TEMPO.CO, Jakarta - Toyota Yaris dan Honda Jazz bersaing ketat di segmen hatchback 1.500 cc. Sepanjang 2017, Honda Jazz unggul dengan total penjualan sebanyak 16.100 unit. Sedangkan Toyota Yaris menempel ketat dengan penjualan 10.750 unit.
All New Honda Jazz RS CVT menjadi penyumbang penjualan terbanyak dengan total 12.229 unit. Sedangkan Toyota Yaris Heykers bertrasmisi otomatis menjadi kontributor terbesar Yaris dengan total 3.971 unit.
Baca: Honda Jual 13.572 Unit Sepanjang Januari 2018, Jazz Terlaris
PT Toyota Astra Motor selaku agen pemegang merek Toyota di Indonesia berencana meluncurkan model terbaru Toyota Yaris pada 20 Februari mendatang. “Hari ini, saya mewakili TAM mengundang teman-teman media untuk menghadiri peluncuran Yaris terbaru kami pada tanggal 20 Februari nanti," kata Executive General Manager TAM, Fransiscus Soerjopranoto melalui pesan singkat yang diterima Tempo, Rabu, 14 Februari 2018.
Belum banyak keterangan yang bisa digali dari Yaris terbaru. Namun, Tempo sempat memergoki Yaris model 2018 berwarna hijau terang wira-wiri di Jalan Tol Cikampek-Jakarta, Rabu, 14 Februari 2018. Mobil itu masih menggunakan plat sementara (plat putih).
President Direktor PT Honda Prospect Motor, Takehiro Wanabe (kiri) dan Marketing and After Sales Service Direktor PT.Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy berfoto bersama honda Jazz keluaran terbaru saat peluncuran di Jakarta, 26 Juli 2017. PT Honda Prospect Motor meluncurkan honda Jazz dengan tampilan wajah baru yang lebih sporty dan stylish. TEMPO/Amston Probel
Sementara itu, Direktur Marketing dan Layanan Purna Jual PT Honda Prospect Motors Jonfis Fandy mengatakan bahwa Honda Jazz bersama Honca Civic Hatchback merupakan market leader di kelas hatchback.
Di kedua model itu, Honda menguasai total pangsa pasar sebesar 62 persen dengan penjualan 1.456 unit. Perolehan pangsa pasar tersebut meningkat dibandingkan pangsa pasar Honda di segmen Hatchback pada tahun 2017 lalu yang tercatat sebesar 52 persen.
Simak: Dirilis Pekan Depan, Begini Perkiraan Spek Toyota Yaris 2018
“Penjualan model-model Honda di segmen Hatchback memberikan kontribusi sebesar 10,7 persen dari total penjualan Honda di bulan pertama tahun 2018,” kata Jonfis dalam siaran pers yang diterima Tempo, Kamis, 15 Februari 2018. "Untuk facelift, tunggu tanggal mainnya."
Sepanjang Januari lalu, Honda Jazz tercatat sebagai model dengan penjualan tertinggi di segmen Hatchback setelah terjual sebanyak 1.195 unit, dengan pangsa pasar 51 persen. Penjualan Honda Jazz tersebut lebih tinggi 16 persen jika dibandingkan penjualan di bulan Desember 2017, yang tercatat sebanyak 1.027 unit.
Sementara itu, Toyota Yaris hanya mencatat penjualan sebanyak 2 unit sepanjang Januari 2018. Mungkin karena stok Yaris memang tinggal 2 unit sambil menunggu model terbaru meluncur pada 20 Februari nanti.