Kembangkan Mobil Listrik, VW Bangun Pabrik Baru di Cina

Reporter

Antara

Senin, 22 Oktober 2018 08:07 WIB

.

TEMPO.CO, Jakarta - SAIC Volkswagen, perusahaan patungan Volkswagen dengan mitra lokal di Cina, membangun pabrik baru di Anting, Shanghai, yang berstandar Industri 4.0 dan akan memproduksi mobil listrik mulai 2020.

Model pertama yang akan diproduksi di pabrik SAIC Volkswagen di Anting itu adalah SUV brand Volkswagen, kata Volkswagen dalam pernyataan resminya, dikutip Minggu, 21 Oktober 2018.

Melalui platform Modular Electric Drive Kit Volkswagen (MEB), platform unik VW yang didesain untuk produksi massal kendaraan listrik, Volkswagen mengaku akan dengan mudah menghasilkan kendaraan listrik canggih untuk pelanggannya di Cina dalam skala tinggi.

Baca: Imutnya Mobil Listrik Wuling E100, Siap Diproduksi di Indonesia

“Grup Volkswagen, merek dan mitra usaha patungan Cina kami fokus secara konsisten pada mobilitas berkelanjutan dan mendorong transformasi industri otomotif di Cina dan di seluruh dunia. Dengan cara ini, kami menekankan pentingnya pasar Cina untuk Volkswagen Group,” kata Herbert Diess, Ketua Dewan Manajemen Grup Volkswagen.

Pabrik baru SAIC Volkswagen itu akan mengadopsi jaringan produksi berbasiskan Industri 4.0 dan meningkatkan tingkat otomatisasi dan efisensi. Fasilitas ini dilengkapi lebih dari 1.400 robot standar Industri 4.0, serta berbagai teknologi, termasuk Artificial Inttelligence, Augmented Reality, dan Virtual Reality yang cerdas dan digital.

Fasilitas produksi yang dibangun di atas lahan 610.000 meter persegi ini menggunakan 27 jenis teknologi ramah lingkungan dengan fokus khusus pada pelestarian air, penghematan energi, dan pengurangan karbon dioksida.

Baca: Regulasi Mobil Listrik Belum Tuntas, Begini Perkembangannya

Pabrik baru ini akan mulai berproduksi pada 2020 dengan kapasitas tahunan direncanakan 300.000 unit. Dengan Roadmap E, Volkswagen ambisius untuk memproduksi kendaraan listrik.

Pada 2025, 50 kendaraan listrik murni akan ada di pasar di seluruh dunia, dengan satu dari empat kendaraan baru akan menggunakan tenaga listrik sepenuhnya, kata Volkswagen menjelaskan.

Cina merupakan pasar penting bagi Volkswagen, dan pada Juni lalu brand ini juga membuka pabrik FAW-Volkswagen kedua di Foshan yang menandai tonggak penting lain dari strategi elektrifikasi Volkswagen di negara ini.

Kapasitas produksi kendaraan FAW-Volkswagen di Fhosan meningkat dua kali dari 300.000 unit menjadi 600.000 unit setahun.

Pada akhir Mei lalu, produksi model Volkswagen di pabrik FAW-Volkswagen di Qingdao dimulai. Fasilitas manufaktur fleksibel ini memungkinkan untuk model dengan mesin pembakaran internal serta sistem penggerak listrik yang akan dibangun pada jalur produksi yang sama.

FAW-Volkswagen juga akan memproduksi sistem baterai untuk platform MQB di sana.

ANTARA

Berita terkait

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

5 hari lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

6 hari lalu

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

9 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

19 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

20 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

24 hari lalu

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI

24 hari lalu

Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI

Event akan melibatkan berbagai komunitas VW di Indonesia.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

25 hari lalu

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan SPKLU di Banten untuk mendukung pemudik yang menggunakan mobil listrik.

Baca Selengkapnya

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

26 hari lalu

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

PLN UP3 Surakarta telah menyiagakan sejumlah stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dalam tol dan luar tol di wilayah kerjanya untuk momentum Lebaran 2024. Persiapan itu mendapat animo positif para pemilik kendaraan listrik dengan penggunaan SPKLU yang tercatat hingga 216 pengguna selama periode Siaga Lebaran mulai 1 hingga 16 April 2024.

Baca Selengkapnya

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

26 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.

Baca Selengkapnya