Ini Deretan Mobil Bekas Rp 100 Jutaan di Masa Covid-19

Reporter

Wira Utama

Senin, 7 September 2020 22:02 WIB

Ilustrasi Ford Fiesta/Ford Motor Co. AP/Koji Sasahara

TEMPO.CO, Jakarta - Mobil bekas yang memiliki harga relatif murah menjadi incaran di masa pandemi Covid-19. Kekhawatiran menggunakan transportasi umum akan tertular virus meningkatkan permintaan kendaraan pribadi.

Merujuk beberapa situs dan akun media sosial showroom mobil bekas, tersedia banyak pilihan mobil yang dibanderol Rp 100 jutaan. Mulai dari jenis MPV, SUV, hingga Hatchback.

Berikut pilihan mobil bekas tersebut:

1. Mazda 2 R 2010
Mobil hatchback yang satu ini dibanderol Rp 85 jutaan. Untuk lebih detailnya silakan kunjungi akun @bursamobil.wtcm2.

Harga itu terbilang murah karena di sejumlah situs jual beli, Mazda 2 buatan 2010 hingga 2014 masih berada di kisaran harga Rp 120 juta hingga Rp 200 jutaan.

2. Toyota Rush G 2011
Masih di akun @bursamobil.wtcm2, tersedia mobil SUV yang dibanderol Rp 100 juta. Mobil ini juga bisa dibilang murah, sebab pasaran SUV jagoan Toyota ini masih berada di atas Rp 120 jutaan. Khususnya untuk keluaran tahun 2011.

3. Ford Fiesta 2014
Mobil hatchback yang sempat hits pada awal kemunculannya ini hanya dibanderol Rp 105 jutaan.

Dijelaskan dalam iklan, mobil ini bisa dilihat di Bursa Mobil WTC Mangga Dua lantai P10 C-23-C27.

Selain ketiga mobil di atas, mobil bekas layak jalan dengan harga di bawah Rp 100 juta sejatinya banyak pilihan. Terutama untuk merek Jepang, seperti Toyota, Honda, Daihatsu, dan Nissan.

Adapun tahun pembuatannya mayoritas di bawah tahun 2010.

Selain tahun pembuatan yang relatif sudah berumur, kondisi kendaraan juga tentunya menyesuaikan dengan harga.

Manager Senior Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua, Herjanto Kosasih, telah menjelaskan bahwa sejak masa PSBB Covid-19 dilonggarkan, penjualan mobil bekas di WTC meningkat 30-40 persen.

"Sebelum dilonggarkan (April - Mei) itu parah banget, sekarang sih udah bergerak naik."

Dia tidak merinci detail total unit penjualan yang meningkat itu. Namun seperti biasa, menurut Kosasih, mobil dengan konfigurasi 7 kursi masih mendominasi penjualan, seperti Daihatsu Sigra, Toyota Calya, Toyota Avanza, Honda Mobilio, dan Honda BR-V.

Berita terkait

10 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta, Bisa untuk Mudik

50 hari lalu

10 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta, Bisa untuk Mudik

Berikut deretan rekomendasi mobil bekas di bawah Rp100 juta yang bisa digunakan untuk mudik lebaran, di antaranya Toyota Agya dan Daihatsu Ayla.

Baca Selengkapnya

Momobil.id dan Momotor.id Tawarkan Kemudahan Jual Beli Kendraan di IIMS 2024

17 Februari 2024

Momobil.id dan Momotor.id Tawarkan Kemudahan Jual Beli Kendraan di IIMS 2024

Platform momobil.id dan momotor.id, juga ditunjuk sebagai Official Trade-in Partner untuk pertama kalinya di IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Dealer Mobil Bekas Honda Hadir di Yogyakarta, Catat Lokasinya

11 Januari 2024

Dealer Mobil Bekas Honda Hadir di Yogyakarta, Catat Lokasinya

Dealer mobil bekas Honda Anugerah Used Car ini berlokasi di Jalan Magelang KM 7,5, Sendangadi Mlati, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Honda Buka Dealer Mobil Bekas Baru di Jambi, Bisa Tukar Tambah

22 Desember 2023

Honda Buka Dealer Mobil Bekas Baru di Jambi, Bisa Tukar Tambah

PT Honda Prospect Motor (HPM) membuka dealer mobil bekas bersertifikasi di Jambi. dengan nama Honda Wiltop Muaro Jambi.

Baca Selengkapnya

Daftar Mobil Bekas Paling Dicari Sepanjang 2023, Ada Innova hingga Honda Jazz

11 Desember 2023

Daftar Mobil Bekas Paling Dicari Sepanjang 2023, Ada Innova hingga Honda Jazz

Berikut daftar mobil bekas yang paling banyak dicari oleh konsumen Indonesia di platform OLX:

Baca Selengkapnya

Cuci Gudang Mobil Bekas Digelar Bulan Ini, Tawarkan DP Rp 10 Ribu

4 Desember 2023

Cuci Gudang Mobil Bekas Digelar Bulan Ini, Tawarkan DP Rp 10 Ribu

Caroline mengadakan acara Cuci Gudang Mobil Bekas Diskon Akhir Tahun yang digelar mulai 8-17 Desember 2023. Simak selengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Tips Mengenali Mobil Bekas Tabrakan, Bisa Lihat Rangka Kap Mesinnya

30 November 2023

Tips Mengenali Mobil Bekas Tabrakan, Bisa Lihat Rangka Kap Mesinnya

Balai lelang JBA Indonesia memberikan tips untuk mengenali tanda mobil bekas tabrakan. Simak informasi lengkapnya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

Konsumen Lelang Paling Banyak Diminati Penjual Mobil Bekas Luar DKI

30 November 2023

Konsumen Lelang Paling Banyak Diminati Penjual Mobil Bekas Luar DKI

Sales and Operasional General Manager PT JBA Indonesia, Johan Wijaya mengatakan pemain lelang mobil cukup banyak diikuti pedagang dari luar Jakarta.

Baca Selengkapnya

Tips Membeli Mobil Bekas agar Terhindar dari Penipuan

23 November 2023

Tips Membeli Mobil Bekas agar Terhindar dari Penipuan

Pemilik showroom Banting Stir di Cipinang, Jakarta Timur, Lukman menyebut terdapat beberapa tips membeli mobil bekas agar terhindar dari penipuan.

Baca Selengkapnya

Honda Buka Dealer Mobil Bekas di Jakarta, Catat Lokasinya

21 November 2023

Honda Buka Dealer Mobil Bekas di Jakarta, Catat Lokasinya

PT Honda Prospect Motor (HPM) membuka dealer mobil bekas melalui Honda Mugen Used Car yang berlokasi di Jakarta Barat.

Baca Selengkapnya