Simak Tips Mengemudi Mobil Aman Saat Cuaca Ekstrem

Kamis, 29 Desember 2022 10:00 WIB

Ilustrasi hujan disertai angin kencang. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta telah mengeluarkan peringatan dini terhadap potensi cuaca ekstrem di sejumlah daerah. Cuaca ekstrem ini berpotensi terjadi di wilayah Jakarta, Bogor, hingga Depok.

BPBD DKI menyebutkan, berdasarkan analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menunjukkan bahwa dalam periode tersebut terdapat potensi signifikan dinamika atmosfer yang kemudian dapat berdampak pada peningkatan curah hujan di sejumlah wilayah Indonesia, khususnya selama periode Nataru.

"BMKG memprakirakan potensi curah hujan dengan INTENSITAS SEDANG-LEBAT yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang untuk periode tanggal 25 Desember 2022 - 01 Januari 2023 di wilayah DKI Jakarta,” kata BPBD DKI.

Untuk mengantisipasi potensi cuaca ekstrem sendiri, para pemilik kendaraan perlu waspada apabila hendak melakukan perjalanan di akhir tahun ini. Demi menghadapi cuaca ekstrem, pengemudi mobil semestinya melakukan persiapan kondisi diri dan kendaraannya.

Berikut adalah tips mengemudi aman saat hujan lebat dan angin kencang menurut Auto2000:

Advertising
Advertising

1. Pantau Kondisi Cuaca Aktual

Perkembangan cuaca bisa dipantau melalui smartphone. Apabila ada potensi hujan deras atau angin kencang, disarankan untuk menunda perjalanan. Jika terpaksa harus berkendara, diimbau cari waktu yang paling aman, seperti menunggu angin kencang reda.

2. Kurangi Kecepatan Mobil

Saat berkendara di kondisi hujan deras, kecepatan yang disarankan 20 persen atau sekitar 20-30 km/jam. Pasalnya dalam kondisi cuaca yang buruk, visibilitas akan menjadi terbatas dan mobil akan menjadi sulit dikendalikan.

3. Fokus dan Waspada Saat Mengemudi

Mengemudi dalam kondisi cuaca buruk menuntut fokus dan waspada yang lebih. Jangan mengemudi sambil bermain ponsel atau melakukan manuver yang tiba-tiba.

4. Jaga Jarak Aman

Dalam berkendara di kondisi cuaca buruk, pengemudi perlu menjaga jarak aman. Hal ini dilakukan untuk mencegah tabrakan apabila kendaraan di depan mengerem secara mendadak.

5. Pastikan Fitur Mobil Bekerja Optimal

Kondisi fitur mobil harus dipastikan bekerja normal untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan selama diperjalanan. Part seperti ban, rem, wiper, lampu, AC, hingga aku mobil harus dipastikan dalam kondisi normal.

6. Hindari Pohon atau Objek yang Bisa Tumbang

Apabila ada pohon tumbang akibat angin kencang, segera melepas injakan gas dan lakukan pengereman, namun jangan melakukan manuver yang mendadak.

Kalau memang aman dan dibutuhkan, segera lakukan manuver menghindari ke arah berlawanan. Tapi jangan terlalu agresif karena biasanya kondisi jalan licin, dan sekali lagi pastikan kondisi jalan aman.

7. Langkah Darurat Saat Gagal Menghindar

Jika mengemudi mobil kemudian mengalami keadaan darurat, segera selamatkan barang pribadi seperti dompet atau ponsel, dan jangan memaksakan menyelamatkan barang lain, seperti tas di bagasi.

Segera pengemudi mobil keluar dari kendaraannya mengingat potensi bahaya masih ada, seperti tertimpa pohon tumbang, aliran listrik, atau tertabrak mobil lain dari belakang.

Baca juga: Tips Mengemudi Mobil di Alam Bebas dan Pegunungan

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

BMKG: Mayoritas Wilayah Indonesia Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang

5 hari lalu

BMKG: Mayoritas Wilayah Indonesia Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang

Potensi hujan sedang hingga hujan lebat disertai petir dan angin kencang dipengaruhi oleh Madden Julian Oscillation.

Baca Selengkapnya

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

7 hari lalu

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

Thailand mencatat cuaca panas menyebabkan 30 orang tewas sejak awal Januari hingga April 2024.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

7 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya

Ahli Klimatologi BRIN Erma Yulihastin Dikukuhkan sebagai Profesor Riset Iklim dan Cuaca Ekstrem

7 hari lalu

Ahli Klimatologi BRIN Erma Yulihastin Dikukuhkan sebagai Profesor Riset Iklim dan Cuaca Ekstrem

Dalam orasi ilmiah pengukuhan profesor riset dirinya, Erma membahas ihwal cuaca ekstrem yang dipicu oleh kenaikan suhu global.

Baca Selengkapnya

Potensi Hujan Lebat Hari Ini, BMKG Sebut Sirkulasi Siklonik, Konvergensi, dan Labilitas Lokal Kuat

7 hari lalu

Potensi Hujan Lebat Hari Ini, BMKG Sebut Sirkulasi Siklonik, Konvergensi, dan Labilitas Lokal Kuat

BMKG meminta Bengkulu, Sumatera Selatan, Jambi, dan Riau waspada potensi hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Simak Peringatan Dini Hujan, Petir, dan Angin Kencang

7 hari lalu

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Simak Peringatan Dini Hujan, Petir, dan Angin Kencang

Berikut prediksi cuaca BMKG untuk Jabodetabek dari pagi ini sampai malam nanti.

Baca Selengkapnya

Atmosfer Bergejolak, BMKG Minta Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan

9 hari lalu

Atmosfer Bergejolak, BMKG Minta Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan

BMKG mendeteksi faktor-faktor atmosfer pemicu kenaikan curah hujan di berbagai wilayah. Masyarakat harus mewaspadai cuaca ekstrem.

Baca Selengkapnya

BMKG Perkirakan Hujan Lebat di 29 Provinsi, Waspadai Angin Kencang dan Petir

9 hari lalu

BMKG Perkirakan Hujan Lebat di 29 Provinsi, Waspadai Angin Kencang dan Petir

BMKG juga memasukkan sejumlah wilayah dalam kategori waspada dampak hujan lebat seperti banjir.

Baca Selengkapnya

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

10 hari lalu

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

Hibah untuk lebih kuat bertahan dari cuaca ekstrem ini disebar untuk 80 proyek di AS. Nilainya setara separuh belanja APBN 2023 untuk proyek IKN.

Baca Selengkapnya

Banjir Dasyat Setinggi Leher Terjang Guangdong Cina, 11 Orang Hilang

10 hari lalu

Banjir Dasyat Setinggi Leher Terjang Guangdong Cina, 11 Orang Hilang

Sebelas orang hilang di Guangdong akibat banjir dasyat di provinsi selatan Cina itu pada Senin 22 April 2024

Baca Selengkapnya