5 Tim Indonesia Juara Shell Eco-Marathon Virtual League 2021, Lihat Daftarnya

Jumat, 13 Agustus 2021 18:24 WIB

Dian Andyasuri menjabat Presiden Direktur dan Country Chair Shell Indonesia

TEMPO.CO, Jakarta - Lima tim dari lima universitas di Indonesia berhasil meraih juara dalam kompetisi mobil hemat energi Shell Eco-Marathon (SEM) Virtual League 2021.

Kelima tim tersebut menghadirkan inovasi mobil hemat energi untuk masa depan.

"Kompetensi, ketangguhan, dan kreasi inovasi yang ditunjukkan oleh anak muda bangsa juga menjadi semangat tersendiri bagi kami untuk terus berkontribusi dalam mendorong ide-ide baru untuk mobilitas yang lebih ramah lingkungan," kata President Director dan Country Chair Shell Indonesia Dian Andyasuri dalam siaran pers yang diterima Tempo hari ini, Jumat, 13 Agustus 2021.

Tim Sapuangin dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember atau ITS meraih juara ke-4. Sedangkan Tim Garuda Eco dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) berhasil menjadi juara 5.

Berikut daftar lengkap lima tim Indonesia yang berhasil menjadi juara di Shell Eco-Marathon Virtual League 2021:

  • Tim GARUDA ECO Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), juara ke-2 Virtual Technical Inspection untuk kategori Urban Concept
  • Tim Sapuangin Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), juara ke-3 Virtual Technical Inspection untuk kategori Urban Concept;
  • Tim SEMAR PROTO Universitas Gadjah Mada (UGM), juara ke-2 Virtual Technical Inspection untuk kategori Prototype;
  • Tim Semeru I Universitas Negeri Malang (UNM), juara ke-3 Virtual Technical Inspection untuk kategori Prototype;
  • Tim Sadewa Universitas Indonesia (UI), juara ke-2 di kompetisi bonus Road to 2050.

Shell Eco-Marathon adalah kompetisi mengembangkan solusi mobilitas yang inovatif dalam mendesain, membangun, menguji, dan mengendarai kendaraan masa depan.

Kendaraan efisien atau mobil hemat energi itu harus memenuhi unsur keamanan serta dapat menempuh jarak terjauh dengan menggunakan sumber energi seminimal mungkin.

Dian Andyasuri pun menyatakan bangga dengan pencapaian tim-tim Indonesia yang sudah melewati tantangan dalam Shell Eco-Marathon (SEM) Virtual League 2021. Prestasi ini, menurut dia, juga wujud menyambut HUT RI ke-76 tahun ini.

Baca: Shell Berikan Program Pelatihan Mekanik untuk Bersaing di Pentas Internasional

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kompetisi STEM Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Kini Dibuka untuk Mahasiswa

2 hari lalu

Kompetisi STEM Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Kini Dibuka untuk Mahasiswa

Tahun ini Samsung Solve for Tomorrow turut dibuka untuk kalangan mahasiswa (D3, D4 dan S1) guna menjangkau lebih banyak penerima manfaat.

Baca Selengkapnya

ITS Buka Jalur Mandiri, Bisa Bebas Uang Pangkal dan Bisa Pakai KIP Kuliah

4 hari lalu

ITS Buka Jalur Mandiri, Bisa Bebas Uang Pangkal dan Bisa Pakai KIP Kuliah

Cara daftar jalur mandiri ITS untuk dapat beasiswa bebas uang pangkal.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

6 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

6 hari lalu

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

8 hari lalu

10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

Berikut ini daftar negara dengan harga BBM paling murah di dunia, ada yang hanya dijual Rp467 per liter. Apa Indonesia termasuk?

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah ITS 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

11 hari lalu

Biaya Kuliah ITS 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

Rincian biaya kuliah jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri Beasiswa ITS tahun akademik 2024

Baca Selengkapnya

Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM dan Operasional Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

11 hari lalu

Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM dan Operasional Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan sarana dan fasilitas pelayanan kepada konsumen pasca erupsi Gunung Ruang aman.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

11 hari lalu

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

Momentum mudik kali ini kembali diiringi oleh permasalahan yang terjadi dari tahun ke tahun.

Baca Selengkapnya

Konflik Iran-Israel Memanas, ESDM Yakin Cadangan BBM RI Aman

11 hari lalu

Konflik Iran-Israel Memanas, ESDM Yakin Cadangan BBM RI Aman

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyebut cadangan bahan bakar minyak (BBM) nasional tidak terdampak konflik Iran dan Israel

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bagaimana Suplai Minyak Tanah dan BBM di Kepulauan Sitaro?

12 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bagaimana Suplai Minyak Tanah dan BBM di Kepulauan Sitaro?

Pertamina Patra Niaga tengah memantau sirkulasi BBM dan minyak tanah di area terdampak erupsi Gunung Agung.

Baca Selengkapnya