Toyota Hadirkan New Hilux Double Cabin 4X4, Harga Mulai Rp 442,2 Juta

Kamis, 1 Februari 2024 18:29 WIB

Toyota Hilux 2024. (Toyota)

TEMPO.CO, Jakarta - PT Toyota Astra Motor (TAM) menghadirkan penyegaran untuk Toyota Hilux Double Cabin (D-Cab) 2.4 4X4. Penyegaran dihadirkan pada bagian tampilan eksteriornya, sementara mesinnya masih sama dengan versi sebelumnya.

"Penyegaran yang dilakukan diharapkan dapat meningkatkan daya tarik kendaraan ini di mata pelanggan fleet dan private, sehingga menjadi mobility solution yang sesuai kebutuhan masyarakat," kata Marketing Director PT TAM Anton Jimmi Suwandy dalam siaran pers yang diterima Tempo hari ini, Kamis, 1 Februari 2024.

Ubahan mencolok ada pada bagian depan mobil, yakni menggunakan Black Upper Grille bergaya trapezoidal dengan dynamic honeycomb mesh. Grille tersebut dipadukan dengan headlamp tipis, kemudian bumpernya dilengkapi pelindung yang disandingkan dengan vertical foglamp bezel hitam.

Pada tipe G dan V, terdapat penambahan defoffer di kaca belakang. Kemudian, sistem audio tipe G sudah menggunakan Premium Audio dan tipe V menggunakan AVX 8 inci dengan fitur mirroring, sementara tipe E masih menggunakan model basic.

Selain eksterior dan interior, Hilux Double Cabin 2.4 4X4 mendapatkan penyetelan ulang pada sistem suspensinya untuk menjamin kemampuan di medan off-road. Susunan per daun (leaf spring) diracik kembali, sehingga diklaim lebih nyaman saat melibas jalan bergelombang dan tidak mudah limbung.

Advertising
Advertising

Mesin yang digunakan masih tetap sama, yakni mesin diesel 2GD-FTV 2.400 cc yang menghasilkan tenaga 147 PS dan torsi 400 Nm. Mesin tersebut dikawinkan dengan transmisi otomatis 6 kecepatan pada tipe V dan transmisi manual 5 kecepatan pada tipe E dan G. Mesin tersebut juga tersemat teknologi Flex Fuel Technology.

Soal harga, Hilux D-Cab 2.4 E 4X4 Diesel M/T dibanderol Rp 442,2 juta dan tipe G M/T dilego Rp 475,6 juta. Sementara, tipe V A/T dipasarkan dengan harga Rp 526.550.000.

Pilihan Editor: Penjualan Global Mobil Elektrifikasi Toyota 2023 Capai 3,6 Juta Unit, Hybrid Terlaris

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Berita terkait

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

10 hari lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

12 hari lalu

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

All-New Yaris Cross bukan sekadar mobil, melainkan solusi mobilitas bagi generasi milenial yang berjiwa petualang.

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

14 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

16 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

9 Maret 2024

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

5 Maret 2024

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

21 Februari 2024

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

Gaikindo melaporkan data penjualan mobil sepanjang Januari 2024. Berikut daftar 10 merek mobil terlaris pada bulan lalu:

Baca Selengkapnya

Skema Cicilan Toyota Vellfire Hybrid, Angsuran Mulai Rp 38 Juta

20 Februari 2024

Skema Cicilan Toyota Vellfire Hybrid, Angsuran Mulai Rp 38 Juta

Toyota Vellfire hybrid ini dipasarkan dengan banderol Rp 1.802.700.000 untuk tipe 2.5 HEV non-premium color dan Rp 1.806.200 tipe premium color.

Baca Selengkapnya

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

20 Februari 2024

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

Toyota juga menawarkan DP 10 persen atau Rp 30 jutaan dan cicilan ringan mulai Rp 4 juta jutaan untuk pembelian di pameran otomotif IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Toyota: Insentif Mobil Hybrid Bisa Dorong Peralihan ke Elektrifikasi

19 Februari 2024

Toyota: Insentif Mobil Hybrid Bisa Dorong Peralihan ke Elektrifikasi

PT Toyota Astra Motor (TAM) menilai insentif mobil hybrid bisa mendorong masyarakat untuk beralih ke elektrifikasi.

Baca Selengkapnya