Ini Alasan Go-Jek Memperluas Layanan di Palu

Reporter

Swa.co.id

Selasa, 12 Juni 2018 06:31 WIB

Ilustrasi ojek online Go-Jek. REUTERS/Darren Whiteside

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah Gorontalo, Go-Jek memperluas jangkauan layanannya ke Palu, Sulawesi Tengah. Hadirnya Go-Jek di kota ini, diharapkan bisa membantu masyarakat untuk mendapatkan solusi dan di saat yang sama membantu pekerja sektor informal memperoleh pendapatan lebih melalui teknologi.

Aplikasi Go-Jek saat ini telah diunduh sebanyak lebih dari 77 juta kali. Sulawesi Tengah memiliki potensi pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang cukup tinggi. Jumlah pelaku UMKM di Sulawesi Tengah saat ini diestimasikan mencapai 702.719 unit dan setiap tahunnya unit usaha UMKM mengalami pertumbuhan sebesar 1,08 persen.

Baca:
Kisah Mitra Go-Jek Bisa Berpenghasilan Diatas UMR
Mitra Go-Jek Sumbang Rp 9,9 Triliun ke Perekonomian Nasional

Strategic Regional Head Go-Jek Kalimantan dan Sulawesi, Anandita Danaatmadja, mengatakan, misi Go-Jek adalah memberikan manfaat sosial bagi jutaan masyarakat Indonesia. Menurutnya, kehadiran Go-Jek mendorong terwujudnya ekonomi kerakyatan yang tidak hanya menghubungkan para penjual dan konsumen tetapi pertumbuhan usaha kecil dan mikro serta memberikan peluang nyata bagi peningkatan kesejahteraan para pelaku sektor informal. "Kami berharap solusi yang ditawarkan Go-Jek bisa membantu meningkatkan perekonomian lokal,” ujar Anandita dalam pernyataan tertulisnya di Palu, 8 Juni 2018.

Saat ini, Go-Jek bermitra dengan lebih dari 1 juta mitra pengemudi dan 150 ribu merchant Go-Food yang 80 persen di antaranya merupakan pengusaha kuliner UMKM. Anandita melanjutkan, Go-Jek dalam setiap melakukan perluasan layanan selalu menghormati kearifan lokal. “Sebelum kami memulai operasi, kami melakukan sosialisasi kepada para tukang ojek pangkalan yang ada di Palu. Kami ingin mereka menjadi pihak pertama yang merasakan manfaat bergabung dengan ekosistem Go-Jek,” kata Anandita.

Riset Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi & Bisnis Universitas Indonesia mengungkapkan keberadaan Go-Jek membantu mengurangi tekanan pengangguran dengan memperluas kesempatan kerja. Riset juga menunjukkan bahwa mitra pengemudi dan UMKM di ekosistem Go-Jek, berkontribusi sebesar Rp 9,9 triliun per tahun dalam perekonomian.

Baca: Cara Go-Jek Mendorong Kemajuan UMKM Kuliner

Anandita melanjutkan Go-Jek melihat keunggulan wisata alam dan budaya di Palu yang dapat menjadi modal besar dalam peningkatan ekonomi daerah. “Inilah yang menginisiasi kami untuk terus tumbuh dan berinovasi memberikan manfaat kepada masyarakat. Kami berharap semakin banyak angkatan kerja yang terserap dengan hadirnya Go-Jek,” ungkapnya.

Advertising
Advertising

Peresmian hadirnya Go-Jek di Palu dihadiri langsung oleh pemerintah daerah tersebut. Acara peresmian yang berlangsung pada hari ini di Kantor Go-Jek Palu tersebut ditandai dengan pemotongan pita. Di Palu, masyarakat dapat menikmati layanan Go-Jek berupa layanan transportasi lewat Go-Ride, layanan jasa antar makanan lewat GO-Food, jasa logistik melalui Go-Send, layanan belanja online lewat Go-Shop, dan pembelian pulsa (Go-Pulsa).

