Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bukan Gara-gara Krisis Chip, Ini Penyebab Yamaha Fazzio Inden

image-gnews
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan skuter matik baru bergaya retro modern bernama Yamaha Fazzio pada Senin, 17 Januari 2022. Skuter ini punya tampilan klasik modern dan desainnya dibuat sederhana untuk menyesuaikan pengguna yang berasal dari generasi muda. FOTO: Yamaha Indonesia
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan skuter matik baru bergaya retro modern bernama Yamaha Fazzio pada Senin, 17 Januari 2022. Skuter ini punya tampilan klasik modern dan desainnya dibuat sederhana untuk menyesuaikan pengguna yang berasal dari generasi muda. FOTO: Yamaha Indonesia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengungkapkan bahwa pemesanan Yamaha Fazzio saat ini harus inden. Menurut Yamaha, hal ini tidak disebabkan oleh masalah krisis chip semikonduktor, melainkan permintaan yang tinggi dari konsumen.

"Demand cukup tinggi. Kalau produksi, saat ini kita manage sesuai dengan rencana kita. Masalah chip itu masalah global dan semua pabrikan yang menggunakan chip juga mengalami itu," kata Manager Public Relations, YRA & Community PT YIMM Antonius Widiantoro, saat ditemui di Bogor, Jawa Barat, Selasa, 25 Oktober 2022.

Namun Yamaha tidak mengungkapkan berapa lama waktu tunggu pemesanan untuk Fazzio ini. Menurut Anton, waktu inden motor Yamaha Fazzio berbeda-beda di setiap dealernya.

"Saya tidak bisa jawab berapa lamanya, karena kondisi di setiap dealer berbeda-beda, setiap areanya berbeda," ujar dia menambahkan.

Anton meminta konsumen yang sudah memesan Yamaha Fazzio untuk bersabar dalam menunggu unitnya. Sebab saat ini Yamaha akan mengirimkan unit sesuai dengan antrean yang sudah masuk di masing-masing dealer.

"Kita saat ini mencoba untuk menyuplai itu (pesanan konsumen). Tentunya kita minta ke konsumen untuk menunggu, bersabar, karena kita juga tidak mau menahan. Konsumen akan dilayani sesuai dengan antrean masing-masing dealer," ucap Anton.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seperti diketahui, Yamaha Fazzio pertama kali diluncurkan di Indonesia pada Januari 2022. Skuter matik bergaya retro modern ini mengusung mesin 125cc dengan teknologi Blue Core Hybrid yang menghasilkan tenaga 6,2 kW atau setara 8,3 HP pada 6.500 rpm dan torsinya 10,6 Nm di 4,500 rpm.

Sepeda motor Fazzio hadir dalam dua varian, yakni Neo dan LUX. Sekedar informasi tambahan, Yamaha Fazzio dibanderol Rp 21,7 juta OTR Jakarta untuk tipe Neo dan Rp 22 juta OTR Jakarta untuk tipe LUX.

Baca Juga: Sepeda Motor Listrik Yamaha E01 Tetap Bisa Jalan dengan Baterai 0 Persen

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Senat AS akan Selidiki Penggunaan Semikonduktor Amerika pada Senjata Rusia

7 hari lalu

Sebuah rudal nuklir balistik antarbenua Yars ditembakkan selama pelatihan, dari kosmodrom Plesetsk di wilayah Arkhangelsk Utara, Rusia, 1 Maret 2024. Rusia memiliki persenjataan nuklir terbesar di dunia, yang diikuti Amerika Serikat. Kedua negara ini mengendalikan lebih dari 90 persen senjata nuklir dunia. Russian Defence Ministry/Handout via REUTERS
Senat AS akan Selidiki Penggunaan Semikonduktor Amerika pada Senjata Rusia

Senat Amerika Serikat akan mengadakan dengar pendapat mengenai penggunaan semikonduktor buatan Amerika dalam senjata Rusia


UI Kini Memiliki Laboratorium Nano Device, Diharapkan Jadi Motor Pengembangan Semikonduktor

10 hari lalu

Peresmian Laboratorium Nano Device UI. Dok Humas UI
UI Kini Memiliki Laboratorium Nano Device, Diharapkan Jadi Motor Pengembangan Semikonduktor

Laboratorium nano device itu dilengkapi peralatan penelitian mutakhir yang memungkinkan peneliti dan mahasiswa UI bereksperimen dengan presisi tinggi.


