Atasi Macet Ibu Kota, Heru Budi Hartono Usul Kurangi Putaran Balik dan Tambah One Way

Jumat, 21 Oktober 2022 16:03 WIB

Kendaraan terjebak kemacetan di kawasan Sudirman, Jakarta, Selasa, 19 April 2022. Salah satu penyebab peningkatan volume kendaraan lantaran adanya momentum Ramadan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono berencana untuk mengurangi U-turn atau putaran balik di jalanan Ibu Kota dan menambah jalan satu arah atau one way. Langkah ini direncanakan sebagai salah satu upaya Pemprov DKI Jakarta mengurangi kemacetan di Jakarta.

"Programnya mungkin mengurangi U-turn. Menambah satu arah di waktu-waktu tertentu, bisa pagi, sore, dan itu kan perlu komunikasi dengan masyarakat, perlu komunikasi dengan rekan DPRD, masukan-masukannya," ujar Heru di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin, 17 Oktober 2022.

Untuk membahas rencana pengurangan putaran balik dan penambahan one way ini, Heru telah bertemu dengan Ditlantas Polda Metro Jaya dan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta.

Menurut Kadishub DKI Jakarta Syafrin Liputo, rencana Heru Budi tersebut akan dikaji oleh pihaknya. Dia juga menuturkan bahwa pihak Ditlantas Polda Metro Jaya telah mendukung penuh langkah yang diambil Pemprov DKI ini untuk mengurangi kemacetan di Ibu Kota.

"Saat ini kami sedang lakukan kajian. Tentu setelah kajian, kami akan laporkan ke beliau terkait manajemen rekayasa lalu lintas secara keseluruhan. Tujuannya adalah bagaimana titik kemacetan atau kepadatan lalu lintas yang disebabkan oleh putar balik itu bisa kami minimalisir," kata Syafrin di Polda Metro Jaya, Kamis, 20 Oktober 2022.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta dan Polda Metro Jaya sempat mengusulkan adanya pengaturan jam kerja kantor untuk mengurangi kemacetan di Jakarta. Namun hingga saat ini wacana tersebut belum juga terealisasi dan semuanya masih pada sebatas pembahasan dan kajian.

Menurut Diralntas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman, usulan pengaturan jam kerja ini masih dibahas bersama Pemprov DKI Jakarta. Dia juga mengaku semua pihak yang terlibat dalam rencana tersebut telah diajak bicara untuk mencapai tujuan pengurangan kemacetan di Ibu Kota.

Latif menuturkan bahwa saat ini belum ada keputusan final atas usulan pengaturan jam kerja tersebut. Namun para pemangku kepentingan yang ditemui diklaim merespon baik wacana tersebut. Jumlah pekerja dan waktu perjalanan yang bakal ditempuh pun masih dalam perhitungan.

"Bayangin aja dalam waktu yang sama. Itu yang jadi, kami mengusulkan itu. Bersama-sama masuk Kota Jakarta waktu yang sama dari jam enam kemacetan sampai jam 10 akhirnya kan," ucap Latif.

Untuk pegawai negeri sipil, kata Latif, pengaturan dikembalikan pada instansi masing-masing. Namun untuk sektor pendidikan dan kesehatan terbilang khusus. "Kalau anak sekolah pagi okelah, tapi kalo bidang esensial kritikal itu kan bisa diatur waktunya. Tapi kalau pendidikan khusus itu, kesehatan kan bisa disesuaikan waktunya tidak bersamaan," ujar dia.

Baca juga: Pengaturan Jam Kerja Kantor di DKI Jakarta Dimatangkan, Diyakini Ampuh Cegah Kemacetan

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

51 menit lalu

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

Cuaca diperkirakan masih cerah berawan pada siang hari, kecuali Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

22 jam lalu

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

Ahok kembali aktif di akun YouTube pribadinya dengan membuat konten yang membahas permasalah di Jakarta hingga sosok pemimpin yang ideal.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

1 hari lalu

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

Seluruh wilayah DKI Jakarta diprakirakan cerah berawan pada pagi harinya dan sebagian besar berawan pada siang hari.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

5 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Bicara Pentingnya Sosialisasi UU DKJ

6 hari lalu

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Bicara Pentingnya Sosialisasi UU DKJ

Heru Budi menegaskan bahwa perpindahan ibu kota ke Kalimantan Timur harus diterima dengan baik.

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

7 hari lalu

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

Jakarta diprediksi cenderung berawan hari ini, Rabu, 1 Mei 2024. Sejumlah wilayah berpeluang hujan siang nanti.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan Tebal Hingga Hujan Ringan

8 hari lalu

BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan Tebal Hingga Hujan Ringan

BMKG memprakirakan cuaca Jakarta hari ini, 30 April 2024, berawan tebal hingga hujan ringan.

Baca Selengkapnya

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

10 hari lalu

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

Pada Sabtu pagi pukul 07.02 WIB Indeks Kualitas Udara (AQI) di Jakarta berada di angka 122 atau masuk dalam kategori tidak sehat.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

11 hari lalu

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

Pada siang hari seluruh wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu diguyur hujan dengan intensitas ringan dan sedang.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Semua Wilayah Jakarta Hujan Ringan Siang Ini

12 hari lalu

BMKG Prakirakan Semua Wilayah Jakarta Hujan Ringan Siang Ini

BMKG memprakirakan cuaca Jakarta hari ini, Jumat 26 April 2024, berawan dan hujan ringan.

Baca Selengkapnya