PLN Klaim Sudah Bangun 10 Titik SPKLU di Indonesia

Reporter

Wira Utama

Rabu, 6 November 2019 05:17 WIB

SPKLU untuk motor listrik di kantor PT PLN Distribusi Jakarta Raya, Gambir, Selasa, 29 Oktober 2019. TEMPO/Fajar Pebrianto

TEMPO.CO, Jakarta - Executive Vice President Corporate Communication dan CSR PLN, I Made Suprateka mengatakan bahwa pembangunan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum atau SPKLU sudah diresmikan di 10 titik di Indonesia.

"10 tempat SPKLU itu sudah kami launching dan sudah beroperasi. Cuma di beberapa daerah seperti Bali atau Medan itu belum (optimal) karena kendaraan listrik belum banyak," ujarnya di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasa, 5 November 2019.

Namun dia menegaskan bahwa PLN akan terus menggenjot penyediaan SPKLU sebagai komitmen mendukung elektrifikasi di Tanah Air. Sekalipun biaya pembangunan satu unit SPKLU memakan biaya sekitar Rp 800 juta sampai Rp 1 Miliar.

"Intinya sekarang kami fokus mengajak masyarakat karena kita sudah siap dengan fasilitas," ujarnya.

Made menambahkan bahwa SPKLU itu tergantung kebutuhan. Jadi meskipun saat ini baru tersedia 10 titik, pembangunan akan terus berlanjut terlebih jika pertumbuhan atau populasi kendaraan listrik bertambah.

"Targetnya tergantung pertumbuhan, jadi kami menyesuaikan," tutur dia.

Pembangunan 10 titik SPKLU, sebelumnya pernah dilontarkan oleh Plt Direktur Utama PLN, Sripeni Inten Cahyani di Gedung BPPT, Rabu, 16 Oktober 2019 lalu. Sripeni mengatakan bahwa tahun ini PLN punya prioritas membangun SPKLU di sejumlah kota besar di Tanah Air. Di antaranya, Banten, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Makassar, Bandung, Denpasar, Medan, dan DKI Jakarta dengan dua titik.

"Kami akan launching pada Hari Listrik Nasional (HLN) di 10 titik untuk fast charging, yang pengisiannya sekitar 30 - 40 menit," ujar Sripeni di Gedung BPPT, Rabu, 16 Oktober 2019.

Berita terkait

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

2 hari lalu

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

PLN NTB meneken Perjanjian Jual Beli Sertifikat Energi Terbarukan dengan Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika.

Baca Selengkapnya

ITPLN Perpanjang Waktu Penerimaan Calon Mahasiswa

3 hari lalu

ITPLN Perpanjang Waktu Penerimaan Calon Mahasiswa

Institut Teknologi PLN (ITPLN) mengumumkan perpanjangan masa penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2024/2025 hingga 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

PLN Pulihkan Pasokan Listrik Pascaerupsi Gunung Ruang

3 hari lalu

PLN Pulihkan Pasokan Listrik Pascaerupsi Gunung Ruang

PT PLN (Persero) berhasil memulihkan pasokan listrik Pulau Tagulandang yang terdampak erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro Sulawesi Utara

Baca Selengkapnya

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

4 hari lalu

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

Kompetisi profesional kasta tertinggi di Indonesia yaitu PLN Mobile Proliga 2024 siap digelar mulai 25 April 2024. Untuk memudahkan pecinta voli yang ingin menonton langsung gelaran ini di lokasi pertandingan, tiket pertandingan dapat dibeli melalui aplikasi PLN Mobile.

Baca Selengkapnya

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

5 hari lalu

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

5 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

PLN Dukung Pengembangan Voli di Indonesia Lewat PLN Mobile Proliga 2024

6 hari lalu

PLN Dukung Pengembangan Voli di Indonesia Lewat PLN Mobile Proliga 2024

Perseroan berharap pelaksanaan liga voli profesional tersebut akan mampu mencetak atlet-atlet voli Indonesia berkelas dunia.

Baca Selengkapnya

Nonton Liga Voli PLN Bisa Dapat Voucher Token Listrik

6 hari lalu

Nonton Liga Voli PLN Bisa Dapat Voucher Token Listrik

PT PLN (Persero) mendukung ajang kompetisi voli PLN Mobile Proliga 2024. Penonton bisa dapat voucher token listrik.

Baca Selengkapnya

Perkuat Kolaborasi Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik, PLN Dukung PEVS

6 hari lalu

Perkuat Kolaborasi Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik, PLN Dukung PEVS

Guna memperkuat kolaborasi dalam mengembangkan ekosistem kendaraan listrik di tanah air, PT PLN (Persero) mendukung penyelenggaraan Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

7 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya