Limbah Wiski Diubah Menjadi Bahan Bakar Biogas, Lebih Ramah Lingkungan

Rabu, 28 Juli 2021 08:00 WIB

Direktur perusahaan induk Glenfiddich William Grant & Sons, Stuart Watts, berdiri di dekat stasiun pengisian bahan bakar di samping truk mereka, yang menggunakan biogas berbasis produk sampingan wiski, di Dufftown, Skotlandia, Inggris, 26 Juli 2021. (Courtesy of William Grant & Sons/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Glenfiddich, sebuah brand minuman keras (miras) di Skotlandia menggunakan truk ramah lingkungan sebagai kendaraan pengirimannya. Menariknya, truk tersebut menggunakan bahan bakar biogas yang terbuat dari limbah wiski.

Melansir laman Hindustan Times, Rabu, 28 Juli 2021, penggunaan biogas dari limbah wiski ini diklaim dapat mengurangi polusi kendaraan hingga 95 persen dibandingkan dengan solar dan bahan bakar fosil lainnya. Kemudian juga mengurangi partikulat berbahaya lainnya dan emisi gas rumah kaca hingga 99 persen.

Perusahaan bahkan telah mendirikan stasiun pengisian bahan bakar biogas miras ini di tempat penyulingannya di Dufftown, Skotlandia. Limbah wiski ini sudah menjalankan setidaknya tiga truk pengiriman produknya ke empat pabrik di Skotlandia tengah dan barat.

Teknologi biogas miras ini dikembangkan oleh perusahaan induk William Grant & Sons. Perusahaan berinovasi untuk mengubah limbah produksi dan residunya menjadi gas Ultra-Low Carbon Fuel (ULCF). Kini semua limbah dari hasil penyulingan akan didaur ulang menjadi bahan bakar.

Glenfiddich sekarang berencana untuk mengimplementasikan teknologi biogas berbahan limbah wiski ini di seluruh armadanya yang berjumlah 20 truk. Perusahaan juga yakin penggunaan bahan bakar jenis ini dapat mengurangi emisi CO2 sebanyak 250 ton setiap tahunnya.

Advertising
Advertising

DICKY KURNIAWAN | HINDUSTAN TIMES | REUTERS

Baca juga: Mobil Listrik Hyundai Kona Bakal Memanfaatkan Kotoran sebagai Bahan Bakar

Berita terkait

Irak Kirim 10 Juta Liter Bahan Bakar ke Gaza dan Tawarkan Bantuan Medis

20 hari lalu

Irak Kirim 10 Juta Liter Bahan Bakar ke Gaza dan Tawarkan Bantuan Medis

Irak pada Minggu setuju untuk mengirim 10 juta liter bahan bakar ke Jalur Gaza demi mendukung rakyat Palestina

Baca Selengkapnya

Aktivis Greta Thunberg Ditangkap Dua Kali Saat Unjuk Rasa di Belanda

21 hari lalu

Aktivis Greta Thunberg Ditangkap Dua Kali Saat Unjuk Rasa di Belanda

Aktivis Greta Thunberg ditangkap lagi setelah dibebaskan dalam unjuk rasa menentang subsidi bahan bakar minyak.

Baca Selengkapnya

Tiga Truk Bantuan Tiba di Gaza, Angkut Obat hingga Bahan Bakar

21 hari lalu

Tiga Truk Bantuan Tiba di Gaza, Angkut Obat hingga Bahan Bakar

Tiga truk bantuan tiba di Gaza dengan mengangkut obat-obatan dan pasokan medis.

Baca Selengkapnya

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

21 hari lalu

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

Sebanyak tiga truk bantuan berisi bahan bakar, obat-obatan, dan pasokan medis pada Sabtu memasuki Gaza utara yang sebelumnya menghadapi blokade Israel

Baca Selengkapnya

Pertamina Kembangkan Penggunaan Minyak Goreng Bekas untuk Campuran Bahan Bakar Pesawat

23 hari lalu

Pertamina Kembangkan Penggunaan Minyak Goreng Bekas untuk Campuran Bahan Bakar Pesawat

Penggunaan campuran minyak goreng bekas ditargetkan 1 persen pada 2027

Baca Selengkapnya

Ketika Isi BBM Kendaraan di SPBU Jangan Lakukan 5 Kegiatan Ini, Apa Alasannya?

24 hari lalu

Ketika Isi BBM Kendaraan di SPBU Jangan Lakukan 5 Kegiatan Ini, Apa Alasannya?

Mengapa dilarang gunakan ponsel saat mengisi BBM kendaraan di SPBU? Apa lagi yang tak boleh dilakukan di SPBU?

Baca Selengkapnya

Bahaya BBM Campur Air pada Kendaraan, Bagaimana Mengatasinya?

24 hari lalu

Bahaya BBM Campur Air pada Kendaraan, Bagaimana Mengatasinya?

Belum lama ini kasus BBM campur air mengemuka. Apa bahayanya bagi kendaraan? Bagaimana mengatasinya?

Baca Selengkapnya

Satpol PP Tangsel Sita Ribuan Botol Minuman Keras di Supermarket di Alam Sutera

27 hari lalu

Satpol PP Tangsel Sita Ribuan Botol Minuman Keras di Supermarket di Alam Sutera

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang Selatan menyita ribuan botol minuman keras dari sejumlah minimarket dan tempat hiburan malam.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Jamin Ketersediaan Pasokan Bahan Bakar di Pelabuhan Menjelang Idul Fitri

32 hari lalu

Pertamina International Shipping Jamin Ketersediaan Pasokan Bahan Bakar di Pelabuhan Menjelang Idul Fitri

Pertamina International Shipping melakukan pemantauan penyaluran BBM dan LPG secara berkala.

Baca Selengkapnya

Menjelang Idul Fitri, Pertamina Pastikan Pasokan Bahan Bakar Aman

34 hari lalu

Menjelang Idul Fitri, Pertamina Pastikan Pasokan Bahan Bakar Aman

PT Pertamina memastikan pasokan bahan bakar menjelang hari raya Idul Fitri aman.

Baca Selengkapnya