Honda Sensing di All New BR-V Jadi Daya Tarik, Honda Ungkap Rencana Ini

Kamis, 9 Desember 2021 18:27 WIB

PT Honda Prospect Motor (HPM) resmi meluncurkan All New Honda BR-V hari ini, Selasa, 21 September 2021. Peluncuran BR-V generasi kedua ini merupakan world premiere alias pertama kali di dunia. (ANTARA/Ho)

TEMPO.CO, Jakarta - Kehadiran teknologi Honda Sensing di mobil Honda menjadi daya tarik bagi konsumen di Indonesia. Seperti Low SUV All New Honda BR-V yang sudah laku 2.400 SPK sekitar 62 persen konsumen memesan tipe tertinggi dengan teknologi Honda Sensing.

"Kami pertimbangkan sesuai kebutuhan pasar. Jadi kalau memang di model lain butuh Honda Sensing, ya, kenapa tidak. Karena memang market mengarah ke sana," kata Business Inovation and Marketing & Sales Director PT HPM Yusak Billy saat ditemui di BSD City, Tangerang, pada Rabu, 8 Desember 2021.

Honda Sensing, seperti pada Honda BR-V, adalah serangkaian fitur keselamatan yang memberikan perlindungan bagi pengemudi dan penumpang saat dalam perjalanan. Fitur-fitur tersebut mengantisipasi jika mobil berpotensi mengalami kecelakaan.

Fitur keselamatan Honda Sensing terdiri Lead Car Departure Notification System (LCDN), Collision Mitigation Brake System (CMBS), Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation (RDM), Adaptive Cruise Control (ACC), dan Auto-High Beam.

LCDN System akan menginformasikan pengemudi saat mobil berhenti dan kendaraan di depannya mulai berjalan menjauh.

Kemudian ada fitur CMBS membantu pengemudi saat mendapat kemungkinan kendaraan mengalami tabrakan dengan kendaraan lain atau pejalan kaki.

Adapun LKAS adalah fitur yang berfungsi membantu kemudi untuk menjaga kendaraan tetap berada pada jalur yang terdeteksi sistem. Sedangkan RDM berfungsi memberikan peringatan dan jika perlu akan memberikan koreksi secara otomatis pada roda kemudi apabila mobil keluar jalur.

Kemudian fitur ACC membantu menjaga kestabilan kecepatan mobil dan mengatur jarak di belakang kendaraan yang terdeteksi di depan. Fitur Auto-High Beam pada Honda Sensing mobil All New Honda BR-V secara intuitif akan berganti antara lampu besar dan lampu normal bergantung situasi di jalan.

Baca: Teknologi Honda Sensing 360 Diluncurkan, Ini Keunggulannya

Advertising
Advertising

Berita terkait

Motorola Edge 50 Fusion Resmi Dirilis di India, Ini Spesifikasinya

1 jam lalu

Motorola Edge 50 Fusion Resmi Dirilis di India, Ini Spesifikasinya

Motorola Edge 50 Fusion menampilkan layar pOLED melengkung 6,7 inci beresolusi FHD+ dengan dukungan refresh rate 144Hz.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Melihat Posisi Bus Transjakarta di Google Maps Secara Real Time

1 hari lalu

Begini Cara Melihat Posisi Bus Transjakarta di Google Maps Secara Real Time

Fitur live tracking di Google Maps bisa menyajikan data di semua halte bus Transjakarta hingga beberapa rute mikrotrans dan bus di Jakarta lainnya.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Batasi Penggunaan Smartphone di Android

4 hari lalu

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Batasi Penggunaan Smartphone di Android

Android menyediakan fitur yang bisa digunakan penggunanya untuk membatasi penggunaan smartphone dalam sehari agar tidak menjadi kecanduan.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Memburamkan Rumah Anda di Google Street View

4 hari lalu

Begini Cara Memburamkan Rumah Anda di Google Street View

Memburamkan rumah di Google Street View hanya dapat dilakukan menggunakan komputer atau laptop.

Baca Selengkapnya

3 Cara Melihat DM Instagram Tanpa Read

5 hari lalu

3 Cara Melihat DM Instagram Tanpa Read

Cara mudah untuk menghindari hal tersebut adalah dengan mengnonaktifkan fitur read pada DM Instagram.

Baca Selengkapnya

Diperkirakan Dirilis Oktober, Ini 10 Fitur Menarik yang akan Hadir di Android 15

5 hari lalu

Diperkirakan Dirilis Oktober, Ini 10 Fitur Menarik yang akan Hadir di Android 15

Belum ada tanggal rilis resmi untuk Android 15. Namun Google kemungkinan besar akan mengumumkan rilis stabilnya sekitar Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

7 Tanda Whatsapp Anda Diblokir Seseorang

7 hari lalu

7 Tanda Whatsapp Anda Diblokir Seseorang

Berikut adalah beberapa tanda yang menunjukkan bahwa nomor WhatsApp Anda telah diblokir.

Baca Selengkapnya

Cara Membatalkan Email yang Terlanjur Terkirim di Gmail

10 hari lalu

Cara Membatalkan Email yang Terlanjur Terkirim di Gmail

Gmail menyediakan pilihan batalkan pengiriman email sesaat setelah email terkirim. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

12 hari lalu

3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

Tiga fitur komentar ini merupakan wujud instagram untuk menjadi aplikasi yang lebih ramah dan inklusif bagi penggunanya.

Baca Selengkapnya

Google Rilis ChromeOS 124 untuk Chromebook, Ini Fitur-fitur Barunya

12 hari lalu

Google Rilis ChromeOS 124 untuk Chromebook, Ini Fitur-fitur Barunya

Berikut peningkatan-peningkatan yang ada pada pembaruan ChromeOS 124.

Baca Selengkapnya