Konferensi Manufaktur Semikonduktor Internasional Jajaki Peluang di Indonesia

29 hari lalu

Ilustrasi industri semikonduktor. semiconductor.com
Konferensi Manufaktur Semikonduktor Internasional Jajaki Peluang di Indonesia

Konferensi Internasional perdana terkait Manufaktur Semikonduktor Berkelanjutan mempertemukan akademisi, industri, dan pemerintah


Intel Corp Pamer Deretan Produk AI di Jakarta, Mana yang Paling Canggih?

30 Mei 2024

VP of the Sales and Marketing Group of Intel Southeast Asia, Australia and New Zealand, Jen Baile, memperkenalkan kecanggihan teknologi AI di produk Intel. Agenda Intel AI Summit berlangsung di Jakarta, Kamis, 30 Mei 2024. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Intel Corp Pamer Deretan Produk AI di Jakarta, Mana yang Paling Canggih?

Intel Corporation mengenalkan lini produk AI besutannya ke pemerintah, pebisnis, serta pengembang startup di Indonesia


Apple Garap AirTag Generasi 2, Segini Jangkauan Pelacakannya

21 Mei 2024

Airtag Apple. Foto : Apple
Apple Garap AirTag Generasi 2, Segini Jangkauan Pelacakannya

Apple akan meluncurkan AirTag, alat pelacak barang, versi terbaru. Bisa dibunyikan lewat ponsel dari jarak hingga 60 meter.


Pemerintahan Jokowi Targetkan Indonesia Masuk OECD dalam Tiga Tahun

16 Mei 2024

Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto dalam konferensi pers usai membuka acara UOB Gateway to ASEAN Conference 2023 bertajuk 'ASEAN Forging Ahead' di Hotel Raffles Jakarta pada Rabu, 11 Oktober 2023. TEMPO/Yohanes Maharso Joharsoyo
Pemerintahan Jokowi Targetkan Indonesia Masuk OECD dalam Tiga Tahun

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, yang bertugas sebagai Ketua Pelaksana Percepatan Keanggotaan OECD, tengah merancang memorandum.


Dipamerkan Lewat iPad Pro Terbaru, Apa Saja Kehebatan Chip M4 Buatan Apple?

9 Mei 2024

Chip M1 Pro dan M1 Max bikinan Apple. The Verge
Dipamerkan Lewat iPad Pro Terbaru, Apa Saja Kehebatan Chip M4 Buatan Apple?

Apple memamerkan kekuatan chip M4 melalui iPad Pro teranyar. Diklaim paling efisien dibanding semua gawai berfitur AI yang pernah ada.


Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

5 April 2024

Fabio Quartararo. (Foto: Yamaha)
Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

Pembalap MotoGP Fabio Quartararo resmi memperpanjang kontrak bersama tim pabrikan Yamaha hingga 2026.


MotoGP: Fabio Quartararo Mengeluh, Sebut Kecepatan Motor Yamaha seperti Medioker

28 Maret 2024

Fabio Quartararo jelang MotoGP Qatar 2024. (Foto: Yamaha)
MotoGP: Fabio Quartararo Mengeluh, Sebut Kecepatan Motor Yamaha seperti Medioker

Fabio Quartararo kembali melontarkan keluhan setelah hasil yang diraih dalam MotoGP Portugal 2024.


Peneliti Cina dan AS Kembangkan Chip Berbahan Graphene, Setipis Rambut Namun Sekuat Baja

29 Februari 2024

Ilustrasi microchip semikonduktor. [REUTERS/Kim Kyung-Hoon]
Peneliti Cina dan AS Kembangkan Chip Berbahan Graphene, Setipis Rambut Namun Sekuat Baja

Peneliti menemukan chip berbahan dasar graphene lebih unggul ketimbang chip silikon. Lebih hemat energi dan tahan lama.