STNK Neta V Dijanjikan Paling Lambat 3 Minggu Setelah Unit Dikirim

Reporter

Erwan Hartawan

Selasa, 24 Oktober 2023 16:44 WIB

Neta V di GIIAS 2023. (Foto: Neta)

TEMPO.CO, Jakarta - PT Neta Auto Indonesia resmi menjual mobil listrik Neta V kepada konsumen. Mobil listrik asal Cina ini sebelumnya telah diperkenalkan di GIIAS pada Agustus lalu dan membuka preoder.

Neta mengklaim telah mengantongi preorder sebanyak 200 unit. Setelah peluncuran hari ini, Selasa, 24 Oktober 2023, Neta bakal langsung mendistribusikan mobil listriknya ke dealer dan konsumen.

“Untuk pemesanan dari GIIAS sampai saat ini sudah ada lebih dari 200 customer yang SPK gitu masih counting masih ada customer yang melakukan pemesanan,” kata Yusuf Anshori, Brand & Marketing Director Neta Indonesia di sela-sela peluncuran di Jakarta.

Anshori menyebut Neta V akan dikirim ke dealer untuk selanjutnya diserahkan ke konsumen.

Neta V bulan depan akan dikirim ke dealer setelah itu langsung ke customer. Untuk unit yang akan datang batch 1 itu pemesanan yang sebelumnya dilakukan di GIIAS,” ujar dia.

Sementara itu, Fajrul Ilhami menyebut Director of External Affairs and Product untuk pengurusan STNK paling lambat sekitar 3 minggu.

Advertising
Advertising

“STNK pada dasarnya sama seperti ICE namun memang karena masih CBU ada proses tambahan untuk pembuatan STNK sekitar 2-3 minggu semenjak kendaraan dikirim,” tutur Fajrul

Sebagai informasi, Neta V menggendong baterai berkapasitas 40,7 kWh Neta V mampu menempuh jarak 384 KM menurut standar pengujian NEDC atau menurut standar pengujian CLTC yang dapat juga menempuh jarak 401 KM. Selain itu, Neta V mampu menghasilkan tenaga 70 kW (95 PS) dan torsi 150 Nm.

Dengan daya baterai dan tenaga tersebut, Neta V menjadi mobil listrik dikelas crossover yang memiliki jarak tempuh paling jauh. Ditambah lagi kapasitas bagasi yang luas sampai dengan 335 liter. Jika bangku belakang diturunkan, maka kapasitas bertambah menjadi 552 liter.

Neta V dibanderol dengan harga mulai dari Rp 379.000.000 (on the road Jakarta). Harga ini masih sama seperti pada saat Neta V pertama kali dikenalkan di GIIAS 2023.

Pilihan Editor: Mobil Listrik Neta V Resmi Diluncurkan, Harga Rp 379 Juta

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Xiaomi Respons Rumor Mobil Listrik SU7 Bakal Segera Masuk Indonesia Tahun Ini

14 jam lalu

Xiaomi Respons Rumor Mobil Listrik SU7 Bakal Segera Masuk Indonesia Tahun Ini

Xiaomi tak menutup mata bahwa tren smart electric car saat ini booming.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

2 hari lalu

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dihadiahi mobil listrik dari Hyundai. Berikut spesifikasi Hyundai Genesis eG80.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

3 hari lalu

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

Biden memutuskan menaikkan tarif impor produk Cina termasuk mobil listrik dan baterainya.

Baca Selengkapnya

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

11 hari lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

12 hari lalu

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

15 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Korlantas Ungkap Banyak Lembaga Negara Buat Pelat Dinas Tapi Tak Tercatat di Database Polri

16 hari lalu

Korlantas Ungkap Banyak Lembaga Negara Buat Pelat Dinas Tapi Tak Tercatat di Database Polri

Korlantas Polri mengungkap, terdapat banyak lembaga negara yang membuat pelat kendaraan dinas dan STNK khusus sendiri.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

24 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

26 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Pelat Dinas TNI-Polri Gampang Dipalsukan, Eks Pejabat Polantas Polda Metro Jaya: Lemahnya Pengawasan

29 hari lalu

Pelat Dinas TNI-Polri Gampang Dipalsukan, Eks Pejabat Polantas Polda Metro Jaya: Lemahnya Pengawasan

Lemahnya pengawasan disebut menjadi penyebab maraknya pemalsuan pelat dinas TNI dan Polri oleh warga sipil.

Baca Selengkapnya