TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap MotoGP Marc Marquez, bersama AirBnb, menyajikan program menginap di rumah berjalan atau Motorhome. Ini menjadi kesempatan luar biasa untuk para penggemar setia sang pembalap.
Rumah berjalan bertajuk 'Motorhome MM93' tersebut bakal disewakan selama gelaran MotoGP Catalunya, Spanyol, yang akan berlangsung pada 1-3 September 2023. Harganya dilaporkan sebesar Rp 1,5 juta per malam.
Motorhome biasanya menggunakan truk trailer untuk para pembalap MotoGP yang melakoni balapan di Eropa. Truk trailer itu disulap layaknya rumah berjalan untuk mengakomodir kenyamanan para pembalap. Motorhome sendiri biasanya diparkir di area paddock sirkuit.
Dalam kesempatan ini pengunjung yang beruntung bisa merasakan motorhome milik Marc Marquez. Motorhome itu punya luas 50 meter persegi dan hanya dapat menampung dua orang. Di dalamnya penyewa akan disajikan memorabilia milik Marquez, seperti helm, jersey, perlengkapan balap hingga tropi kemenangan.
Motorhome Marc Marquez sendiri menyediakan satu kamar tidur, satu kamar mandi, dan dapur.
Penyewa juga mendapat kesempatan bertetangga dengan Marc Marquez. Biasanya akses ini hanya diberikan kepada para pembalap MotoGP.
Selain itu, penyewa juga berkesempatan menjajal simulator MotoGP. Layanan lain yang diberikan adalah MotoGP VIP Village, layanan perhotelan saat menonton MotoGP.
Artinya, selain bisa nonton balap MotoGP secara langsung, penyewa motorhome itu juga bisa masuk ke sirkuit dan pit box pada Sabtu dan Minggu. Pemesanan tiket itu baru dimulai 19 Juli 2023 pukul 19:00 waktu CEST (Central European Summer Time) di airbnb.com/motogp.
Pilihan Editor: Juara di F1 Inggris, Max Verstappen Sempat Kesulitan Salip Lando Norris
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto