Test Drive Hyundai Ioniq 5, Sekali Charge Jakarta-Bandung PP

Reporter

Tempo.co

Rabu, 22 Juni 2022 09:39 WIB

Hyundai Ioniq 5 melintas di Jalan Tol Cikampek arah Jakarta, 21 Juni 2022. TEMPO/Wawan Priyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Tempo mendapatkan kesempatan untuk menguji mobil listrik terbaru yang dipasarkan di Indonesia, Hyundai Ioniq 5. Kali ini rute yang kami tempuh adalah Jakarta-Bandung-Jakarta tanpa mengisi daya baterai. Artinya, baterai dalam posisi 100 persen sejak berangkat menuju Bandung dan kembali lagi ke Jakarta tanpa diisi ulang.

Total sebanyak 10 mobil listrik Ioniq 5 mengikuti sesi test drive ini, dengan tipe Prime Long Range dan Signature Long Range. Rombongan berangkat dari Senayan Park, Jakarta Selatan, menuju Cikole di Bandung, Senin, 20 Juni 2022. Esoknya, kembali ke Senayan Park. Total jarak tempuh yang kami capai adalah 342,2 kilometer dengan rata-rata konsumsi listrik 6,2 km per kWh.

Berdasarkan indikator pada dashboard, baterai yang tersisa ketika mencapai garis finis adalah 23 persen. Indikator jarak tempuh pada dashboard masih menunjukkan mobil dapat melaju hingga 105 kilometer dengan sisa baterai 23 persen. Sedangkan pada saat berangkat dari Jakarta menuju Bandung, posisi baterai yang tersisa rata-rata 51-54 persen.

Terus terang sebelumnya kami sempat was-was karena situasi lalu lintas pada saat kembali ke Jakarta macet parah di beberapa titik. Khususnya dari Cawang menuju Senayan Park yang bergerak padat. Namun, akhirnya seluruh mobil bisa sampai di Senayan Park dengan rata-rata menyisakan baterai di atas 20 persen.

"Kami memang menyiapkan sesi test drive ini untuk membuktikan bahwa mobil listrik Ioniq 5 dapat digunakan berkendara jarak jauh Jakarta-Bandung-Jakarta dengan hanya sekali mengisi daya baterai," kata Uria Simanjuntak, Head of Public Relations PT Hyundai Motors Indonesia (HMID).

Hyudai Ioniq 5, 20 Juni 2022. TEMPO/Wawan Priyanto

Mobil listrik Ioniq 5 diluncurkan di Indonesia pada 31 Maret 2022. Model ini ditawarkan dalam empat varian yakni Prime Standard Range (Rp 718 juta), Prime Long Range (Rp 759 juta), Signature Standard Range (779 juta), dan Signature Long Range (Rp 829 juta). Harga Hyundai Ioniq 5 tersebut berlaku on the road wilayah DKI Jakarta.

Varian Standard Range dibekali dengan baterai yang dapat digunakan untuk berkendara sejauh 384 kilometer. Sedangkan varian Long Rang memiliki baterai dengan daya jelajah hingga 451 kilometer (berdasarkan WLTP). Pada sesi test drive ini Tempo berkesempatan mencoba varian tertinggi, Signature Long Range.

Mobil ini juga menawarkan kenyamanan dalam berkendara, baik dari sisi pengemudi maupun penumpang depan dan belakang. Sebelumnya, Tempo pernah menjajal mobil listrik Hyundai lainnya yakni Ioniq dan Kona EV. Dibanding keduanya, Ioniq 5 jauh lebih nyaman. Di dalam kabin juga terasa lebih senyap.

Nilai lebih lainnya untuk penumpang depan Ioniq 5 adalah bisa memanfaatkan reclining seat yang dapat diatur secara elektrik dengan menekas tombol di sisi kiri bawah jok. Reclining seat ini dapat diatur sedemikian rupa hingga nyaris posisi rebah untuk menciptakan kenyamanan tersendiri dalam perjalanan jarak jauh.

Selanjutnya Tips Menghemat Baterai...

Berita terkait

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

7 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

8 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

12 hari lalu

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

13 hari lalu

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan SPKLU di Banten untuk mendukung pemudik yang menggunakan mobil listrik.

Baca Selengkapnya

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

14 hari lalu

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

PLN UP3 Surakarta telah menyiagakan sejumlah stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dalam tol dan luar tol di wilayah kerjanya untuk momentum Lebaran 2024. Persiapan itu mendapat animo positif para pemilik kendaraan listrik dengan penggunaan SPKLU yang tercatat hingga 216 pengguna selama periode Siaga Lebaran mulai 1 hingga 16 April 2024.

Baca Selengkapnya

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

14 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.

Baca Selengkapnya

7 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes, Pemilik Louis Vuitton Kalahkan Bos Amazon dan Tesla

18 hari lalu

7 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes, Pemilik Louis Vuitton Kalahkan Bos Amazon dan Tesla

Forbes merilis orang terkaya di dunia, nomor 1 Bernard Arnault pemilik Louis Vuitton. Selanjutnya Jeff Bezos dan Elon Musk. Prajogo Pangestu ke berapa

Baca Selengkapnya

PLN Siapkan 39 SPKLU Sepanjang Trans Sumatera untuk Dukung Arus Mudik Lebaran

21 hari lalu

PLN Siapkan 39 SPKLU Sepanjang Trans Sumatera untuk Dukung Arus Mudik Lebaran

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menegaskan bahwa pemetaan SPKLU dilakukan secara nasional, termasuk jalur tol Trans Sumatera.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran ke Bali dengan Mobil Listrik? Ini Titik-titik SPKLU di Pulau Dewata

22 hari lalu

Mudik Lebaran ke Bali dengan Mobil Listrik? Ini Titik-titik SPKLU di Pulau Dewata

PT PLN (Persero) telah menyiapkan 76 SPKLU di 30 lokasi di Bali untuk mendukung mobilitas kendaraan listrik selama periode Lebaran tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran Pakai Kendaraan Listrik? Berikut SPKLU yang Tersedia di Tol Trans Jawa

23 hari lalu

Mudik Lebaran Pakai Kendaraan Listrik? Berikut SPKLU yang Tersedia di Tol Trans Jawa

SPKLU di rest area-nya memiliki dua nozzle dan berkapasitas 60 kWh, sehingga bisa mengecas daya secara cepat. Sehingga mudik Lebaran lebih efisien.

Baca Selengkapnya