TEMPO.CO, Jakarta - Tim pabrikan MotoGP asal Austria, KTM resmi merilis livery motor baru untuk MotoGP 2024. Red Bull KTM Factory Racing masih menggunakan corak yang sekilas mirip dari tahun sebelumnya.
Tak ada perubahan besar pada corak maupun warna motor, namun ada beberapa perbedaan kecil pada detail. Bukan hanya livery yang tidak mendapatkan perubahan signifikan, Red Bull KTM Factory Racing juga tak mengubah susunan pembalapnya.
Pada MotoGP 2024, mereka masih mempertahankan Brad Binder dan Jack Miller. Binder dan Miller sama-sama menjalani tahun yang kompetitif musim lalu. Tahun ini diharapkan KTM bisa memberikan perlawanan lebih keras kepada Ducati, yang sangat mendominasi MotoGP.
"(Musim) 2023 adalah tahun pembelajaran dan pertumbuhan bagi saya sebagai pribadi dan pengendara. Menjelang paruh musim lalu, kami benar-benar merasa nyaman dengan motornya dan mampu mulai menantang posisi yang kami perlukan," ucap Jack Miller dalam laman resmi tim.
MotoGP 2024 juga menjadi penentu bagi Jack Miller, di mana ia harus segera mencapai hasil yang maksimal sejak balapan pertama demi mempertahankan kontraknya bersama Red Bull KTM Factory Racing. Jika gagal memenuhi ekspektasi KTM, dia bisa saja diganti oleh pembalap lain.
Pasalnya, KTM memiliki banyak opsi pembalap muda berbakat, tapi mereka tidak memiliki banyak kursi di MotoGP. Salah satu ancaman nyata bagi Jack Miller adalah pembalap Spanyol, Pedro Acosta yang mulai debut tahun ini di kelas utama dengan tim satelit KTM, GasGas.
Sementara itu, Brad Binder menyambut MotoGP 2024 dengan optimistis. Pembalap berkebangsaan Afrika Selatan tersebut yakin bisa tampil lebih baik dari musim sebelumnya.
"Musim ini adalah saat di mana kami bisa membuat perbedaan. Sungguh luar biasa bisa memulai tahun 2024 secara nyata. Ini akan menjadi musim ke-10 saya membalap untuk Red Bull KTM Factory Racing dan ini merupakan perjalanan yang luar biasa. Kami selalu bersatu dan selalu mempunyai tujuan yang sama," tutur dia.
Pilihan Editor: Daftar Mobil Baru yang Rilis di IIMS 2024, Ada Jimny 5 Pintu
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto