Mobil Esemka Akan Diproduksi, Ini Kata Wali Kota Surakarta

Jumat, 5 Oktober 2018 16:34 WIB

Mobil Esemka Rajawali rakitan Siswa-siswa SMK sedang dilakukan pemasangan alat uji emisi di ruang uji Balai Termodinamika Motor dan Sistem Propulsi (BTMP), Tangerang, Banten, sebelum dilakukan proses uji emisi, Senin (27/2).TEMPO/Andry Prasetyo

TEMPO.CO, Solo - Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebut mobil Esemka yang pernah dirintis Joko Widodo atau Jokowi akan diluncurkan pada Oktober mendatang. Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo mengaku sangat gembira dengan adanya kabar tersebut.

"Perjuangan yang kami lakukan pada enam tahun silam tidak sia-sia," katanya saat ditemui, Jum'at 5 Oktober 2018.

Rudyatmo merupakan salah satu sosok penting dibalik kemunculan mobil Esemka, selain Joko Widodo yang pada saat itu menjabat sebagai Wali Kota Surakarta.

Baca: Mobil Esemka Baru Mau Meluncur, Mobnas Vietnam Sudah Mendunia

Rudyatmo yang saat itu mendampingi Jokowi sebagai wakil wali kota ikut memperjuangkan agar mobil itu bisa lolos uji tipe di Balai Termodinamika Motor dan Propulsi (BTMP), pada Februari 2012. Bahkan, dia mengemudikan mobil itu dari Solo hingga Serpong pergi pulang bergantian dengan Roy Suryo yang saat itu menjadi legislator.

"Kabar bahwa Esemka akan segera diproduksi tentunya sangat menggembirakan," katanya. Meski demikian, saat ini dia sudah tidak lagi terlibat dalam produksi mobil itu. "Tugas kami saat itu adalah mempromosikan hasil karya anak bangsa," kata Rudyatmo.

Baca: Mobil Esemka Akan Diluncurkan, Hendropriyono Tinjau Pabrik PT SMK

Saat dibawa ke Serpong enam tahun silam, Tempo berkesempatan duduk di dalam mobil Esemka Rajawali yang akan menjalani uji tipe. Mobil jenis Sport Utility Vehicle (SUV) berbobot 2,4 ton itu terasa sangat nyaman meski bahan bakarnya masih tergolong boros. Sayang, saat itu Esemka Rajawali generasi pertama itu tidak lolos uji tipe.

Advertising
Advertising

Tim mobil Esemka lantas melakukan perbaikan, salah satunya memangkas bobot mobil yang dirasa masih cukup berat. Pengerjaan saat itu dilakukan di Solo Technopark. Namun, pada akhirnya tempat proses penyempurnaan mobil itu pindah dan lama tidak lagi terdengar kabarnya.

Berita terkait

Kondisi Rumah Murah Program Jokowi di Villa Kencana Cikarang: Banyak yang Terbengkalai

4 jam lalu

Kondisi Rumah Murah Program Jokowi di Villa Kencana Cikarang: Banyak yang Terbengkalai

Kondisi rumah murah program Jokowi di Villa Kencana Cikarang mayoritas terbengkalai dan tak berpenghuni

Baca Selengkapnya

Kementerian ESDM Masih Bahas Soal Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

4 jam lalu

Kementerian ESDM Masih Bahas Soal Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

Kementerian ESDM terus berkomunikasi dengan kementerian Keuangan untuk mengkaji arif bea keluar untuk ekspor konsentrat tembaga PT Freeport Indonesia

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

7 jam lalu

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

Prabowo diharapkan tidak terjebak dalam politik merangkul yang berlebihan.

Baca Selengkapnya

Istana Sebut Pansel Calon Pimpinan KPK Diumumkan Bulan Ini

7 jam lalu

Istana Sebut Pansel Calon Pimpinan KPK Diumumkan Bulan Ini

Pansel KPK bertugas menyeleksi para calon pimpinan KPK sebelum diserahkan kepada DPR untuk melakukan tes uji kepatutan dan kelayakan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Prabowo hingga Panglima TNI Bahas Operasi Khusus Papua

8 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Prabowo hingga Panglima TNI Bahas Operasi Khusus Papua

Jokowi mengumpulkan menteri dan kepala lembaga negara di Istana Kepresidenan Jakarta pada Rabu siang. Bahan soal anggaran operasi khusus Papua.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Anggarkan Rp 355 Miliar untuk Bangun Taman Peringatan di Ibu Kota Nusantara

8 jam lalu

Pemerintah Anggarkan Rp 355 Miliar untuk Bangun Taman Peringatan di Ibu Kota Nusantara

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono menyebut taman peringatan di Ibu Kota Nusantara bisa jadi lokasi kunjungan tamu negara

Baca Selengkapnya

Busyro Muqoddas Tak Lagi Percaya Pansel KPK Bentukan Jokowi, Desak Ada Proses Demokratis

8 jam lalu

Busyro Muqoddas Tak Lagi Percaya Pansel KPK Bentukan Jokowi, Desak Ada Proses Demokratis

Busyro Muqoddas tak ingin KPK kian terpuruk setelah pimpinan yang dipilih lewat pansel hasil penunjukkan Jokowi bermasalah

Baca Selengkapnya

Sederet Hal terkait Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Maju Pilgub 2024

10 jam lalu

Sederet Hal terkait Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Maju Pilgub 2024

Presiden Jokowi menyiratkan langkah Kapolda Jateng Ahmad Luthfi untuk menjadi bakal calon Gubernur Jateng tidak ada kaitan dengannya.

Baca Selengkapnya

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

10 jam lalu

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

Presiden Jokowi mengatakan pembukaan modeling Budidaya Ikan Nila Salin (BINS) ini karena ada permintaan pasar yang sangat besar. Berikut sederet fakta

Baca Selengkapnya

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

11 jam lalu

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

Presiden Jokowi akhirnya memberikan perpanjangan izin ekspor konsentrat tembaga oleh PT Freeport Indonesia yang tadinya berakhir pada 31 Mei 2024

Baca Selengkapnya