Xiaomi Targetkan Penjualan 10 Juta Mobil Listrik per Tahun, Kapan Dirilis?

Kamis, 1 Desember 2022 07:30 WIB

Mobil Redmi Car buatan Xiaomi. Sumber: digitalphablet,com

TEMPO.CO, Jakarta - Raksasa teknologi asal Cina, Xiaomi menargetkan penjualan sebanyak 10 juta unit mobil listrik setiap tahunnya. Padahal hingga saat ini Xiaomi belum juga mengungkapkan model mobil listrik pertamanya.

Menurut pendiri Xiaomi, Lei Jun, ambang produksi mobil listrik telah diturunkan. Sebanyak 30.000 komponen sangat modular, dan biaya baterai telah turun hingga 80 persen dalam 10 tahun terakhir.

"Oleh karena itu, menurut saya EV adalah bentuk elektronik konsumen dengan kecerdasan, perangkat lunak, dan pengalaman pengguna sebagai intinya. Inti dari industri otomotif akan berkembang dari mekanik ke elektronik konsumen, di mana pangsa pasar sangat terkonsentrasi di antara para pemain top," cuit Lei Jun melalui akun Twitter pribadinya.

Jun menilai 5 merek teratas dunia akan memegang lebih dari 80 persen pangsa pasar EV ketika industri mencapai kematangan. "Dengan kata lain, satu-satunya cara bagi kami untuk sukes adalah menjadi salah satu dari 5 besar dan mengirimkan lebih dari 10 juta mobil setiap tahunnya. Persaingan akan brutal," katanya.

Sebagai perbandingan, dua produsen mobil terbesar dunia saat ini, Toyota dan Volkswagen Group, masing-masing menjual sekitar 10 juta kendaraan setiap tahunnya. Pemikiran Lei Jun mirip dengan CEO Tesla, Elon Musk yang mengatakan mereknya bisa memproduksi hingga 20 juta kendaraan per tahun dalam kurun 10 tahun.

Advertising
Advertising

Untuk diketahui, pada September lalu Xiaomi telah selesai membangun prototipe rekayasa pertama dari mobil listrik pertamanya yang akan diluncurkan pada 2024. Mobil listrik ini diketahui akan menawarkan arsitektur 400 volt dan 800 volt serta menggunakan sel baterai model Blade BYD dan baterai Kirin CATL.

DICKY KURNIAWAN | CARSCOOPS

Baca juga: Borong 2 Gol Saat Hadapi Uruguay, Ini Koleksi Mobil Bruno Fernandes

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Xiaomi Civi 4 Muncul di Daftar Google Play Console, Ini Detailnya

1 hari lalu

Xiaomi Civi 4 Muncul di Daftar Google Play Console, Ini Detailnya

Perangkat Xiaomi dengan nomor model "24053PY09C", nama kode "chenfeng", dan nama pemasaran Xiaomi Civi 4 telah muncul di Google Play Console.

Baca Selengkapnya

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

4 hari lalu

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

4 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Ponsel Jadul Xiaomi Akan Mendapat Pembaruan HyperOS, Ini Daftar Peningkatannya?

5 hari lalu

Ponsel Jadul Xiaomi Akan Mendapat Pembaruan HyperOS, Ini Daftar Peningkatannya?

Xiaomi bakal melakukan pembaruan HyperOS ke smartphone seri jadulnya, Mi 10. Pembaruan sistem operasi dilakukan secara bertahap ke semua serinya.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

6 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

7 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

Topik tentang YouTube mengembangkan fitur belanja baru yang bersaing dengan TikTok Shop menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

7 hari lalu

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Wahana di TMII, Telah Disediakan Angkutan Wara-Wiri Untuk Keliling Taman Mini Indonesia Indah

7 hari lalu

Wahana di TMII, Telah Disediakan Angkutan Wara-Wiri Untuk Keliling Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) berusia 49 tahun, suatu kawasan taman wisata bertema budaya Indonesia di Jakarta Timur. Ada apa saja di sana?

Baca Selengkapnya

Xiaomi Mulai Pasang HyperOS untuk Seri Note 13, Fitur Mana yang Berkembang?

7 hari lalu

Xiaomi Mulai Pasang HyperOS untuk Seri Note 13, Fitur Mana yang Berkembang?

Xiaomi mulai memasang HyperOS untuk ponsel seri Note 13 di India. Beberapa fitur eks MIUI kini lebih canggih.

Baca Selengkapnya

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

10 hari lalu

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.

Baca Selengkapnya