Vespa hingga Lambretta Hiasi Pernikahan Kahiyang

Kamis, 9 November 2017 08:00 WIB

Skuter klasih, Vespa dan Lambretta menghiasi photobooth yang dirancang klasik dan unik di pernikahan putri Jokowi, Kahiyang Ayu, Rabu, 8 November 2017. TEMPO/Ahmad Rafiq

TEMPO.CO, Solo - Pesta pernikahan Kahiyang Ayu dengan Bobby Afif Nasution digelar dengan dekorasi gaya Jawa Klasik. Nuansa tersebut terasa sejak di depan gedung Graha Saba yang menjadi lokasi resepsi.

Pagar depan gedung dihias dengan dekorasi tiruan ukiran kayu. Selain menjadi hiasan, lokasi itu menjadi latar belakang favorit bagi para wartawan televisi yang melakukan siaran langsung.

Memasuki gerbang depan gedung, suasana sedikit berubah dengan adanya petugas keamanan dan perangkat detektornya. Sesuai prosedur, petugas melakukan pemeriksaan terhadap para tamu.

Baca:
Skuter Perang Hingga Vespa Kayu di Indonesia Scooter Festival

Usai melewati gate pemeriksaab, suasana klasik kembali tersuguh. Para tamu langsung menjumpai photobooth bernuansa Jawa Klasik. Sejumlah juru foto siap melayani tamu yang ingin berfoto dengan hasil yang langsung dicetak.
Skuter klasih, Vespa dan Lambretta menghiasi photobooth yang dirancang klasik dan unik di pernikahan putri Jokowi, Kahiyang Ayu, Rabu, 8 November 2017. TEMPO/Ahmad Rafiq

Photobooth itu dirancang dengan latar gebyog, yaitu dinding rumah kayu tradisional yang berhias ukiran. Di depan gebyok, terdapat kursi serta meja bernuansa kuno klasik.

Beberapa lampu yang juga terlihat kuno memperkuat kesan klasik. Sepasang wayang Kumajaya-Kumaratih terpajang didinding kayu itu.

Simak:
Vespa Elettrica Bertenaga Listrik Tampil Modern dan Elegan

Uniknya, perancang photobooth juga menempatkan skuter antik di dua photobooth yang ada di halaman gedung Graha Saba itu. Skuter itu berupa Vespa yang penampilannya terlihat cukup tua.

Selain vespa, ada pula skuter jenis Lambretta yang dipajang di tempat itu. Lambretta merupakan skuter asal Itali yang tergolong cukup langka.

Perancang dekorasi. Ranu Asmoro mengatakan properti berupa skuter itu merupakan ide dari tuan rumah. “Lantas saya cari sewaan, untungnya ada yang punya,” katanya.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kunjungi Dekranas Expo 2024 di Solo, Iriana Widodo Borong Banyak Kain, Perhiasan dan Tas

12 jam lalu

Kunjungi Dekranas Expo 2024 di Solo, Iriana Widodo Borong Banyak Kain, Perhiasan dan Tas

Iriana Widodo memborong berbagai hasil kerajinan tangan unggulan dari stan-stan itu di antaranya Dekranasda Provinsi Bali, Bangka Belitung dan Papua

Baca Selengkapnya

Lelang Vespa Babe Cabita akan Ditutup Malam Ini, Penawaran Tertinggi Rp 170 Juta

11 hari lalu

Lelang Vespa Babe Cabita akan Ditutup Malam Ini, Penawaran Tertinggi Rp 170 Juta

Lelang motor Vespa kesayangan mendiang Babe Cabita akan ditutup pada 5 Mei 2024 pukul 20.00 WIB. Sampai saat ini harga tertinggi Rp 170 juta.

Baca Selengkapnya

Honda Beat Populer di Indonesia, Ini Jenis Skuter Matik di Beberapa Negara

14 hari lalu

Honda Beat Populer di Indonesia, Ini Jenis Skuter Matik di Beberapa Negara

Skuter matik memiliki fitur-fitur modern. Kepopuleran dapat dipengaruhi beberapa faktor.

Baca Selengkapnya

Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

15 hari lalu

Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

Investigasi baru NHTSA berfokus pada pembaruan perangkat lunak dari Tesla untuk memperbaiki masalah ini pada bulan Desember.

Baca Selengkapnya

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

16 hari lalu

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

Kementerian ESDM menggandeng Kemendikbudristek untuk mengakselerasi program konversi sepeda motor listrik.

Baca Selengkapnya

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

22 hari lalu

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.

Baca Selengkapnya

Menantu Jokowi dari Wali Kota Medan Niat Maju ke Pilgub Sumut 2024, Berikut Karier Politik dan Usaha Bobby Nasution

29 hari lalu

Menantu Jokowi dari Wali Kota Medan Niat Maju ke Pilgub Sumut 2024, Berikut Karier Politik dan Usaha Bobby Nasution

Wali Kota Medan, Bobby Nasution akan mengambil formulir Pilgub Sum dari partai-partai, kecuali PDIP. Menantu Jokowi ini lulusan mana?

Baca Selengkapnya

Jokowi ke Medan Kunjungi Bobby dan Kahiyang, Ngabalin: Tak Ada Kaitan dengan Pilgub Sumut

35 hari lalu

Jokowi ke Medan Kunjungi Bobby dan Kahiyang, Ngabalin: Tak Ada Kaitan dengan Pilgub Sumut

Jokowi bertolak ke Medan hari ini untuk menjenguk putrinya Kahiyang Ayu, menantunya Bobby Nasution, dan cucunya Sedah Mirah Nasution.

Baca Selengkapnya

Penjualan Ritel Daihatsu pada Maret 2024 Naik 17 Persen

36 hari lalu

Penjualan Ritel Daihatsu pada Maret 2024 Naik 17 Persen

Pada Maret 2024, penjualan ritel Daihatsu tercatat mencapai 17.352 unit atau naik sekitar 17,1 persen dibanding bulan sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Teten soal UMKM Knalpot Aftermarket: Belum Bisa Produksi Mobil, Komponennya Juga Sudah Hebat

52 hari lalu

Teten soal UMKM Knalpot Aftermarket: Belum Bisa Produksi Mobil, Komponennya Juga Sudah Hebat

Teten bangga terhadap UMKM otomotif di Indonesia yang memproduksi sparepart otomotif, dengan kualitas dan harganya bersaing.

Baca Selengkapnya