Pelumas Total Gelar Nongkrong Bareng dari Freestyle hingga Musik

Reporter

Wisnu Andebar

Sabtu, 22 Desember 2018 16:56 WIB

Total Oil Indonesia menggelar Nongkrong Bareng Total di Surabaya, Sabtu 22 Desember 2018.

TEMPO.CO, Surabaya - PT Total Oil Indonesia akan menggelar acara Nongkrong Bareng TOTAL di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu, 23 Desember 2018. Nongkrong Bareng TOTAL merupakan bagian dari rangkaian kegiatan penjualan yang dilakukan oleh PT Total Oil Indonesia di sejumlah kota di pulau Jawa, dan kali ini menghadirkan sejumlah kegiatan seperti klinik keselamatan berkendara, latihan balap motor di trek khusus, kontes modifikasi motor, penampilan freedata-style motor, permainan seru, hingga hidangan lezat yang ditawarkan di area food truck.

Baca: Cara Pelumas Total Mempopulerkan Balap Drifting

Klinik keselamatan berkendara dan latihan balap motor kali ini akan dipandu oleh komunitas Cornering Indonesia Surabaya (Coins), komunitas ini dikenal gemar melahap tikungan dengan aksi menikung miring dan merupakan salah satu komunitas motor terkemuka di Surabaya. Komunitas ini pula yang melahirkan Gerry Salim yang minggu lalu baru saja didapuk sebagai juara Super Moto kelas 450 cc.

Data statistik tahun 2017 menunjukkan jumlah kendaraan roda dua di Surabaya mencapai 2.159.069 unit, sementara kendaraan roda empat mencapai 570.571 unit. Ini artinya populasi pengguna kendaraan di kota ini cukup besar sehingga PT Total Oil Indonesia memutuskan untuk membuat acara yang dipersembahkan khusus bagi para peminat dunia otomotif, termasuk komunitas kendaraan bermotor.

Di acara ini, selain berkesempatan untuk membeli produk pelumas terbaik dari Total, para pengunjung juga dapat menikmati hiburan yang disajikan oleh sejumlah komunitas roda empat dan roda dua, pertunjukan freedata-style oleh SXR Freedata-style Surabaya, juga hiburan music dari band Indonesian Rice, serta berbagai permainan seru dengan hadiah menarik.

Marketing Manager PT Total Oil Indonesia, Magdalena Naibaho mengatakan, acara Nongkrong Bareng TOTAL merupakan ajang yang tepat bagi para peminat otomotif di kota Surabaya dan sekitarnya untuk saling berbagi ilmu dan menjadikan kegiatan ini penuh manfaat.

Baca: Produk Baru Total Tantang Pertalite Buatan Pertamina, Harganya...

"Total sendiri akan menghadirkan rangkaian lengkap produk pelumas berkualitas, karena kami paham betul bahwa kendaraan merupakan aset berharga setiap pemiliknya yang membutuhkan perlindungan terbaik untuk menghasilkan performa terbaik pula. Kami tunggu kehadiran arek-arek Suroboyo di Gelora Bung Tomo hari Minggu besok," ujarnya dalam siaran pers Sabtu, 22 Desember 2018

Berita terkait

Shell Bangun Pabrik Manufaktur Gemuk di Indonesia

4 Maret 2024

Shell Bangun Pabrik Manufaktur Gemuk di Indonesia

Perusahaan minyak dan pelumas multinasional Shell sedang membangun pabrik manufaktur gemuk (grease) pertamanya di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Total Energies Kenalkan Produk Pelumas ELF di IIMS 2024

24 Februari 2024

Total Energies Kenalkan Produk Pelumas ELF di IIMS 2024

PT Total Energies Marketing Indonesia meluncurkan produk pelumas ELF dalam pameran IIMS 2024. Simak informasi lengkapnya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

Fuchs Luncurkan 2 Produk Oli Terbaru Berbasis XP Technology

23 Februari 2024

Fuchs Luncurkan 2 Produk Oli Terbaru Berbasis XP Technology

Fuchs Lubricants Indonesia, meluncurkan dua produk pelumas terbarunya yakni Teknologi Fully Syntetic Berbasis Ester dan Semi Synthetic Berbasis Ester.

Baca Selengkapnya

Suzuki Rilis Pelumas Ecstar Oil 0W-16 SN Khusus Jimny 5 Pintu

22 Februari 2024

Suzuki Rilis Pelumas Ecstar Oil 0W-16 SN Khusus Jimny 5 Pintu

Varian terbaru pelumas Ecstar Oil untuk Suzuki Jimny ini tersedia dalam satu ukuran yaitu 3,6 Liter dengan harga Rp 550 ribu.

Baca Selengkapnya

Lamborghini Puas Bekerja Sama dengan Pertamina

24 Januari 2024

Lamborghini Puas Bekerja Sama dengan Pertamina

Lamborghini menggunakan pelumas Fastron Platinum Racing 10W-60 di mobil Huracan GT3 untuk balapan Super Trofeo hingga seri GT3.

Baca Selengkapnya

Shell Tanam Teknologi Khusus Antisipasi Peredaran Oli Palsu

13 Desember 2023

Shell Tanam Teknologi Khusus Antisipasi Peredaran Oli Palsu

Shell Indonesia saat ini menggunakan teknologi bernama jam jar untuk mengantisipasi peredaran oli palsu.

Baca Selengkapnya

Shell Helix Astra Rayakan Hadir Jadi ke-10, Kini Punya 5 Produk

13 Desember 2023

Shell Helix Astra Rayakan Hadir Jadi ke-10, Kini Punya 5 Produk

Shell Helix Astra, selaku produk pelumas mobil kolaborasi antara PT Shell Indonesia dan PT Astra Otoparts Tbk merayakan hari jadi ke-10.

Baca Selengkapnya

ExxonMobil Kenalkan Beragam Manfaat Pelumas untuk Industri

6 Desember 2023

ExxonMobil Kenalkan Beragam Manfaat Pelumas untuk Industri

ExxonMobil Lubricants Indonesia memperkenalkan pelumas industri seperti Mobil Vactra Oil Numbered Series dan Mobil Velocite Oil Numbered Series.

Baca Selengkapnya

Tiga Manfaat Ganti Oli Rutin untuk Mesin Motor

3 Desember 2023

Tiga Manfaat Ganti Oli Rutin untuk Mesin Motor

Beberapa manfaat yang akan didapatkan oleh pengguna motor manakala rutin melakukan penggantian oli mesin, berikut manfaatnya

Baca Selengkapnya

Produsen Otomotif Luncurkan Teknologi Pelumas Mesin Mysella S7N Ultra

22 November 2023

Produsen Otomotif Luncurkan Teknologi Pelumas Mesin Mysella S7N Ultra

Produsen otomotif PT Shell Indonesia telah meluncurkan teknologi pelumas mesin gas stasioner (stationary gas engine oil) bernama Mysella S7N Ultra.

Baca Selengkapnya