Wuling Segera Meluncurkan Mobil Listrik di Indonesia, Apakah Mini EV?

Reporter

Tempo.co

Kamis, 26 Mei 2022 11:00 WIB

Mobil listrik Wuling yang bakal segera meluncur. (Foto: Instagram/@wulingaristapluit)

TEMPO.CO, Jakarta - Wuling Motors Indonesia dirumorkan bakal meluncurkan mobil listrik di pasar otomotif Tanah Air dalam waktu dekat ini. Itu bermula dari unggahan akun media sosial Instagram salah satu sales Wuling bernama @wulingaristapluit.

Akun tersebut mengunggah gambar teaser mobil dengan tulisan ‘Electrify Your World Shaping the New Era of EV’ pada Rabu, 25 Mei 2022. Lebih lanjut akun ini juga menyematkan tulisan ‘Coming Soon’ dalam caption-nya.

Dari gambar yang diunggah, kemungkinan mobil listrik tersebut adalah Wuling Mini EV. Itu bisa dilihat dari moncongnya yang hampir mirip dengan kendaraan listrik mungil Wuling. Namun kepastian itu belum bisa dipastikan sebelum Wuling benar-benar meluncurkannya.

Wuling Mini EV sendiri sebelumnya sempat diperkenalkan di Indonesia saat pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) tahun lalu. Dalam pameran otomotif tersebut, mobil listrik mungil ini terbilang menjadi salah satu yang paling menarik perhatian pengunjung.

Video Menjajal Sirkuit Formula E Jakarta:

Sekilas tentang mobil listrik Mini EV, mobil ini adalah kendaraan berbasis listrik yang memiliki dimensi cukup kecil, panjangnya 2.917mm, lebar 1.493mm, dan tinggi 1.621mm, dengan jarak sumbu roda 1.940mm. Mobil listrik mungil ini menggunakan konfigurasi 4 kursi.

Advertising
Advertising

Mini EV menghasilkan tenaga maksimum 13 kW dan torsi maksimum 85 Nm. Tenaga dari mesin ini mampu menghasilkan kecepatan maksimum 100 kilometer per jam dan jangkauan hingga 200 kilometer dengan sekali pengisian daya. Baterainya dapat diisi menggunakan outlet 240V normal.

Di sektor keamanan dan keselamatan, lebih dari 57 persen bodi Wuling Mini EV terdiri dari baja berkekuatan tinggi. Model ini juga dilengkapi dengan sistem anti-lock brake system(ABS) dengan electronic brake-force distribution (EBD), sistem pemantauan tekanan ban (TPMS) dan radar untuk mundur. Kursi belakang dilengkapi dengan dua pengait kursi keselamatan anak ISOFIX.

Baca: Luhut Nilai Kawasan Industri Hijau Kalimantan Utara Cocok untuk Tesla

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Polri Kirim 310 Kendaraan ke Bali, Tamu VVIP World Water Forum akan Dikawal dengan Kendaraan Listrik

4 jam lalu

Polri Kirim 310 Kendaraan ke Bali, Tamu VVIP World Water Forum akan Dikawal dengan Kendaraan Listrik

Korlantas Polri akan mengerahkan 2.446 personel untuk membantu pengamanan World Water Forum di Bali

Baca Selengkapnya

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

2 hari lalu

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

Merek motor listrik ini sudah dijual di Indonesia, tetapi produksinya masih dilakukan di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

2 hari lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

3 hari lalu

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Kritik Pameran Kendaraan Listrik, Sebut Ada Kepentingan Bisnis Elit

3 hari lalu

Faisal Basri Kritik Pameran Kendaraan Listrik, Sebut Ada Kepentingan Bisnis Elit

Faisal Basri mengkritisi promosi kendaraan listrik yang selama ini tak mengungkap adanya dampak negatif lantaran masih mengandalkan batu bara

Baca Selengkapnya

Koalisi Masyarakat Sipil Gelar Nobar Bloody Nickel, Ungkap Sisi Gelap Kendaraan Listrik

5 hari lalu

Koalisi Masyarakat Sipil Gelar Nobar Bloody Nickel, Ungkap Sisi Gelap Kendaraan Listrik

Diskusi film itu ditujukan untuk merespons program pemerintah yang masif mendorong kendaraan listrik (EV) beserta sisi gelap hilirisasi nikel.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

6 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

6 hari lalu

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

Presiden Jokowi menyebut Indonesia memiliki peluang pasar yang besar untuk mengembangkan ekosistem kendaraan motor listrik. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Antusiasme Masyarakat Meningkat di Hari Ketiga Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024

6 hari lalu

Antusiasme Masyarakat Meningkat di Hari Ketiga Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024

Tahun ini, Periklindo Electric Vehicle Show 2024 menyediakan booth khusus bagi pelaku akademisi.

Baca Selengkapnya

3 Juta Unit Kendaraan Listrik BYD Terjual di Cina Tahun Lalu, Kini Merambah Penjualan di Indonesia

7 hari lalu

3 Juta Unit Kendaraan Listrik BYD Terjual di Cina Tahun Lalu, Kini Merambah Penjualan di Indonesia

BYD telah berkomitmen untuk berinvestasi di Indonesia dengan mendirikan pabrik berkapasitas 150.000 unit dan membuka cabang-cabang di Indonesia

Baca Selengkapnya