Era Mobil Listrik, Hankook Tire Siapkan Inovasi Ban Ramah Lingkungan

Rabu, 17 Maret 2021 18:52 WIB

Ban Hankook. (Hankook)

TEMPO.CO, Jakarta - Tren peralihan kendaraan tenaga listrik di Indonesia diprediksi meningkat tahun 2021, jumlahnya diperkirakan mencapai 125.000 unit di masyarakat. Produsen ban Hankook Tire ikut bersiap menyambut peralihan itu dengan inovasi produk.

President Director PT Hankook Tire Sales Indonesia Yoonsoo Shin menjelaskan, pihaknya secara bertahap sedang mengembangkan ban eco-friendly. Ban yang mengurangi penggunaan bahan bakar dengan membatasi resistensi rotasi.

“Dan menggunakan produk sampingan minyak, seperti karet sintesis, karbon hitam, dan minyak sintetis yang lebih ramah lingkungan,” ujar Shin dalam keterangan tertulis, Rabu, 17 Maret 2021.

Menurut Shin ban mobil listrik harus mampu mempertahankan esensi performa emisi rendah tanpa membatasi fleksibilitas. Ban juga harus punya hambatan gulir (rolling resistance) yang rendah.

Sehingga melaju lebih halus, tapi di saat yang sama harus tetap punya daya cengkram yang optimal. Dua hal ini berlawanan, tapi harus dicari titik tengahnya. “Perpaduan material dan desain ban yang tepat akan sangat berpengaruh dalam mengakomodir objektif tersebut,” tutur Shin.

Baca juga: 92 Persen Ban Hankook Made in Indonesia Diekspor ke 180 Negara

Advertising
Advertising

Shin menjelaskan, mobil listrik umumnya lebih berat 10-20 persen dibandingkan mobil biasa karena mesin berbasis baterai. Ini membuat mobil listrik menghasilkan torsi yang lebih boros, dan membutuhkan ban berakselerasi yang lebih sporty.

Hankook Tire merancang inovasi ban untuk mobil listrik di pusat R&D Hankook Technodome, Korea Selatan. Inovasi itu melahirkan ban mobil listrik perdana, Kinergy AS EV, generasi pertama dan kedua pada 2018 lalu.

Hankook Tire juga merilis Ventus S1 Evo 3 EV untuk versi all-electric vehicles, yang diadopsi dari tipe sport. Ban ini mengusung teknologi bead-packing dan kekakuan lateral agar gerakan ban tetap terkendali meski dalam kecepatan tinggi.

Meskipun inisiatif global sudah cukup digencarkan, Shin menilai Indonesia masih membutuhkan waktu untuk adaptasi mobil listrik. “Tantangan memasarkan mobil listrik di sini adalah masih minimnya kesadaran masyarakat menggunakan produk otomotif yang ramah lingkungan,” katanya.

Sebelum beralih sepenuhnya ke ekosistem mobil listrik, kata Shin, masyarakat bisa mengenal ban yang eco-friendly dan merasakan manfaatnya sendiri saat digunakan berkendara.

“Beberapa tipe ban regular Hankook yang sudah eksis seperti segmen ultra-high performance sebetulnya mampu memenuhi kebutuhan mobil listrik untuk pemakaian harian,” tutur dia.

Berita terkait

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

3 hari lalu

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

3 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

5 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

6 hari lalu

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Wahana di TMII, Telah Disediakan Angkutan Wara-Wiri Untuk Keliling Taman Mini Indonesia Indah

6 hari lalu

Wahana di TMII, Telah Disediakan Angkutan Wara-Wiri Untuk Keliling Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) berusia 49 tahun, suatu kawasan taman wisata bertema budaya Indonesia di Jakarta Timur. Ada apa saja di sana?

Baca Selengkapnya

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

9 hari lalu

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

Berikut beberapa komponen mobil yang sebaiknya kembali diperiksa setelah digunakan selama perjalanan mudik.

Baca Selengkapnya

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

9 hari lalu

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.

Baca Selengkapnya

PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

9 hari lalu

PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

Penyediaan SPKLU itu merupakan bentuk dukungan PLN terhadap uji coba 5 unit Angkutan Umum Perkotaan Berbasis Listrik di Kota Bogor (Alibo).

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

9 hari lalu

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan SPKLU di Banten untuk mendukung pemudik yang menggunakan mobil listrik.

Baca Selengkapnya

Seri Antisipasi Kecelakaan Maut: Tips untuk Menghindari Pecah Ban Mobil

10 hari lalu

Seri Antisipasi Kecelakaan Maut: Tips untuk Menghindari Pecah Ban Mobil

Kecelakaan yang disebabkan oleh pecah ban mobil, seringkali terjadi karena pengemudi kesulitan mengendalikan laju kendaraan.

Baca Selengkapnya