SWA

Berita terkait

Hari Buruh Internasional, Aksi Unjuk Rasa di Cikapayang Dago Park

3 hari lalu

Hari Buruh Internasional, Aksi Unjuk Rasa di Cikapayang Dago Park

Aliansi Buruh Bandung Raya melakukan unjuk rasa menyuarakan perjuangan mereka saat Hari Buruh Internasional atau May Day di Cikapayang Dago Park

Baca Selengkapnya

Momen Lebaran Terakhir Presiden Jokowi

26 hari lalu

Momen Lebaran Terakhir Presiden Jokowi

Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran tahun ini menjadi momen terakhir bagi Presiden Jokowi. Lantas, apa yang akan dilakukan oleh Jokowi?

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran, Jokowi Bagikan Sembako ke Ojol hingga Warga Sekitar Istana

26 hari lalu

Menjelang Lebaran, Jokowi Bagikan Sembako ke Ojol hingga Warga Sekitar Istana

Presiden Jokowi membagikan 1.000 paket sembako untuk para pengemudi ojek online di depan Istana Kepresidenan, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Nasib THR Ojol, Kenapa Justru Baru Dibahas setelah Lebaran?

28 hari lalu

Nasib THR Ojol, Kenapa Justru Baru Dibahas setelah Lebaran?

Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor mengatakan pembahasan tentang tunjangan hari raya (THR) untuk ojek online (Ojol) dibahas setelah Lebaran

Baca Selengkapnya

Perusahaan Menolak Beri THR Ojol, SPAI: Tidak Manusiawi, Kami Dipaksa Kerja saat Lebaran

31 hari lalu

Perusahaan Menolak Beri THR Ojol, SPAI: Tidak Manusiawi, Kami Dipaksa Kerja saat Lebaran

Perusahaan menolak memberi THR untuk pengemudi ojek online atau Ojol. SPAI menyebut insentif yang ditawarkan perusahaan tidak manusiawi.

Baca Selengkapnya

THR Ojol, Bukan Pegawai hingga Dorongan dari Komisi IX DPR

34 hari lalu

THR Ojol, Bukan Pegawai hingga Dorongan dari Komisi IX DPR

Analis ketenagakerjaan memandang pekerja ojek online dan kurir seharusnya memperoleh THR Lebaran. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

SPAI Tolak Bingkisan hingga Bonus Hari Raya untuk Ojol: Insentif Bukan THR

34 hari lalu

SPAI Tolak Bingkisan hingga Bonus Hari Raya untuk Ojol: Insentif Bukan THR

Serikat Pekerja Angkutan Indonesia (SPAI) menolak segala bentuk insentif dari aplikator untuk pengemudi ojek online (ojol) dan kurir logistik.

Baca Selengkapnya

Polemik THR Bagi Ojol, Alasan Grab dan Gojek Tak Berikan THR kepada Driver Ojek Online dan Respons SPAI

38 hari lalu

Polemik THR Bagi Ojol, Alasan Grab dan Gojek Tak Berikan THR kepada Driver Ojek Online dan Respons SPAI

Gojek dan Grab menolak memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada mitra pengemudinya. Menurutnya, ada insentif lain. Apa tuntutan driver ojol?

Baca Selengkapnya

Soal THR Ojol dan Kurir, SPAI: Jangan Ubah Aturan dari Kewajiban menjadi Imbauan

38 hari lalu

Soal THR Ojol dan Kurir, SPAI: Jangan Ubah Aturan dari Kewajiban menjadi Imbauan

SPAI meminta Kementerian Ketenagakerjaan mewajibkan aplikator untuk membayar THR minimal sebesar Upah Minimum Provinsi.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Sepekan: Rencana Penggusuran demi IKN, THR Karyawan hingga Soal Jastip

42 hari lalu

Terpopuler Sepekan: Rencana Penggusuran demi IKN, THR Karyawan hingga Soal Jastip

Berita terpopuler ekonomi dan bisnis selama sepekan antara lain tentang rencana penggusuran demi IKN dan cara menghitung THR karyawan.

Baca Selengkapnya