TEMPO.CO, Jakarta - Pabrikan supercar, Lamborghini berencana untuk menghadirkan suara pada mobil listriknya. Hal tersebut untuk memberikan pengalaman berkendara dan emosional pengendara dalam mengendarai mobil listrik melalui suara knalpot yang nyata.
Chief Technical Officer Lamborghini Rouven Mohr mengatakan bahwa pihaknya tidak bisa menerima atau tidak mau menggunakan suara buatan pada mobil listriknya. Lamborghini menilai suara adalah fitur penting untuk sebuah supercar, termasuk untuk supercar bertenaga listrik.
"Kami berusaha untuk meminimalkan suara buatan. Kami tidak dapat menerima suara yang sepenuhnya sintetis," kata Mohr, dikutip dari laman Carscoops hari ini, Selasa, 5 September 2023.
Mohr juga mengomentari soal penggunaan suara buatan pada beberapa mobil listrik yang sudah dipasarkan saat ini. Menurutnya, suara tersebut tidak sinkron dengan laju mobil.
"Anda merasakan keterpisahan antara apa yang dilakukan mobil dan apa yang suara keluarkan," ujarnya.
Lamborghini saat ini akan memfokuskan suara sebagai salah satu faktor utama dalam sebuah mobil listrik. Mahr menilai pihaknya masih memiliki banyak waktu untuk melakukan pengembangan suara pada mobil listriknya.
"Saat ini, ini adalah satu hal terbesar. Jalan masih panjang bagi merek untuk menemukan suara yang sempurna. Kami punya beberapa ide, kami punya beberapa proposal, tapi saat ini kami masih belum memutuskan mobil produksi akhir apa yang akan ada," kata Mahr.
Mahr mengatakan untuk bisa menciptakan suara mesin yang nyata, kemungkinan hal tersebut akan bergantung pada amplifikasi dan korelasi. "Kami bereksperimen dengan mengambil frekuensi yang kami miliki dari e-motor, memperkuat sesuatu, menghilangkan sesuatu, dan terutama mengkorelasikannya sedekat mungkin dengan kondisi drivetrain," tutur dia.
Di saat pabrikan lain berfokus untuk mengembangkan kinerja mobil listriknya, Lamborghini, yang terkenal dengan kinerja mobilnya, justru memfokuskan pengembangan mereka pada suara untuk mobil listrik.
DICKY KURNIAWAN | CARSCOOPS
Pilihan Editor: Pertamina Lubricants Jadi Pemasok Oli di Tim Balap Lamborghini
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.