Penjualan Mobil Daihatsu Naik 12,9 Persen di Semester I 2023

Reporter

Tempo.co

Senin, 17 Juli 2023 16:00 WIB

New Daihatsu Sigra 2022. (ADM)

TEMPO.CO, Jakarta - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) telah menginformasikan data penjualan mobil mereka sepanjang semester I 2023. Mereka melaporkan peningkatan penjualannya secara ritel sebesar 12,9 persen pada periode tersebut.

Daihatsu mampu menjual produknya sebanyak lebih dari 102 ribu unit pada Januari-Juni 2023. Sedangkan pada periode yang sama tahun sebelumnya, penjualan mobil Daihatsu hanya mencapai 90 ribu unit.

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation Hendrayadi Lastiyoso dalam keterangan resminya. Dirinya menjelaskan bahwa Daihatsu mampu berkontribusi sebesar 20,4 persen terhadap market share otomotif nasional.

“Kami bersyukur, dalam 1 semester tahun 2023 ini penjualan ritel Daihatsu tetap meraih capaian positif dengan jumlah lebih dari 102 ribu unit, atau naik 12,9% dibanding periode yang sama tahun lalu,” kata dia.

“Semoga capaian baik ini dapat terus berlangsung pada semester berikutnya, dan pasar otomotif tahun ini dapat lebih baik dibanding tahun sebelumnya,” tambah Hendrayadi Lastiyoso dalam rilis yang diterima Tempo.co.

Advertising
Advertising

Penjualan mobil Daihatsu selama semester I 2023 didominasi oleh Sigra. Model tersebut dilaporkan terjual sebanyak 32.532 unit dan mampu berkontribusi sebesar 31,6 persen terhadap penjualan ritel Daihatsu.

Gran Max pikap menyusul di urutan kedua dalam daftar penjualan mobil terlaris Daihatsu pada semester I 2023. Mobil pikap tersebut terjual sebanyak 21.712 unit atau berkontribusi sebesar 21,2 persen.

Sementara itu, di posisi ketiga diikuti oleh Daihatsu Terios yang mencatatkan penjualan mobil sebesar 13.795 unit atau berkontribusi sebesar 13,5 persen. Posisinya disusul oleh Ayla (12.102 unit) dan Xenia (11.177 unit).

Pilihan Editor: Tiket GIIAS 2023 Mulai Dijual Hari Ini, Ada Diskon 50 Persen

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Nilai Tukar Rupiah Fluktuatif, Citroen Terapkan Strategi Khusus Jual Produk Anyar

2 menit lalu

Nilai Tukar Rupiah Fluktuatif, Citroen Terapkan Strategi Khusus Jual Produk Anyar

Masih sangat berfluktuasinya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS membuat sejumlah produsen mobil menerapkan strategi khusus dalam menjual produknya.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan KM 58 Tol Cikampek, Sopir Gran Max Diduga Alami Microsleep

28 hari lalu

Kecelakaan KM 58 Tol Cikampek, Sopir Gran Max Diduga Alami Microsleep

Polri mengungkap kelelahan sopir Gran Max menjadi penyebab kecelakaan di KM 58 Jalan Tol Jakarta-Cikampek yang menewaskan 12 orang.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah Korban Kecelakaan KM 58 Tol Cikampek Kehilangan Dua Anaknya

29 hari lalu

Cerita Ayah Korban Kecelakaan KM 58 Tol Cikampek Kehilangan Dua Anaknya

Dua anak Syaifudin pada akhirnya tak tiba di Ciamis di Idul Fitri tahun ini. Kecelakaan maut membuat keduanya kembali ke Depok, terbujur dalam peti

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Maut KM 58 Tol Cikampek, Sopir Gran Max Kelelahan Usai 4 Hari PP Jakarta-Ciamis

29 hari lalu

Kecelakaan Maut KM 58 Tol Cikampek, Sopir Gran Max Kelelahan Usai 4 Hari PP Jakarta-Ciamis

Polisi menyatakan penyebab kecelakaan maut di KM 58 Tol Cikampek karena pengemudi Gran Max kelelahan

Baca Selengkapnya

Ini Identitas 12 Korban Kecelakaan Maut di KM 58 Tol Cikampek

29 hari lalu

Ini Identitas 12 Korban Kecelakaan Maut di KM 58 Tol Cikampek

Kepolisian RI mengumumkan hasil identifikasi 12 korban yang tewas dalam kecelakaan maut di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Satu Jenazah Koban Kecelakaan Gran Max di KM 58 Tol Cikampek Berhasil Terindentifikasi Melalui Gigi

32 hari lalu

Satu Jenazah Koban Kecelakaan Gran Max di KM 58 Tol Cikampek Berhasil Terindentifikasi Melalui Gigi

Kepala RS Polri Kramat Jati Brigjen Hariyanto menyebut satu jenazah korban kecelakaan di Tol Cikampek diidentifikasi melalui gigi

Baca Selengkapnya

Penjualan Ritel Daihatsu pada Maret 2024 Naik 17 Persen

34 hari lalu

Penjualan Ritel Daihatsu pada Maret 2024 Naik 17 Persen

Pada Maret 2024, penjualan ritel Daihatsu tercatat mencapai 17.352 unit atau naik sekitar 17,1 persen dibanding bulan sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Satu Jenazah Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cikampek KM 58 Telah Teridentifikasi, Perempuan Asal Bogor

34 hari lalu

Satu Jenazah Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cikampek KM 58 Telah Teridentifikasi, Perempuan Asal Bogor

Pada saat penyerahan jenazah korban kecelakaan beruntun itu, keluarga korban menerima santunan dari PT Jasa Raharja dan tali asih dari Polri.

Baca Selengkapnya

Kakorlantas Ungkap Dugaan Sementara Penyebab Kecelakaan KM 58: Mobil Kecepatan Tinggi dan Kelebihan Muatan

35 hari lalu

Kakorlantas Ungkap Dugaan Sementara Penyebab Kecelakaan KM 58: Mobil Kecepatan Tinggi dan Kelebihan Muatan

Menurut Kakorlantas, tak ada tanda pengereman dari sopir mobil Gran Max di lokasi kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Kapolri Sebut 12 Korban Tewas Kecelakaan Tol Jakarta-Cikampek Jalani Post Mortem

36 hari lalu

Kapolri Sebut 12 Korban Tewas Kecelakaan Tol Jakarta-Cikampek Jalani Post Mortem

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyatakan korban tewas dari kecelakaan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek berjumlah 12 orang

Baca Selengkapnya