5 Penyebab Sepeda Motor Boros BBM

Reporter

Tempo.co

Editor

Dwi Arjanto

Selasa, 24 Mei 2022 07:58 WIB

Ilustrasi mengendarai motor. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta -Sebagai pengendara sepeda motor, konsumsi bahan bakar yang irit adalah sebuah idaman.

Dalam promosi marketing motor, irit BBM juga menjadi andalan. Oleh karena itu, Anda pasti akan sangat kesal apabila motor yang Anda gunakan cepat habis.

Namun, Anda dapat mengecek beberapa hal di bawah ini ketika sepeda motor Anda boros. Bisa jadi, salah satu diantaranya yang membuat hal tersebut terjadi.

Faktor Pemicu Sepeda Motor Boros

Dilansir dari laman wahanahonda.com, berikut hal-hal yang membuat bahan bakar motor menjadi boros.

  • Rantai Kendur

Rantai yang kurang kencang dan tidak kencang membuat tarikan mesin ke roda menjadi lebih berat. Jika sudah begini, maka mesin memerlukan tenaga lebih. Hal ini tentu membuat pemakaian bahan bakar menjadi semakin banyak.

  • Ban Kurang Angin

Kedengarannya memang sepele, tetapi kondisi ban yang kurang angin akan membuat beban motor menjadi lebih berat. Sama seperti rantai kendur, kondisi ini akan membuat mesin memerlukan tarikan atau tenaga yang lebih besar sehingga konsumsi bahan bakar yang diperlukan semakin banyak.

  • Tutup Tangki Tidak Rapat
Advertising
Advertising

Bahan bakar adalah zat cair yang mudah menguap. Jika tangki tidak ditutup dengan rapat, maka bahan bakar akan menguap dan terbuang dengan sia-sia. Oleh karena itu, pastikan tangki bahan bakar selalu tertutup secara rapat.

  • Setelan Karburator Tidak Pas

Secara umum, penyebab bahan bakar yang boros pada motor disebabkan oleh karburator motor. Hal ini wajar karena karburator adalah komponen motor yang berfungsi untuk menyuplai bahan bakar.

Blok mesin motor. Foto : Honda

Oleh karena itu, apabila setelan karburator tidak pas, maka akan berpengaruh dalam pemakaian bahan bakar. Solusinya, Anda dapat menyetel karburator secara benar atau meminta bantuan teknisi di bengkel resmi. Begitu juga injeksi di mesin motor.

  • Selang Bocor atau Rusak

Selang bahan bakar memang berada di dalam body motor. Meski begitu, kerusakan tetap dapat terjadi karena faktor usia masa pakai. Kerusakan tersebut seperti retak sehingga membuat banyak bensin yang terbuang.

Jika hal ini terjadi, maka solusinya adalah mengganti dengan yang baru meski selang bahan bakar sepeda motor masih dapat ditambal. Hal ini penting karena apabila ditambal, maka dalam waktu pendek, kerusakan akan terjadi lagi sehingga dapat membuat Anda repot dan masalah tidak terselesaikan.

NAUFAL RIDHWAN ALY
Baca : Jangan Anggap Remeh, 4 Komponen Kecil Ini Berfungsi Krusial di Sepeda Motor

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.


Berita terkait

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

4 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

4 hari lalu

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

Pemerintah memberikan insentif Rp10 juta kepada pemilik sepeda motor berbahan bakar bensin yang mengkonversi mesinnya menjadi motor listrik.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

5 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

5 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

5 hari lalu

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

7 hari lalu

10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

Berikut ini daftar negara dengan harga BBM paling murah di dunia, ada yang hanya dijual Rp467 per liter. Apa Indonesia termasuk?

Baca Selengkapnya

Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM dan Operasional Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

10 hari lalu

Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM dan Operasional Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan sarana dan fasilitas pelayanan kepada konsumen pasca erupsi Gunung Ruang aman.

Baca Selengkapnya

Konflik Iran-Israel Memanas, ESDM Yakin Cadangan BBM RI Aman

10 hari lalu

Konflik Iran-Israel Memanas, ESDM Yakin Cadangan BBM RI Aman

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyebut cadangan bahan bakar minyak (BBM) nasional tidak terdampak konflik Iran dan Israel

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bagaimana Suplai Minyak Tanah dan BBM di Kepulauan Sitaro?

11 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bagaimana Suplai Minyak Tanah dan BBM di Kepulauan Sitaro?

Pertamina Patra Niaga tengah memantau sirkulasi BBM dan minyak tanah di area terdampak erupsi Gunung Agung.

Baca Selengkapnya

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

11 hari lalu

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

Oleh karena itu, perawatan yang baik pasca mudik Lebaran menjadi sangat penting untuk memastikan keamanan dan kinerja optimal sepeda motor.

Baca Selengkapnya