My Nitro Siapkan Alat Pengisian Angin Ban Berbasis Digital

Reporter

Wira Utama

Kamis, 16 Juli 2020 20:31 WIB

Ilustrasi My Nitro. (My Nitro)

TEMPO.CO, Jakarta - Dirintis sejak tahun 2012, perusahaan penyedia angin Nitrogen untuk ban kendaraan bermotor, My Nitro, siap meluncurkan alat pengisian angin berbasis teknologi industri 4.0. Alat My Nitro ini memiliki sejumlah keunggulan, mulai dari kualitas gas kualitas nitrogen hingga sistem pembayaran cashless (non tunai).

"My Nitro pakai gas dari Samator dan sudah kerja sama denga perusahaan Uang Elektronik dan Dompet Elektronik," kata Founder dan CEO My Nitro, Muchlis saat ditemui, Rabu, 15 Juli 2020.

Muchlis menuturkan bahwa sistem pembayaran cashless memungkinkan konsumen mendapat berbagai cashback dan promo menarik. Sehingga konsumen tidak terbebani dengan asumsi bahwa harga angin nitrogen itu mahal.

"Kami juga mau mematahkan asumsi itu, harga angin nitrogen gak mahal-mahal amat, sangat sebanding dengan kualitasnya," ujarnya.

Selain itu, alat My Nitro yang akan diluncurkan pada 25 Juli nanti ini juga sudah berbasis Eco Green. Di mana setiap pembelian sudah tidak menggunakan struk kertas.

Advertising
Advertising

"Kalau mau struk mesti masukin email, setelah itu otomatis dikirim," ujarnya.

Muchlis menegaskan bahwa melakukan pengisian angin nitrogen lewat My Nitro akan menciptakan pengalaman menarik. Ya, sekalipun sistemnya berbasis self service, namun dia menjamin tak akan merepotkan konsumen.

"Semuanya lewat layar, tinggal sentuh atau usap (touchscreen) pilihan-pilihan yang ada. Mau isi angin dengan tekanan berapa, bayar pakai apa, dan sebagainya. Detailnya akan kami sampaikan nanti," ujarnya.

Adapun harga yang dipatok My Nitro untuk ban mobil adalah Rp 10 ribu per ban (pengisian baru dari kosong) dan pengisian ulang Rp 5 ribu. Sementara untuk ban motor, dibanderol Rp 5 ribu untuk isi baru dan untuk isi ulang Rp 2.500 per ban.

"Sementara harganya begitu, nanti akan kami sesuaikan lagi," ujar Muchlis yang juga sebagai Co-Founder IFM (Indonesian Future Marketing) sebuah komunitas beranggotakan praktisi bisnis & marketing di Indonesia.

Muchlis dan timnya saat ini juga sedang menggarap program Hawk Eye yang disebut mampu mengontrol BBM bersubsidi di SPBU. Selain itu, ada juga Program Silent Police, yang dia sebut sebagai aplikasi tilang elektronik canggih.

"Mimpi saya masih banyak, saya ingin berperan di dunia inovasi," ujarnya.

Berita terkait

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

13 hari lalu

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

Berikut beberapa komponen mobil yang sebaiknya kembali diperiksa setelah digunakan selama perjalanan mudik.

Baca Selengkapnya

Seri Antisipasi Kecelakaan Maut: Tips untuk Menghindari Pecah Ban Mobil

14 hari lalu

Seri Antisipasi Kecelakaan Maut: Tips untuk Menghindari Pecah Ban Mobil

Kecelakaan yang disebabkan oleh pecah ban mobil, seringkali terjadi karena pengemudi kesulitan mengendalikan laju kendaraan.

Baca Selengkapnya

Accelera Rilis Ban Mobil Offroad dan Drifting di IIMS 2024

21 Februari 2024

Accelera Rilis Ban Mobil Offroad dan Drifting di IIMS 2024

Accelera mengklaim ban mobil terbarunya dapat digunakan untuk aktivitas balap seperti drifting hingga offorad.

Baca Selengkapnya

Bridgestone Hadirkan Karya Seni AI Generative Art dari Ban Mobil di IIMS 2024

20 Februari 2024

Bridgestone Hadirkan Karya Seni AI Generative Art dari Ban Mobil di IIMS 2024

PT Bridgestone Tire Indonesia (Bridgestone Indonesia) hadirkan karya seni AI Generative Art dari ban mobil di IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Hankook Tire Umumkan Peningkatan Penjualan hingga 6,5 Persen di 2023

8 Februari 2024

Hankook Tire Umumkan Peningkatan Penjualan hingga 6,5 Persen di 2023

Perusahaan ban Hankook Tire & Technology (Hankook Tire) mengumumkan hasil penjualan tahunan sebesar KRW 8.939,6 miliar. Simak selengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

5 Cara Pengecekan Ban Mobil Tanpa Perlu ke Bengkel

13 Januari 2024

5 Cara Pengecekan Ban Mobil Tanpa Perlu ke Bengkel

Salah satu konsekuensi dari perjalanan jauh saat musim liburan adalah membuat penggunaan ban mobil menjadi lebih berat, berikut cara mengeceknya:

Baca Selengkapnya

Bridgestone Raih Golden Best Brand 3 Kali Beruntun di IBBA 2023

16 Desember 2023

Bridgestone Raih Golden Best Brand 3 Kali Beruntun di IBBA 2023

PT Bridgestone Tire Indonesia berhasil meraih penghargaan Golden Best Brand pada ajang Indonesia Best Brand Award (IBBA) 2023, Rabu, 13 Desember 2023.

Baca Selengkapnya

Goodyear Rilis Khusus Mobil Listrik Premium, Ini Keunggulannya

5 Desember 2023

Goodyear Rilis Khusus Mobil Listrik Premium, Ini Keunggulannya

Goodyear merilis ban yang dirancang khusus untuk mobil listrik di kawasan Asia Pasifik bernama Electric Drive.

Baca Selengkapnya

Hasil Livoli Divisi Utama 2023: Tim Putra BIN Pasundan Menang atas Surabaya Samator 3-1

8 November 2023

Hasil Livoli Divisi Utama 2023: Tim Putra BIN Pasundan Menang atas Surabaya Samator 3-1

BIN Pasundan raih kemenangan pertama di Livoli Divisi Utama 2023.

Baca Selengkapnya

Bridgestone Indonesia Buka TOMO Sumber Sukses Ban di Serang

6 November 2023

Bridgestone Indonesia Buka TOMO Sumber Sukses Ban di Serang

Bridgestone Indonesia berharap pembukaan toko ban ini dapat memudahkan para pelanggan dalam mendapatkan produk mereka.

Baca Selengkapnya