Alasan Kia Carens Terbaru Belum Pakai Rem Tangan Elektrik

Jumat, 14 Oktober 2022 10:00 WIB

Kia Carens 2022. TEMPO/Dicky Kurniawan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kreta Indo Artha (KIA) resmi meluncurkan MPV terbarunya, Kia Carens dalam ajang GIIAS 2022 pada Agustus lalu. Mobil ini hadir dengan sejumlah fitur terkini, namun sayangnya masih menggunakan rem tangan fisik.

Seperti diketahui, sejumlah mobil sekelas Carens yang dipasarkan di Tanah Air saat ini sudah dibekali fitur Electric Parking Brake (EPB) alias rem tangan elektrik. Absennya fitur EPB di Carens ini cukup disayangkan mengingat itu merupakan fitur modern ini sudah banyak digunakan banyak mobil.

Namun Kia punya alasan sendiri mengapa belum menyematkan fitur EPB di MPV Carens. Menurut Marketing & Development Division Head PT KIA Arioe Soerjo, itu merupakan strategi Kia untuk menjaga siklus hidup produk Carens ini.

"Mobil itu ada umurnya, ada product life cycle-nya, kami tidak ingin dihadirkan (fitur) semuanya. Jadi tiap tahun nanti akan ada upgrade, tambahan fitur, pelan-pelan lah," kata Ario saat ditemui di BSD, Tangerang Selatan, Rabu, 12 Oktober 2022.

Dari pernyataan tersebut, bisa disimpulkan bahwa tidak menutup kemungkinan ke depannya Carens akan dibekali fitur EPB ini. Bahkan kemungkinan akan hadir sejumlah fitur lain untuk melengkapi mobil yang mengisi segmen medium MPV ini.

Advertising
Advertising

Kia Carens dipasarkan di Indonesia dalam dua tipe, yakni 1.4T - Premiere (6 Seats) dan 1.5MPI - Premiere (7 Seats). Carens 1,4T dibekali mesin Smartstream G1.4 T-GDi dengan transmisi 7DCT yang bisa menghasilkan tenaga 140 PS di 6.000 rpm dan torsi 242 Nm di 1.500 sampai 3.200 rpm. Akselerasi dari 0 hingga 100 km per jam dapat dituntaskan dalam waktu 9,8 detik.

Sementara untuk Carens 1.5MPI dibekali mesin Smartstream G1.5 Petrol yang dipadukan dengan transmisi IVT. Konfigurasi mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 115 PS pada putaran mesin 6.300 rpm dan torsi 144 Nm di 4.500 rpm. Akselerasi dari 0 hingga 100 km per jam dapat dituntaskan dalam waktu 12,1 detik.

Kia Carens ini dijual dengan harga Rp 389 juta OTR Jakarta untuk tipe 1.5MPI - Premiere (7 Seats). Sementara untuk tipe 1.4T - Premiere (6 Seats) dilego dengan banderol Rp 449 juta OTR DKI Jakarta.

Baca juga: Kia Carens di India Kena Recall, di Indonesia Masih Aman

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

7 Rekomendasi Mobil Keluarga untuk Mudik, Mulai Rp200 Jutaan

49 hari lalu

7 Rekomendasi Mobil Keluarga untuk Mudik, Mulai Rp200 Jutaan

Berikut deretan rekomendasi mobil keluarga untuk mudi yang dibanderol mulai Rp200 jutaan. Daftar mobil ini cukup luas dan nyaman.

Baca Selengkapnya

BYD Diprediksi Bakal Kenalkan MPV Denza D9 di IIMS 2024

14 Februari 2024

BYD Diprediksi Bakal Kenalkan MPV Denza D9 di IIMS 2024

BYD diprediksi akan memperkenalkan mobil MPV high roof dengan desain yang cukup mewah di IIMS 2024, yakni Denza D9.

Baca Selengkapnya

20 Tahun Si Kembar Beda Induk MPV Avanza dan Xenia, Bagaimana Spesifikasinya?

26 Januari 2024

20 Tahun Si Kembar Beda Induk MPV Avanza dan Xenia, Bagaimana Spesifikasinya?

Anda pasti sering melihat duo kembar Avanza-Xenia bersliweran di jalanan. Kira-kira bagaimana ya perkembangan mereka?

Baca Selengkapnya

Mensos Risma Sebut Temukan Banyak Anak Tanpa Identitas: Pemda Harus Cepat Tangani Masalah Ini

24 Januari 2024

Mensos Risma Sebut Temukan Banyak Anak Tanpa Identitas: Pemda Harus Cepat Tangani Masalah Ini

Menurut Mensos Risma terjadi dilema di pemda ketika harus mengakui seorang anak yang tidak memiliki orang tua dan identitas karena dianggap beban

Baca Selengkapnya

Hyundai dan Kia Akan Kembangkan Mobil Hidrogen Terbaru

6 Januari 2024

Hyundai dan Kia Akan Kembangkan Mobil Hidrogen Terbaru

Hyundai dan Kia bekerja sama dengan WL Gore & Associates untuk mengembangkan mobil hidrogen. Simak informasi lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Hyundai dan Kia Gandeng Samsung untuk Ciptakan Fitur SmartThings

6 Januari 2024

Hyundai dan Kia Gandeng Samsung untuk Ciptakan Fitur SmartThings

Kerja sama Hyundai dan Kia dengan Samsung ini diklaim untuk meningkatkan kinerja telematika.

Baca Selengkapnya

Intip Spesifikasi Kia Carens yang Akan Dilelang Mulai Rp 56 Juta

13 Desember 2023

Intip Spesifikasi Kia Carens yang Akan Dilelang Mulai Rp 56 Juta

Kia Carens produksi tahun 2013 akan dilelang oleh Bea Cukai Tanjung Priok pada Kamis, 14 Desember 2023. Intipn spesifikasinya di sini:

Baca Selengkapnya

Bluebird Tak Lagi Pakai Sedan untuk Armada Taksinya, Ini Alasannya

12 Desember 2023

Bluebird Tak Lagi Pakai Sedan untuk Armada Taksinya, Ini Alasannya

Pada 2024, Bluebird akan menambah sekaligus melakukan peremajaan hingga 5.000 unit untuk armada taksinya.

Baca Selengkapnya

Lelang Mobil Kia Carens dan Sorento, Open Bid Mulai Rp 56 Juta

11 Desember 2023

Lelang Mobil Kia Carens dan Sorento, Open Bid Mulai Rp 56 Juta

Bea Cukai Tanjung Priok melelang Barang yang Tidak Dikuasai (BTD) atau lelang mobil sebanyak 8 unit Kia Carens dan 27 unit Kia Sorento.

Baca Selengkapnya

4 Tips dalam Merawat Mobil 4WD

5 Desember 2023

4 Tips dalam Merawat Mobil 4WD

Kendaraan 4WD ini dikenal ketangguhannya dan kemampuannya dalam menghadapi berbagai kondisi mobilitas alias jalan tipe apapun.

Baca Selengkapnya