Tilang Elektronik di Jateng Bakal Diperluas hingga Kabupaten, ETLE Drone juga Berlaku

Jumat, 27 Januari 2023 14:00 WIB

Anggota polisi lalu lintas memeriksa dashcam di dalam mobil di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu, 20 Maret 2021. Polda Metro Jaya meluncurkan 30 unit kamera tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcment (ETLE) berbasis portable yang terdiri dari bodycam, helmet cam, dashcam dan drone surveillance untuk membantu penindakan pelanggaran lalu lintas di berbagai lokasi secara acak dalam rangka menjelang penerapan tilang elektronik nasional pada 23 Maret 2021. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Polda Jawa Tengah akan memperluas cakupan penindakan tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) dan tilang manual hingga ke kabupaten. Hal ini dikarenakan tingginya angka pelanggaran lalu lintas di Jawa Tengah yang kerap menjadi penyebab utama kecelakaan.

"Kepatuhan berlalu lintas di perkotaan cukup luar biasa, ETLE juga fasilitasnya mendukung. Tapi di Kabupaten, pelanggaran melawan arus, pengendara tidak pakai helm, dan modifikasi diluar standar, belum dapat ditindak," kata Dirlantas Polda Jateng Kombes Pol Agus Suryo Nugroho, dikutip dari laman NTMC Polri hari ini, Jumat, 27 Januari 2023.

Agus mengatakan bahwa penindakan tilang elektronik di Jawa Tengah belum 100 persen menjangkau pengguna roda empat dan roda dua. ETLE ini masih menyisakan celah pelanggaran yang tidak bisa terdeteksi seperti truk berlebih muatan atau over dimension over loading (ODOL) dan pelanggaran surat kelengkapan kendaraan.

Oleh sebab tiu, tilang elektronik ini akan diperluas di 35 kabupaten dan kota di Jawa Tengah mulai tahun ini. Rencananya, penindakan tilang elektronik ini akan dilakukan bersamaan dengan kembali diberlakukannya tilang manual di seluruh polres dan polrestabes seluruh Jawa Tengah sejak awal tahun ini.

"ETLE juga akan ditambah. Target 2023, pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan turun," ujar Agus.

Advertising
Advertising

Polda Jateng juga akan memperluas target sasaran penindakan ETLE menggunakan kamera statis dan mobile. Salah satunya adalah dengan melakukan uji coba penerapan ETLE menggunakan drone, yang rencananya akan diberlakukan di 35 kabupaten dan kota di Jawa Tengah secara bertahap.

"Sistem operasi terintegrasi drone, data lebih cepat diproses di pusat kontrol data satlantas. Sistem tilang akhirnya berjalan cepat dan akurat," kata Kanit 5 Sigar Ditlantas Polda Jateng, Iptu Doohan Octa Prasetya.

Sebelumnya, ETLE Drone ini hanya berfungsi untuk memantaui kepadatan arus kemacetan lalu lintas di Jawa Tengah. Namun, saat ini ETLE Drone sedang diuji coba untuk bisa menindak pelanggaran lalu lintas yang tidak tertangkap oleh kamera ETLE statis.

"Drone ini mampu merekam pelanggaran dan akan langsung tercapture. Setelah tahapan uji coba di 35 kabupaten dan kota selesai, baru kemungkinan diluncurkan secara nasional," ujar Doohan.

Baca juga: Kamera Tilang Elektronik di Jakarta Bakal Bertambah 70 Titik

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp Bakal Diberlakukan secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

6 jam lalu

Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp Bakal Diberlakukan secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

Setelah uji coba pengiriman notifikasi tilang via WhatsApp lolos asesmen Polda Metro Jaya, sistem ini akan diterapkan secara nasional.

Baca Selengkapnya

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

2 hari lalu

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

Daerah dengan catatan inflasi terendah di Jawa Tengah adalah Kabupaten Rembang yaitu 0,02 persen.

Baca Selengkapnya

10 Makanan Khas Kota Semarang yang Wajib Dicoba: Yang Manis Hingga Asin

3 hari lalu

10 Makanan Khas Kota Semarang yang Wajib Dicoba: Yang Manis Hingga Asin

Wingko babat merupakan makanan tradisional dari area Kota Semarang. Kudapan dari parutan kelapa, tepung beras ketan dan gula ini cocok buat ngeteh.

Baca Selengkapnya

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

5 hari lalu

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

Disebutkan 25 DPD PSI di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya kepada DPW PSI Jawa Tengah. Begini respons ketua DPW PSI.

Baca Selengkapnya

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

6 hari lalu

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

25 DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dari sejumlah kota/kabupaten di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya terhadap DPW PSI Jawa Tengah

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

10 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 7 destinasi Wisata di Bumi RA Kartini Jepara

12 hari lalu

Rekomendasi 7 destinasi Wisata di Bumi RA Kartini Jepara

Jepara asal RA Kartini memiliki beragam potensi destinasi wisata menarik, salah satunya adalah Taman Nasional Karimunjawa.

Baca Selengkapnya

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

17 hari lalu

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

Tahu petis adalah kudapan asli dari Jawa Tengah, paduan antara tahu goreng dengan sambal petis

Baca Selengkapnya

Pemberian Tilang Elektronik selama Mudik Lebaran 2024 Meningkat 15,9 Persen

20 hari lalu

Pemberian Tilang Elektronik selama Mudik Lebaran 2024 Meningkat 15,9 Persen

Pemberian tilang elektronik meningkat seiring semakin banyak kamera ETLE yang terpasang dan merekam pelanggaran lalu lintas

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Klaim Kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024 Turun 15 Persen

20 hari lalu

Korlantas Polri Klaim Kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024 Turun 15 Persen

Korlantas Polri mencatat kecelakaan lalu lintas di masa mudik lebaran 2024 turun 15 persen dan korban meninggal turun 3 persen dibanding tahun lalu.

Baca Selengkapnya