Daftar Titik Kamera Tilang Elektronik di Jalan Tol Jakarta dan Sekitarnya

Rabu, 18 Oktober 2023 08:30 WIB

Kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) yang dipasang di jalan S Parman, Slipi, Jakarta, Selasa, 21 Februari 2023. Polda Metro jaya akan memperluas jangkauan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) dengan menambahkan 70 kamera ETLE statis dan 60 ETLE mobile. Hal ini dilakukan guna meningkatkan kedisiplinan berkendara di DKI Jakarta. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Penggunaan kamera tilang elektronik telah diberlakukan di sejumlah ruas jalan tol yang ada di Jakarta dan daerah sekitarnya. Kamera ETLE ini akan menindak sejumlah pelanggaran lalu lintas yang dilakukan kendaraan roda empat atau mobil.

Kamera tilang elektronik diklaim dapat mendeteksi sejumlah pelanggaran lalu lintas di jalan tol, seperti melanggar batas kecepatan hingga melanggar rambu lalu lintas. Penindakan melalui ETLE ini tidak pandang bulu dan langsung mengirimkan surat tilang kepada pengendara yang melanggar.

Pengendara yang melakukan pelanggaran lalu lintas akan ditindak sesuai dengan Undang-undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ). Besaran dendanya pun beragam, tergantung pada pelanggaran yang dilakukan.

Misalnya, melanggar rambu lalu lintas dan marka jalan akan dikenakan denda maksimum Rp 500 ribu atau kurungan penjara paling lama dua bulan. Kemudian pelanggaran berkendara sambil menggunakan ponsel akan disanksi denda sebesar Rp 750 ribu atau kurungan penjara paling lama tiga bulan.

Kemudian, pengemudi yang tidak menggunakan sabuk keselamatan akan didenda Rp 250 ribu atau kurungan penjara paling lama satu bulan. Lalu pengendara yang melanggar batas kecepatan akan dikenakan denda Rp 500 ribu atau kurungan penjara paling lama dua bulan.

Advertising
Advertising

Saat ini, kamera tilang elektronik atau ETLE sudah ditempatkan di beberapa titik jalan tol Jakarta dan sekitarnya. Berikut daftarnya, dilansir dari laman Auto2000 hari ini, Rabu, 18 Oktober 2023:

Jalan Tol Jakarta-Merak

KM 49+200 arah Jakarta
KM 51+500 arah Jakarta
KM 55+100 arah Jakarta
KM 57+500 arah Jakarta
KM 59+800 arah Jakarta
KM 62+500 arah Jakarta
KM 64+900 arah Jakarta
KM 68+300 arah Jakarta
KM 71+100 arah Jakarta
KM 73+900 arah Jakarta

Jalan Tol Jakarta-Cikampek

KM 19+100 arah Jakarta
KM 20+900 arah Jakarta
KM 23+700 arah Jakarta
KM 28+100 arah Jakarta
KM 32+300 arah Jakarta
KM 36+500 arah Jakarta
KM 40+500 arah Jakarta
KM 45+200 arah Jakarta
KM 47+700 arah Jakarta.

Jalan Tol Jagorawi

KM 6+500 arah Jakarta
KM 10+500 arah Jakarta
KM 16+500 arah Jakarta
KM 21+500 arah Jakarta
KM 26+500 arah Jakarta
KM 31+500 arah Jakarta
KM 36+500 arah Jakarta
KM 41+500 arah Jakarta.

Pilihan Editor: Isi Garasi Anwar Usman, Pemimpin Sidang Putusan Batas Usia Capres-Cawapres

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

1 jam lalu

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

PLN menambah unit SKPLU untuk mendukung kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Kemenhub: Jakarta Masuk Daftar 50 Kota Maritim Terkemuka di Dunia

9 jam lalu

Kemenhub: Jakarta Masuk Daftar 50 Kota Maritim Terkemuka di Dunia

Jakarta masuk dalam daftar 50 kota maritim terkemuka di dunia, peringkat satu sebagai kota dengan kantor pusat perusahaan pelayaran terbanyak di dunia

Baca Selengkapnya

BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Siang Nanti, Suhu Udara Bisa Tembus 31 Derajat Celcius

1 hari lalu

BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Siang Nanti, Suhu Udara Bisa Tembus 31 Derajat Celcius

BMKG memperkirakan Jakarta berawan hari ini, Selasa, 14 Mei 2024, dengan sedikit potensi hujan pada siang nanti.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Jakarta Cerah Hingga Siang, Beberapa Area Bahkan Minim Awan

2 hari lalu

BMKG Prakirakan Jakarta Cerah Hingga Siang, Beberapa Area Bahkan Minim Awan

BMKG memperkirakan Jakarta cerah sepanjang hari ini, Senin, 13 Mei 2024. Tak ada potensi hujan hingga esok dinihari.

Baca Selengkapnya

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

3 hari lalu

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

Jakarta hanya satu level di bawah Delhi (India).

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Hujan Ringan

4 hari lalu

BMKG Prakirakan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Hujan Ringan

BMKG memprakirakan cuaca di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan hujan ringan siang ini.

Baca Selengkapnya

Joging Weekend Tak akan Terganggu, BMKG Perkirakan Mayoritas Area Jakarta Bebas Hujan Hari Ini

4 hari lalu

Joging Weekend Tak akan Terganggu, BMKG Perkirakan Mayoritas Area Jakarta Bebas Hujan Hari Ini

BMKG perkirakan cuaca Jakarta cenderung cerah berawan sepanjang hari ini, Sabtu, 11 Mei 2024. Hanya ada sedikit potensi hujan ringan siang nanti.

Baca Selengkapnya

Jakarta dan Makassar Catat Pemesanan Tertinggi di Hotel OYO pada Lebaran 2024

5 hari lalu

Jakarta dan Makassar Catat Pemesanan Tertinggi di Hotel OYO pada Lebaran 2024

Platform akomodasi OYO mencatat Jakarta dan Makassar adalah dua kota tertinggi pemesanan akomodasi selama Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II Segera Beroperasi

5 hari lalu

Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II Segera Beroperasi

PT Hutama Karya (Persero) mengumumkan operasional Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II segera dibuka.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Sebagian Lajur Ditutup Sementara

5 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Sebagian Lajur Ditutup Sementara

Jasa Marga melakukan pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang hari ini. Sebagian lajur ditutup sementara.

Baca Selengkapnya