Bantu Argentina Juara Piala Dunia 2022, Ini Koleksi Mobil Gonzalo Montiel

Reporter

Tempo.co

Senin, 19 Desember 2022 06:00 WIB

Pemain Argentina Angel Di Maria merayakan gol kedua dengan rekan setimnya pada laga Final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, 18 Desember 2022. REUTERS/Paul Childs

TEMPO.CO, Jakarta - Gonzalo Montiel menjadi penentu kemenangan Argentina di final Piala Dunia 2022 melawan Prancis, Minggu, 18 Desember 2022. Berkat gol terakhirnya di babak adu penalti, Albiceleste akhirnya keluar sebagai juara dunia.

Argentina sendiri mampu tampil meyakinkan sejak awal pertandingan final Piala Dunia 2022. Bagaimana tidak, mereka mampu unggul 2-0 di babak pertama lewat gol titik putih Lionel Messi dan Angel Di Maria.

Namun sebelum laga usai, Prancis mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2 melalui catatan brace Kylian Mbappe. Skor imbang ini membuat kedua tim harus melanjutkan pertandingan hingga babak tambahan.

Pada babak tersebut, Argentina dan Prancis mampu mencetak masing-masing satu gol. Messi mampu membawa timnya unggul lebih dulu di babak tambahan, sebelum akhirnya disamakan oleh Mbappe.

Argentina dan Prancis harus menentukan gelar juara Piala Dunia 2022 melalui drama adu penalti usai bermain imbang 3-3. Dalam babak adu penalti, para pemain Albiceleste mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

Advertising
Advertising

Semua penendang Argentina mampu memasukkan bola ke gawang Hugo Lloris. Sedangkan Prancis harus gagal dua kali ketika Kingsley Coman dan Aurelien Tchouameni gagal menyarangkan gol.

Bertugas sebagai penendang keempat, Gonzalo Montiel sukses membuat Argentina memenangkan babak adu penalti dengan skor 4-2. Bisa dikatakan bahwa bek kanan Sevilla tersebut menjadi penentu Albiceleste dalam merebut gelar juara Piala Dunia 2022.

Terlepas dari itu, Montiel nyatanya memiliki koleksi mobil mewah di dalam garasinya. Menurut laporan 21motoring, pemain bertahan berusia 25 tahun tersebut mengendarai Mini Cooper Countryman.

Mobil mewah ini dibekali mesin 1.5 liter Turbocharged 3 silinder yang bisa mengeluarkan tenaga sebesar 134 hp dan torsi 207 lb-ft. Mini Cooper Countryman menggunakan transmisi otomatis kopling ganda 7 kecepatan dengan penggerak semua roda.

Kendaraan milik Montiel ini diklaim bisa berakselerasi dari 0-60 mph hanya dalam waktu 6,8 detik. Sedangkan kecepatan tertinggi Mini Cooper Countryman tersebut mencapai 135 mph atau sekitar 217 km/jam.

Baca juga: Cukupkah Subsidi Rp 80 Juta untuk Mobil Listrik? Begini Tanggapan Honda

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Jika Lolos Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Prancis, AS, dan Selandia Baru

16 jam lalu

Jika Lolos Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Prancis, AS, dan Selandia Baru

Timnas Indonesia akan satu grup dengan tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru bila lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

1 hari lalu

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

Kalau sudah pernah ke Istana Versailles dan ingin mencari tempat baru, berikut ini adalah istana terbaik di dekat Paris

Baca Selengkapnya

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

1 hari lalu

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

Emmanuel Macron mengutuk blokade oleh demonstran pro-Palesitna yang menutup pintu-pintu gerbang masuk ke universitas.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

3 hari lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

3 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

4 hari lalu

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

Nama Beyonce akan masuk ke dalam Kamus Prancis Le Petit Larousse edisi terbaru tahun ini dengan definisi sebagai penyanyi R&B dan pop Amerika.

Baca Selengkapnya

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

5 hari lalu

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.

Baca Selengkapnya

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

6 hari lalu

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

Setiap peserta akan diberikan keranjang piknik gratis yang dikemas sampai penuh oleh sejumlah pemilik restoran ikonik di jalanan Kota Paris itu.

Baca Selengkapnya

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

10 hari lalu

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

Berikut sederet mobil Harvey Moeis yang telah disita Kejaksaan Agung.

Baca Selengkapnya

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

12 hari lalu

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya