Toyota Avanza dan Innova Jadi Incaran di Pasar Mobil Bekas

Senin, 5 Desember 2022 06:30 WIB

All New Toyota Avanza 2021. (TAM)

TEMPO.CO, Jakarta - OLX Autos Indonesia menjelaskan bahwa beberapa mobil MPV seperti Toyota Avanza dan Kijang Innova menjadi model paling banyak dicari di pasar mobil bekas pada Oktober 2022. Data tersebut diketahui dari Otobarometer milik OLX Autos Indonesia.

Kabar itu dibenarkan langsung oleh Director of Classified and New Business OLX Autos Indonesia Agung Iskandar. Namun dirinya tidak menjelaskan secara rinci berapa jumlah penjualan mobil bekas dari dua model tersebut.

"Data Otobarometer per Oktober 2022, terlihat bahwa di Indonesia terdapat merek mobil yang paling banyak diminati, antara lain Toyota Avanza, Toyota Kijang Innova, Honda Jazz, Honda Brio, dan Honda CR-V," kata dia, dikutip dari Antara hari ini, Senin, 5 Desember 2022.

Otobarometer juga mengungkapkan bahwa kendaraan bekas yang paling banyak dicari adalah tipe minibus, MPV, dan SUV. Sementara untuk pilihan warna yang paling banyak dicari adalah hitam, putih, dan silver.

Menurut Agung, masyarakat lebih banyak mencari mobil bekas melalui website. Menjelang penutupan tahun, OLX Autos akan mempeluas jaringan penjualannya untuk memastikan jangkauan pasarnya mencapai ke masyarakat luas.

Advertising
Advertising

"Akan kami perluas jangkauan kami agar konsumen mendapatkan mobil impian. Terlebih bisa menjadi mobil yang menemani liburan panjang di akhir tahun ini," jelasnya.

OLX Autos Indonesia sendiri pada tahun ini baru saja meresmikan dua diler baru di wilayah Tangerang dan Karawang. Langkah tersebut dilakukan sebagai bentuk konsistensi OLX Autos untuk memperkuat pasar mobil bekas Tanah Air.

DICKY KURNIAWAN | ANTARA

Baca juga: Formula 1 Cina 2023 Dibatalkan Lagi, Apa Penyebabnya?

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

2 hari lalu

Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

Dirlantas Polda Metro Jaya menyatakan polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan dua mobil di Tol Cikampek itu yang membuat mobil terbakar.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

2 hari lalu

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menyatakan jajarannya masih menyelidiki kecelakaan antara Toyota Avanza dan truk pikap di Tol Cikampek

Baca Selengkapnya

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

2 hari lalu

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

Kecelakaan berawal saat Avanza yang sedang melaju di lajur tiga mengalami pecah ban kiri depan dan berhenti di lajur empat

Baca Selengkapnya

10 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta, Bisa untuk Mudik

52 hari lalu

10 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta, Bisa untuk Mudik

Berikut deretan rekomendasi mobil bekas di bawah Rp100 juta yang bisa digunakan untuk mudik lebaran, di antaranya Toyota Agya dan Daihatsu Ayla.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Indonesia Buka Peluang Kenalkan Xpander Hybrid

22 Februari 2024

Mitsubishi Indonesia Buka Peluang Kenalkan Xpander Hybrid

Mitsubishi Xpander hybrid akan berhadapan dengan rival seperti Suzuki XL7 dan Ertiga hybrid. Toyota juga dikabarkan menyiapkan Avanza-Veloz hybrid.

Baca Selengkapnya

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

20 Februari 2024

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

Toyota juga menawarkan DP 10 persen atau Rp 30 jutaan dan cicilan ringan mulai Rp 4 juta jutaan untuk pembelian di pameran otomotif IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Momobil.id dan Momotor.id Tawarkan Kemudahan Jual Beli Kendraan di IIMS 2024

17 Februari 2024

Momobil.id dan Momotor.id Tawarkan Kemudahan Jual Beli Kendraan di IIMS 2024

Platform momobil.id dan momotor.id, juga ditunjuk sebagai Official Trade-in Partner untuk pertama kalinya di IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Susul Toyota, Daihatsu Indonesia Juga Recall Xenia

14 Februari 2024

Susul Toyota, Daihatsu Indonesia Juga Recall Xenia

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengumumkan penarikan kembali atau recall model All New Xenia di pasar otomotif Indonesia.

Baca Selengkapnya

Toyota Indonesia Recall Sienta, Avanza-Veloz, Vios, dan Yaris Cross

13 Februari 2024

Toyota Indonesia Recall Sienta, Avanza-Veloz, Vios, dan Yaris Cross

Recall Toyota Avanza dan Veloz dilakukan untuk perbaikan Front Door Side Impact Beam yang pemasangannya kurang sempurna.

Baca Selengkapnya

20 Tahun Si Kembar Beda Induk MPV Avanza dan Xenia, Bagaimana Spesifikasinya?

26 Januari 2024

20 Tahun Si Kembar Beda Induk MPV Avanza dan Xenia, Bagaimana Spesifikasinya?

Anda pasti sering melihat duo kembar Avanza-Xenia bersliweran di jalanan. Kira-kira bagaimana ya perkembangan mereka?

Baca Selengkapnya