Nama Airlangga Hartarto Masuk Pandora Papers, Ini Koleksi Mobilnya

Senin, 4 Oktober 2021 17:20 WIB

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, dalam diskusi online Ngobrol @Tempo "Indonesia Tumbuh, Indonesia Pulih", Rabu, 18 Agustus 2021. TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Nama Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto masuk dalam dokumen Pandora Papers yang berisi bocoran finansial rahasia yang berasal dari 14 agen yang mengatur perusahaan cangkang di seluruh dunia. Nama Airlangga bersanding dengan nama Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

Dalam dokumen tersebut, seperti dilaporkan Majalan TEMPO Airlangga tercatat memiliki dua perusahaan bernama Buckley Development Corporation dan Smart Property Holdings Limited. Ia disebut mendirikan perusahaan cangkang ini sebagai kendaraan investasi serta untuk mengurus dana perwalian dan asuransi.

Namun Ketua Umum Partai Golkar ini tidak pernah mencantumkan keberataan Buckley Development Corporation dan Smart Property Holdings Limited dalam laporan harta kekayaannya. Airlangga justru membantah jika dikatakan berniat mencairkan polis asuransi melalui dua korporasi tersebut.

Terlepas dari kepemilikan dua perusahaan tersebut, Airlangga tercatat memiliki harta kekayaan sebesar Rp 260.611.928.764 alias Rp 260 miliar yang tercantum dalam LHKPN. Dari total kekayaannya tersebut, anak mantan Menteri Perindustrian Hartarto Sastrosoenarto ini memiliki harta kekayaan atas alat transportasi dan mesin senilai Rp 2,564 miliar.

Airlangga memiliki koleksi sejumlah mobil mewah dari berbagai merek mulai dari Toyota hingga Jaguar. Secara keseluruhan, Airlangga punya lima mobil mewah yang mengisi garasi rumahnya.

Advertising
Advertising

Berikut adalah daftar koleksi mobil mewah Airlangga Hartarto, dikutip dari situs LHKPN hari ini, Senin, 4 Oktober 2021.

1. Jaguar tahun 2010 senilai Rp 400 juta
2. Toyota Vellfire tahun 2017 senilai Rp 785 juta
3. Toyota Kijang Innova tahun 2015 senilai Rp 179 juta
4. Toyota Kijang Innova tahun 2016 senilai Rp 200 juta
5. Toyota Land Cruiser 200 Hard Top tahun 2014 senilai Rp 1 miliar

Selain Airlangga dan Luhut, nama sejumlah pengusaha ditemukan dalam dokumen Pandora Papers. Siapa saja mereka? Baca selengkapnya di Majalah Tempo 'Garis Merah Dokumen Pandora'

MAJALAH TEMPO


Baca juga: Isi Garasi Bupati Probolinggo yang Kena OTT KPK, dari Mobil Golf hingga Wrangler

Berita terkait

Ratusan Ribu Hektare Sawit Ilegal Kalimantan Tengah akan Diputihkan, Dinas Perkebunan Mengaku Tidak Dilibatkan

3 hari lalu

Ratusan Ribu Hektare Sawit Ilegal Kalimantan Tengah akan Diputihkan, Dinas Perkebunan Mengaku Tidak Dilibatkan

Lebih dari separo lahan sawit di Kalimantan Tengah diduga berada dalam kawasan hutan. Pemerintah berencana melakukan pemutihan sawit ilegal.

Baca Selengkapnya

22 Ribu Hektare Lahan Sawit PT SCP Diduga Berada dalam Kawasan Hutan, Kerap Memicu Kebakaran

3 hari lalu

22 Ribu Hektare Lahan Sawit PT SCP Diduga Berada dalam Kawasan Hutan, Kerap Memicu Kebakaran

22 ribu hektare perkebunan sawit PT Suryamas Cipta Perkasa (PT SCP) masuk kawasan hutan hidrologis gambut di Kalimantan Tengah.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

4 hari lalu

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

Ini alasan Partai Golkar dan PAN menyebut Jokowi dan Gibran sebagai bagian dari keluarga besar partainya.

Baca Selengkapnya

Laporan Dugaan Korupsi Impor Emas oleh Eko Darmanto Masih Ditindaklanjuti Dumas KPK

6 hari lalu

Laporan Dugaan Korupsi Impor Emas oleh Eko Darmanto Masih Ditindaklanjuti Dumas KPK

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri, mengatakan laporan yang disampaikan bekas Kepala Bea Cukai Yogyakarta, Eko Darmanto, masih ditindaklanjuti.

Baca Selengkapnya

Resmi Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Berapa Harta Kekayaan Prabowo Subianto?

7 hari lalu

Resmi Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Berapa Harta Kekayaan Prabowo Subianto?

Jumlah harta kekayaan Presiden terpilih, Prabowo Subianto, mencapai Rp 2,04 triliun. Berikut Rinciannya.

Baca Selengkapnya

Hadiri Penetapan Prabowo - Gibran sebagai Presiden dan Wapres Terpilih, Anies: Hormati Proses Bernegara

9 hari lalu

Hadiri Penetapan Prabowo - Gibran sebagai Presiden dan Wapres Terpilih, Anies: Hormati Proses Bernegara

Anies dan Muhaimin hadir dalam acara penetapan presiden wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di KPU hari ini.

Baca Selengkapnya

Pejabat Terkaya Dato Sri Tahir, Tiga Dekade Membangun Kerajaan Bisnis Mayapada Group

9 hari lalu

Pejabat Terkaya Dato Sri Tahir, Tiga Dekade Membangun Kerajaan Bisnis Mayapada Group

Saat ini, Dato Sri Tahir adalah pejabat terkaya di negeri ini. Bagaimana ia membangun usahanya, kerajaan bisnis Mayapada Group?

Baca Selengkapnya

Alexander Marwata Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Segini Harta Kekayaan dan Gaji Wakil Ketua KPK Itu

9 hari lalu

Alexander Marwata Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Segini Harta Kekayaan dan Gaji Wakil Ketua KPK Itu

Alexander Marwata mengaku tak ambil pusing dirinya dilaporkan Polda Metro Jaya. Ini harta kekayaan dan gajinya.

Baca Selengkapnya

Deputi Pencegahan Tak Setuju Bila Ada Screening Awal Calon Menteri di Era Prabowo Subianto oleh KPK

9 hari lalu

Deputi Pencegahan Tak Setuju Bila Ada Screening Awal Calon Menteri di Era Prabowo Subianto oleh KPK

Deputi Pencegahan KPK Pahala Nainggolan tidak setuju apabila ada screening awal terhadap calon menteri yang bakal menjabat di era Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Pelemahan Rupiah dan IHSG Berlanjut, Airlangga: Indonesia Masih Lebih Baik

10 hari lalu

Pelemahan Rupiah dan IHSG Berlanjut, Airlangga: Indonesia Masih Lebih Baik

Kendati terjadi pelemahan rupiah, Airlangga mengklaim rupiah masih lebih baik dibanding mata uang lain. IHSG juga diklaim lebih baik dari negara lain.

Baca Selengkapnya