pria yang diduga hendak mencuri sepeda motor itu diteriaki maling lalu dikejar dan dihujani pukulan oleh massa hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Deretan Risiko dan Bahaya Duduk Terlalu Lama

8 hari lalu

Deretan Risiko dan Bahaya Duduk Terlalu Lama

Banyak orang dewasa di Inggris menghabiskan waktu sekitar 9 jam sehari untuk duduk. Bagaimana di Indonesia? Bagaimana bahaya duduk terlalu lama?

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Kesehatan Lutut: Lutut Sering Mati Rasa? Ketahui Penyebabnya

19 hari lalu

Serba-serbi Kesehatan Lutut: Lutut Sering Mati Rasa? Ketahui Penyebabnya

Penyebab dari mati rasa pada lutut bisa dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal seperti cedera akut hingga kondisi kronis.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

24 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

24 hari lalu

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

Pemerintah memberikan insentif Rp10 juta kepada pemilik sepeda motor berbahan bakar bensin yang mengkonversi mesinnya menjadi motor listrik.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

25 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

31 hari lalu

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

Oleh karena itu, perawatan yang baik pasca mudik Lebaran menjadi sangat penting untuk memastikan keamanan dan kinerja optimal sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

33 hari lalu

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

Jumlah kendaraan sepeda motor yang keluar Jabodetabek sebanyak 358.707 kendaraan dan 717.414 orang.

Baca Selengkapnya