Mobil Listrik BMW Bekas KTT ASEAN Turun Harga hingga Rp 300 Juta

Reporter

Erwan Hartawan

Kamis, 2 November 2023 15:00 WIB

BMW Indonesia kembali meminjamkan mobil listrik BMW i7 sebagai Sustainable Mobility Partner untuk KTT ke-43 ASEAN PLUS 2023. (BMW Indonesia)

TEMPO.CO, Jakarta - BMW Group Indonesia menjadi salah satu produsen yang meminjamkan mobil listriknya dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asean di Indonesia. Mobil listrik premium tersebut lantas dipercaya dipakai untuk mengangkut para kepala negara konferensi tersebut.

Terdapat dua model yang dipinjamkan BMW untuk KTT ASEAN di Indonesia, yakni i7 dan iX.

Lebih rinci, BMW meminjamkan 13 unit BMW iX saat KTT ASEAN di Labuan Bajo, lalu 36 unit BMW i7 di KTT ASEAN Jakarta, dan 28 unit BMW i7 di KTT ASEAN AIS di Bali. Artinya total lebih dari 50 unit mobil listrik dipakai saat KTT tersebut.

Usai gelaran selesai, pemerintah mengembalikan mobil listrik tersebut. Pihak BMW pun memutuskan untuk menjual unit tersebut dengan harga spesial.

Director of Sales BMW Group Indonesia Ariefin Makaminan mengatakan penurunan harganya bisa selisih Rp 300 juta.

BMW iX, 16 Oktober 2023. TEMPO/Wawan Priyanto

Advertising
Advertising

"Tentu berkurang karena sudah ada pemakaian, tapi kalau kami lihat tidak terlalu banyak turunnya. Untuk Unit (iX) baru harganya di Rp 2,4 miliar. Artinya unit bekas KTT di Rp 2,1 miliar," jelas diadi Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Rabu, 1 November 2023.

Mobil listrik BMW bekas KTT yang dijual ke konsumen dibanderol lebih murah dibanding harga retail. Meski bekas mobil tidak dipakai jalan terlalu jauh. Bahkan mobil tersebut baru terpakai tak sampai 1.000 km.

Bagi yang tertarik meminang mobil bekas para kepala negara, konsumen dapat mencari informasi dalam pameran mobil listrik BMW di Plaza Senayan, 1-5 November 2023.

"BMW EV Exhibition jadi momen yang tepat untuk pelanggan yang mau eks KTT. Bisa langsung tanya ke dealer, tanya kondisinya, berapa jarak tempuh yang terpakai," ujar Jodie O'tania, Director of Communications BMW Group Indonesia di lokasi yang sama.

Pilihan Editor: BMW Klaim Dominasi Penjualan Mobil Listrik Premium di Indonesia

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Berita terkait

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

1 hari lalu

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dihadiahi mobil listrik dari Hyundai. Berikut spesifikasi Hyundai Genesis eG80.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

1 hari lalu

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

Biden memutuskan menaikkan tarif impor produk Cina termasuk mobil listrik dan baterainya.

Baca Selengkapnya

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

9 hari lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

10 hari lalu

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

10 hari lalu

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

ASEAN terdiri dari 11 negara yang berlokasi di Asia Tenggara. Ini dia negara terkecil di Asia Tenggara berdasarkan luas wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

13 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

23 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

24 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

28 hari lalu

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

28 hari lalu

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan SPKLU di Banten untuk mendukung pemudik yang menggunakan mobil listrik.

Baca Selengkapnya