Lockdown India Dilonggarkan, Dealer Mobil Mulai Dibuka

Reporter

Wira Utama

Jumat, 8 Mei 2020 17:31 WIB

Logo Suzuki. wikipedia.org

TEMPO.CO, Jakarta - Sesuai pedoman Pemerintah India, sejumlah showroom atau dealer mobil di India telah diberikan izin beroperasi pasca-lockdown selama 45 hari. Kegiatan bisnis juga telah dibuka secara bertahap untuk wilayah yang berstatus zona hijau. Dilansir dari Rushlane.com, Maruti Suzuki telah membuka sekitar 600 showroom. Sementara Hyundai juga telah membuka 150 dealer dan 200 pusat layanan. Terbaru, ada Renault India yang juga ikut membuka dealernya.

Renault India membuka dealer dengan syarat memperketat protokol kunjungan. Semua area, seperti area lounge pelanggan, area pamer dan kamar mandi dibersihkan. Bagian eksterior mobil juga disemprot dengan disinfektan dan dibersihkan secara berkala.

Setiap pengunjung yang ingin masuk ke showroom akan diperiksa suhu tubuh dan ditawarkan pembersih tangan di pintu masuk. Masker dan sarung tangan juga menjadi kewajiban bagi pelanggan dan staf.

Renault India tidak hanya merawat pelanggannya tetapi juga mendukung karyawannya selama periode yang sulit ini. Renault India memastikan bahwa tidak akan memutus hubungan kontrak dengan karyawan sekaligus tidak memotong gaji mereka.

Selain itu, Renault juga akan memperkenalkan SUV kompak baru di India yang akan menyaingi Maruti Brezza dan Hyundai Venue. SUV baru ini dikabarkan bernama Renault Kiger.

Advertising
Advertising

Sebelum pembukaan lockdown, Renault India menjangkau pelanggan dengan pemesanan online melalui skema ‘Book Online Pay Later’. Layanan itu memungkinkan pelanggan memesan kendaraan Renault secara online melalui situs web atau di Aplikasi My Renault tanpa membayar uang muka.

Berita terkait

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

1 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

2 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

3 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

5 hari lalu

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

Kalangan Chaebol memiliki kekayaan dan pengaruh besar di Korea Selatan. Dinamika kehidupan mereka kerap dijadikan cerita drakor.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

6 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

10 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

10 hari lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

16 hari lalu

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

18 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

21 hari lalu

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

AP II mencatat jumlah penumpang pesawat angkutan Lebaran 2024 di 20 bandara yang dikelola perusahaan meningkat sekitar 15 persen.

Baca Selengkapnya