Pendapatan Turun, Apple Pecat 190 Karyawan di Divisi Mobil Otonom

Reporter

Tempo.co

Jumat, 1 Maret 2019 13:02 WIB

Konsep mobil swakemudi Apple yang digadang-gadang memakai kecerdasan buatan. (macrumors.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Apple akan memecat 190 karyawan di Santa Clara dan Sunnyvale di divisi mobil otonom. Pemberhentian Hubungan Kerja (PHK) itu diungkapkan, bersama dengan perincian baru, dalam sebuah surat bulan ini kepada California Employment Development Department. CNBC melaporkan bulan lalu bahwa PHK terjadi di divisi mobil self-driving, yang dikenal sebagai Project Titan. Tom Neumayr, juru bicara Apple membenarkan perihal surat tersebut.

Sebagian besar karyawan yang terkena PHK adalah insinyur, termasuk 38 manajer program rekayasa, 33 insinyur perangkat keras, 31 insinyur desain produk dan 22 insinyur perangkat lunak. PHK akan mulai berlaku 16 April.

Ekspansi Apple ke Santa Clara dan Sunnyvale, yang dekat dengan kantor pusat perusahaan di Cupertino, meningkat mulai tahun 2014.

Baca: Apple Bekerja Sama dengan Volkswagen Bangun Mobil Otonom

PHK tersebut bertepatan dengan melemahnya penjualan iPhone yang menyebabkan penurunan pendapatan hingga 15 persen dalam tiga bulan terakhir tahun 2018. Perlambatan ekonomi di Cina juga merugikan bagi bisnis Apple.

"Penurunan pendapatan iPhone terjadi tiba-tiba dan signifikan, memaksa Apple untuk membuat pilihan yang sulit," kata Lynx Equity Strategies, Rabu, 27 Februari 2019

Advertising
Advertising

Bulan lalu, pendapatan kuartal Apple turun menjadi $ 84 miliar atau sekitar Rp 1 Triliun.

Apple sebelumnya memecat ratusan pekerjaan di divisi mobil otonom pada tahun 2016, karena bergeser dari membangun mobil sendiri ke pengembangan perangkat lunak. Pada 2016, Apple memiliki 25.000 karyawan di Bay Area.

Baca: Tesla Klaim Bakal Punya Teknologi Mobil Otonom Tahun Ini

PHK Apple mencakup delapan kantor dan industri properti seperti di 3000 Kifer Road, 3689 Kifer Road, 5301 Patrick Henry Drive, 2945 San Ysidro Way dan 2975 San Ysidro Way di Santa Clara, bersama dengan 1150 Kifer Road, 1170 Kifer Road, dan 195 N. Wolfe Road di Sunnyvale.

NABILA HANUM | SFCHRONICLE | EURONEWS

Berita terkait

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

1 hari lalu

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.

Baca Selengkapnya

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

4 hari lalu

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

Luhut mengatakan Indonesia dan Cina telah sepakat untuk membentuk tim penggarapan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya

Baca Selengkapnya

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

6 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

7 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

Terpopuler: Presiden Jokowi tawarkan investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir minta BUMN batasi pembelian dolar.

Baca Selengkapnya

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

8 hari lalu

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.

Baca Selengkapnya

Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

8 hari lalu

Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

Apple sudah berencana memproduksi iPhone di India dan MacBook di Thailand, guna melepas ketergantungan terhadap manufaktur Tiongkok.

Baca Selengkapnya

Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

8 hari lalu

Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

Budi Arie Setiadi mengatakan Tim Cook mengapresiasi hasil pemilu presiden Indonesia atas terpilihnya Prabowo.

Baca Selengkapnya

Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

8 hari lalu

Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan rencana investasi perusahaan raksasa Apple di Indonesia dalam jumlah besar.

Baca Selengkapnya

Bos Apple Tim Cook Bertemu Jokowi Jadi Perhatian Media Internasional

9 hari lalu

Bos Apple Tim Cook Bertemu Jokowi Jadi Perhatian Media Internasional

Sejumlah media internasional memberi perhatian pada pertemuan Presiden Jokowi dengan bos Apple Tim Cook di Istana Merdeka Jakarta.

Baca Selengkapnya

Poin-poin Penting Pertemuan Jokowi - CEO Apple Tim Cook di Jakarta

9 hari lalu

Poin-poin Penting Pertemuan Jokowi - CEO Apple Tim Cook di Jakarta

Jokowi bertemu dengan Chief Executive Officer atau CEO Apple Tim Cook. Apa yang dibahas dan disepakati?

Baca Selengkapnya