Jadwal Formula 1 Hungaria Lengkap: Peluang Ferrari Raih Kemenangan Lagi

Reporter

Tempo.co

Kamis, 28 Juli 2022 13:00 WIB

Pembalap Charles Leclerc dari Ferrari dan Sergio Perez dari Red Bull beraksi di awal balapan F1 Grand Prix Austria di Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Ahad, 10 Juli 2022 Pandangan umumREUTERS/Florion Goga

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Formula 1 Hungaria bakal dimainkan pada akhir pekan nanti, di mana agendanya bakal dimulai sejak Jumat, 29 Juli 2022. Dalam seri balapan kali ini, tim pabrikan Ferrari berpeluang untuk menebus kesalahannya untuk meraih kemenangan.

Seperti yang diketahui, Ferrari telah membuang-buang kesempatan untuk menempati podium pertama pada Formula 1 Prancis. Itu terjadi ketika Charles Leclerc harus mengalami kecelakaan setelah memimpin balapan hingga lap ke-18.

Alhasil, pembalap asal Monako tersebut tidak bisa melanjutkan balapan setelah mobil balapnya tergelincir dan menabrak pembatas. Kemenangan di depan mata Leclerc pun akhirnya harus diberikan kepada Max Verstappen (Red Bull Racing RBPT).

Kini pada jadwal Formula 1 Hungaria, Leclerc diharapkan bisa memperbaiki gaya mengemudinya di lintasan. Peluangnya masih terbuka lebar untuk menginjakkan kakinya di podium pertama.

Terlebih Max Verstappen punya pengalaman yang kurang baik di F1 Hungaria pada musim lalu. Sekedar mengingatkan kembali, saat itu pembalap Belanda tersebut hanya bisa finis di peringkat ke-9. Catatan ini tentunya tidak terlalu bagus, dan seharusnya bisa dimanfaatkan pembalap lain.

Advertising
Advertising

Namun Charles Leclerc dan Carlos Sainz tentunya tidak akan mudah mendapatkan kemenangan di Grand Prix Hungaroring. Mengingat, mereka juga harus bersaing dengan Lewis Hamiton (Mercedes), yang akhir-akhir ini telah memperlihatkan kebangkitannya.

Selain itu, Sergio Perez (Red Bull Racing RBPT) juga kemungkinan bakal memperlihatkan performa terbaiknya di Formula 1 Hungaria. Max Verstappen juga bukan berarti bakal tampil buruk, dirinya mungkin saja termotivasi untuk memperbaiki penampilannya pada musim lalu.

Jadwal Formula 1 Hungaria 2022

Jumat, 29 Juli 2022

FP1: 19.00-20.00 WIB

FP2: 22.00-23.00 WIB

Sabtu, 30 Juli 2022

FP3: 18.00-19.00 WIB

Kualifikasi: 21.00-22.00 WIB

Minggu, 31 Juli 2022

Race: 20.00-22.00 WIB

Baca juga: Toyota Indonesia Bakal Tambah Investasi Rp 27,1 Triliun untuk Kendaraan Listrik

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

13 jam lalu

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

Berikut sederet mobil Harvey Moeis yang telah disita Kejaksaan Agung.

Baca Selengkapnya

Kejagung Kembali Sita Mobil Mewah Harvey Moeis, Kali Ini Ferrari

2 hari lalu

Kejagung Kembali Sita Mobil Mewah Harvey Moeis, Kali Ini Ferrari

Kejaksaan Agung kembali menyita mobil mewah milik tersangka dugaan korupsi PT Timah, Harvey Moeis.

Baca Selengkapnya

Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

6 hari lalu

Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen menjuarai balapan Formula 1 China 2024 di Sirkuit Internasional Shanghai, China, Minggu, 21 April.

Baca Selengkapnya

Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

7 hari lalu

Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen kembali menunjukkan dominasinya setelah merebut posisi pole untuk balapan utama Formula 1 China 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

7 hari lalu

Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

Pembalap Red Bull Max Verstappen memenangi balapan sprint pertama untuk Formula 1 2024. Lewis Hamilton dan Sergio Perez naik podium.

Baca Selengkapnya

Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

8 hari lalu

Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

Pembalap McLaren Lando Norris merebut pole position untuk sprint race pada kualifikasi balapan Sprint Formula 1 China 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

8 hari lalu

Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri kelima. Balapan Grand Prix China aka berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, pada 19-21 April.

Baca Selengkapnya

Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

8 hari lalu

Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

Max Verstappen menjawab rumor soal akan tinggalkan Red Bull untuk gantikan Lewis Hamilton di Mercedes. Simak selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

14 hari lalu

Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

Pembalap Formula 1 Fernando Alonso resmi memperpanjang kontrak dengan tim Aston Martin hingga musim 2026.

Baca Selengkapnya

Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

20 hari lalu

Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

Juara dunia tiga kali Max Verstappen memenangi balapan Formula 1 Jepang 2024. Red Bull finis satu-dua. Simak klasemen pembalap terkini.

Baca Selengkapnya