Tak Perlu ke Bengkel, Ini 7 Tips Perawatan Motor Yamaha di Rumah

Kamis, 27 Mei 2021 15:11 WIB

Sepeda motor bekas Yamaha RX King keluaran tahun 2003 yang ditawarkan Arif King Priok melalui akun Instagram @arifkingpriok. FOTO: Arif King Priok

TEMPO.CO, Jakarta - Yamaha menyediakan fasilitas after-sales untuk pelanggan setia motor Jepang tersebut. Meski begitu, Yamaha menyatakan servis motor juga bisa dilakukan di rumah pelanggan.

"Perawatan motor sehari-hari juga dapat dilakukan oleh konsumen sendiri dan juga dapat memanfaatkan fasilitas Service Kunjung Yamaha (SKY),” ungkap Riyadi Prihartono, Manager Service CS Divion PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), dalam pernyataannya hari ini, Kamis, 27 Mei 2021.

Riyadi mengungkapkan bahwa dalam mendukung perawatan motor Yamaha secara maximal Yamaha memberikan kemudahan bagi konsumenn dengan layanan Service Kunjung Yamaha (SKY).

Para teknisi Yamaha dapat melakukan service di tempat tinggal konsumen yang berhubungan dengan perawatan berkala.

Yamaha juga menyediakan aplikasi My Yamaha Motor yang mempermudah konsumen dalam mencari informasi mengenai SKY dan lokasi jaringan resmi Yamaha terdekat.

Menurut Riyadi, bagi pengendara motor Yamaha yang belum sempat melakukan perawatan di Bengkel Resmi Yamaha dapat mengikuti tips perawatan motor sehari-hari di rumah.

Berikut ini tips perawatan motor Yamaha sehari-hari yang dapat dilakukan pelanggan di rumah dari Yamaha:

1. Memastikan aki motor Yamaha dalam kondisi baik
Pengecekan dilakukan dengan cek fungsi sistem kelistrikan, cek starter, klakson, dan lampu-lampu.
2. Mengecek level ketinggian oli mesin apakah masih dalam batas normal
Caranya, buka tutup oli dan cek level ketinggian pada stick oli. Biasakan untuk mengganti oli mesin setiap 3.000 KM ke bengkel resmi Yamaha terdekat.
3. Mengecek kebocoran oli
Lihat apakah ada tetesan oli atau rembesan oli di sekitar mesin. Cek suspensi depan dan belakang motor Yamaha jika ada rembesan oli.
4. Memeriksa sistem pengereman
Periksa ketinggian level minyak rem sepeda motor Yamaha melalui indikator pada master rem. Sedangkan memeriksa ketebalan kampas rem depan dan belakang melalui indikator keausan kampas rem.
5. Mengecek kondisi tekanan ban dan alur ban
Agar berkendara lebih nyaman performa tetap maksimal. Tekanan ban normal ban depan adalah 255 kPa/33 psi dan ban belakang adalah 250 kPa/36 psi.
6. Menjaga kebersihan motor
Cuci motor untuk mencegah karat pada body motor dan bagian lainnya.
7. Menghidupkan motor
Tetap hidupkan sepeda motor Yamaha secara berkala meski tidak terpakai agar mesin terlumasi dan kondisi aki terjaga.

Baca: Baterai Motor Listrik Ini Bisa Dipakai Honda, Kawasaki, Suzuki, dan Yamaha


HIDAYAT SALAM

Berita terkait

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

14 jam lalu

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.

Baca Selengkapnya

6 Tips Merawat Motor Injeksi agar Tetap Prima dan Awet

1 hari lalu

6 Tips Merawat Motor Injeksi agar Tetap Prima dan Awet

Motor injeksi merupakan kendaraan yang dibekali dengan teknologi mumpuni di bagian mesin pembakarannya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

3 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

3 hari lalu

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

Pemerintah memberikan insentif Rp10 juta kepada pemilik sepeda motor berbahan bakar bensin yang mengkonversi mesinnya menjadi motor listrik.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

4 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

10 hari lalu

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

Oleh karena itu, perawatan yang baik pasca mudik Lebaran menjadi sangat penting untuk memastikan keamanan dan kinerja optimal sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

11 hari lalu

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

Jumlah kendaraan sepeda motor yang keluar Jabodetabek sebanyak 358.707 kendaraan dan 717.414 orang.

Baca Selengkapnya

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

13 hari lalu

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

Hendak berangkat kerja, seorang perempuan mengaku motor Yamaha Nmax warna merah dengan nomor polisi B 4706 SKR raib dibawa komplotan begal.

Baca Selengkapnya

7 Hal Penting saat Merawat Motor Matic Setelah Mudik

13 hari lalu

7 Hal Penting saat Merawat Motor Matic Setelah Mudik

Motor perlu dirawat setelah digunakan saat mudik. Ini deretan komponen yang perlu dicek?

Baca Selengkapnya

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

13 hari lalu

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

Loading pengiriman sepeda motor, masuk ke truk, dan diberangkatkan sekitar pukul 14.00 menuju ke Terminal Pulo Gadung.

Baca Selengkapnya