TEMPO.CO, Jakarta - Marc Marquez menorehkan hasil terbaiknya musim ini di Grand Prix MotoGP San Marino pada Minggu, 10 September 2023. Dirinya saat itu mampu menempati posisi 10 besar atau tepatnya P7 di akhir balapan.
Sebelumnya, Marc Marquez belum pernah menembus peringkat 10 besar pada MotoGP 2023. Dalam dua balapan terakhirnya, ia hanya bisa menyelesaikan balapan di peringkat ke-12 (Grand Prix Austria) dan P13 (Grand Prix Catalunya).
Meski menorehkan hasil lebih baik di MotoGP San Marino 2023, namun Marc Marquez mengaku kelelahan secara fisik. Karena penggunaan ban lunak menutut segalanya dari pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut.
“Dalam 10 lap terakhir, ban belakang lunak tentu saja mengalami kerusakan lebih parah dibanding ban medium yang digunakan semua tim pesaing di belakang,” kata dia seperti dikutip dari Speedweek hari ini, Senin, 11 September 2023.
“Sejujurnya, saya pikir saya menjalankan balapan dengan sempurna. Tetap saja, kami kalah 13 detik dari pembalap teratas. Kami memaksimalkannya dan saya menyerang ketika diperlukan,” tambah Marc Marquez.
Lebih lanjut Marc Marquez mengaku menderita saat menjalani Grand Prix San Marino 2023. Namun di beberapa lap terakhir, pembalap tim pabrikan Repsol Honda tersebut mampu mempertahankan posisinya dari tekanan rival di belakangnya.
“Pabrikan lain super cepat dengan ban belakang medium. Saya harus mengambil posisi soft di belakang di Spielberg dan Montmelo. Dengan ban lunak, Anda harus menerima banyak beban pada tubuh agar tetap memiliki traksi di akhir balapan. Itu membutuhkan banyak energi,” ujar dia.
“Hari ini (Minggu) saya juga menderita secara fisik karena motor memberikan tuntutan fisik yang sangat tinggi kepada saya ketika saya harus melakukan semua manuver tersebut. Itu sebabnya saya merasakan 'arm pumps' di kedua lengan hari ini,” tutup Marc Marquez.
Saat ini Marc Marquez masih menempati peringkat ke-19 di klasemen MotoGP 2023 sementara dengan koleksi 31 poin. Dirinya tertinggal cukup jauh dengan pembalap yang berada di peringkat ke-10, yakni Jack Miller (Red Bull KTM Factory Racing). Keduanya terpaut 73 poin.
Pilihan Editor: Pembalap Pertamina Mandalika Raih Poin di Moto2 San Marino 2023
SPEEDWEEK
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto