Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

ETLE Drone Mulai Diuji Coba di Jepara, 15 Menit Rekam 12 Pelanggaran

image-gnews
Anggota polisi lalu lintas menunjukkan kamera tilang elektronik portable di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu, 20 Maret 2021. Polda Metro Jaya meluncurkan 30 unit kamera tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcment (ETLE) berbasis portable yang terdiri dari bodycam, helmet cam, dashcam dan drone surveillance untuk membantu penindakan pelanggaran lalu lintas di berbagai lokasi secara acak dalam rangka menjelang penerapan tilang elektronik nasional pada 23 Maret 2021. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Anggota polisi lalu lintas menunjukkan kamera tilang elektronik portable di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu, 20 Maret 2021. Polda Metro Jaya meluncurkan 30 unit kamera tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcment (ETLE) berbasis portable yang terdiri dari bodycam, helmet cam, dashcam dan drone surveillance untuk membantu penindakan pelanggaran lalu lintas di berbagai lokasi secara acak dalam rangka menjelang penerapan tilang elektronik nasional pada 23 Maret 2021. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Satlantas Polres Jepara menggelar uji coba tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) menggunakan drone. Uji coba ETLE Drone ini dilakukan dengan pemantauan langsung dari Ditlantas Polda Jawa Tengah.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Jepara Ipda Ahmad Riyanto mengatakan bahwa uji coba ETLE Drone ini dilakukan di Traffic Light Gotri Jepara. Sistem kamera tilang elektronik menggunakan drone ini diklaim dapat memantau secara langsung pelanggaran lalu lintas yang terjadi di lokasi tersebut.

"Karena berkaitan dengan November dan Desember adalah bulan Pemilu, sehingga kami perlu melakukan kondusifitas Pemilu, dalam hal ini penegakkan hukum secara digital. Sehingga, nantinya masyarakat dapat melaksanakan Pemilu dengan suasana yang kondusif," kata Ahmad, dikutip dari laman NTMC Polri hari ini, Kamis, 30 November 2023.

Dalam uji coba tersebut, Ahmad mengatakan bahwa pihak berhasil merekam 12 pelanggaran lalu lintas dalam waktu 15 menit. Pelanggaran yang terekam kamera tilang elektronik itu adalah kendaraan roda dua dan roda empat.

"Roda dua itu terkait helm, lalu ada yang berboncengan tiga juga. Roda empat tidak menggunakan sabuk keselamatan," ucapnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kegiatan uji coba ini dilakukan sekaligus menyosialisasikan penggunaan sistem ETLE Drone sebagai salah satu cara melakukan penegakkan pelanggaran lalu lintas. Masyarakat diminta tertib berlalu lintas sebab pengawasan terhadap pelanggaran lalu lintas saat ini sudah semakin berkembang.

Disebukan bahwa keunggulan dari ETLE Drone adalah dapat terbang sampai 20 meter dan bisa menjangkau pelanggaran lalu lintas yang terjadi dalam jarak satu hingga tiga kilometer. Pelanggaran yang dimaksud adalah pelanggaran kasat mata seperti tidak menggunakan helm, tidak menggunakan sabuk keselamatan, hingga kendaraan bermuatan berlebih.

Pilihan Editor: Logistik Spare Part Porsche Sprint Challenge Tiba di Sirkuit Mandalika

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terbangkan Drone di Marina Bay Singapura, Turis Cina Kena Denda Rp146 Juta

1 jam lalu

Marina Bay Sands, hotel dan resor ikonik Singapura (TEMPO/Mila Novita)
Terbangkan Drone di Marina Bay Singapura, Turis Cina Kena Denda Rp146 Juta

Turis Cina itu ingin mengambil foto udara Marina Bay Singapura, tempat banyak gedung pencakar langit, hotel mewah, dan pusat perbelanjaan mewah.


Olimpiade Paris 2024: Buntut Kasus Mengintip Pakai Drone, Pelatih Kepala Timnas Putri Kanada Mundur untuk Laga Lawan Selandia Baru

2 hari lalu

Bev Priestman. REUTERS
Olimpiade Paris 2024: Buntut Kasus Mengintip Pakai Drone, Pelatih Kepala Timnas Putri Kanada Mundur untuk Laga Lawan Selandia Baru

Asisten pelatih dan analis di Timnas Putri Kanada sudah dikeluarkan dari Timnas Putri Kanda di Olimpiade Paris 2024.


4 Cara Cek Tilang Elektronik Lewat Web Korlantas dan Aplikasi POLRI

2 hari lalu

Sejumlah kendaraan bermotor melintasi kamera  E-TLE (Electronic Traffic Law Enforcement) di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu 14 Maret 2021. Satlantas Polres Metro Bekasi akan memberlakukan sistem tilang elektronik atau E-TLE mulai 17 Maret 2021. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah
4 Cara Cek Tilang Elektronik Lewat Web Korlantas dan Aplikasi POLRI

Cara cek tilang elektronik dapat dilakukan dengan mudah melalui situs web dan aplikasi ponsel untuk Android atau iOS.


Top 3 Dunia: Drone Hizbullah hingga Israel Gunakan Angkasa Saudi untuk Serang Houthi

3 hari lalu

Seorang pria mengibarkan bendera Palestina ketika orang-orang melakukan protes pada hari sidang publik yang diadakan oleh Mahkamah Internasional (ICJ) untuk memungkinkan para pihak memberikan pandangan mereka mengenai konsekuensi hukum pendudukan Israel di wilayah Palestina sebelum akhirnya mengeluarkan keputusan yang tidak mengikat. pendapat hukum, di Den Haag, Belanda, 21 Februari 2024. REUTERS/Piroschka van de Wouw
Top 3 Dunia: Drone Hizbullah hingga Israel Gunakan Angkasa Saudi untuk Serang Houthi

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 23 Juli 2024 diawali oleh kabar Hizbullah menunjukkan kemampuan mempelajari titik buta Israel dengan drone


Yunani Gunakan Drone untuk Kontrol Kepadatan Kursi Berjemur di Pantai

4 hari lalu

Pantai di Yunani. Unsplash.com/Nick Karvounis
Yunani Gunakan Drone untuk Kontrol Kepadatan Kursi Berjemur di Pantai

Sebanyak 14 pantai di Yunani dipantau, perusahaan yang menyewakan kursi berjemur ilegal didenda sampai Rp6,2 miliar.


Kecolongan Drone Houthi, Israel Balas Serang Pelabuhan Al-Hudaydah di Yaman

6 hari lalu

Ledakan di pelabuhan Al-Hudaydah, Yaman saat diserang pesawat tempur Israel pada 20 Juli 2024. Foto Angkatan Bersenjata Yaman
Kecolongan Drone Houthi, Israel Balas Serang Pelabuhan Al-Hudaydah di Yaman

Drone Houthi berhasil menyusup masuk dan meledak di Tel Aviv, Israel. IDF membalas dengan menyerang Yaman.


Top 3 Dunia: 4.400 Penerbangan Batal Hingga Houthi Serang Kapal Kontainer Singapura

6 hari lalu

Penumpang AirAsia menunggu untuk check-in secara manual di Terminal 2 Bandara Internasional Kuala Lumpur, setelah pemadaman sistem IT Global, di Sepang, Malaysia, 19 Juli 2024. REUTERS/Hasnoor Hussain
Top 3 Dunia: 4.400 Penerbangan Batal Hingga Houthi Serang Kapal Kontainer Singapura

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 20 Juli 2024 diawali oleh kabar sedikitnya 4.400 penerbangan global dibatalkan akibat pemadaman internet global.


Jembatan Cina Ambruk Tewaskan 12 Orang, Presiden Xi Jinping Perintahkan Penyelamatan Darurat

6 hari lalu

Tangkapan layar kawasan banjir di Kota Meizhou, Guangdong, Tiongkok, 17 Juni 2024.  (File image: Video obtained by Reuters)
Jembatan Cina Ambruk Tewaskan 12 Orang, Presiden Xi Jinping Perintahkan Penyelamatan Darurat

Ratusan penyelamat terlibat dalam pencarian terhadap sekitar 20 kendaraan yang hilang setelah jembatan jalan raya di Cina ambruk saat hujan lebat


Detik-detik Drone Houthi Yaman Tembus Pertahanan Udara dan Hantam Gedung di Tel Aviv, Israel Panik

7 hari lalu

Detik-detik drone Houthi terbang di atas gedung dan meledak di tengah Kota Tel Aviv, Israel, Jumat malam, 19 Juli 2024.
Detik-detik Drone Houthi Yaman Tembus Pertahanan Udara dan Hantam Gedung di Tel Aviv, Israel Panik

Drone Houthi berhasil menembus pertahanan Israel dan meledak di jantung Kota Tel Aviv


Kelompok Houhti di Yaman Mengklaim Bertanggung Jawab atas Ledakan Drone di Tel Aviv

7 hari lalu

Warga Israel berkumpul di lokasi ledakan di Tel Aviv, Israel 19 Juli 2024. Satu orang tewas dan 10 orang mengalami luka-luka akibat ledakan tersebut. REUTERS/Ricardo Moraes
Kelompok Houhti di Yaman Mengklaim Bertanggung Jawab atas Ledakan Drone di Tel Aviv

Houthi mengkalim bertanggung jawab atas ledakan drone di Tel Aviv yang menewaskan satu orang dan setidaknya 10 luka-luka.