Kia Niro dan Tesla Model 3 Mobil Listrik Paling Memuaskan, Kenali 3 Masalahnya

Jumat, 28 Januari 2022 17:38 WIB

All New Kia Niro. (Foto: KIA)

TEMPO.CO, Jakarta - Hasil survei terbaru J.D. Power tentang kepuasan konsumen mobil listrik diluncurkan pada Kamis lalu, 27 Januari 2022. Kia Niro dan Tesla Model 3 menjadi favorit.

Berdasarkan hasil survei terhadap mobil non mewah, Kia Niro EV menempati peringkat tertinggi dengan skor 744 (dari tertinggi 1.000). Mobil listrik ini mengalahkan Ford Mustang Mach-E (skor 741) yang menduduki peringkat kedua.

Dikutip dari Autoblog hari ini, Jumat, 28 Januari 2022, pada segmen premium, mobil listrik Tesla menempati posisi pertama dan kedua. Tesla Model 3 peringkat ke-1 (777 poin) dan Model Y ke-2 (770 poin).

Survei kualitatif J.D. Power dilakukan dengan cara meminta pemilik mobil listrik menilai banyak hal.

Poin-poin yang dinilai seperti akurasi kisaran baterai, ketersediaan stasiun pengisian umum, jangkauan baterai, biaya kepemilikan, kenikmatan berkendara, kemudahan pengisian daya di rumah, gaya interior dan eksterior, fitur keamanan dan teknologi, pengalaman layanan, serta kualitas dan keandalan mobil.

Dari jawaban responden itulah, J.D. Power lalu memutuskan skornya.

Rata-rata, kepuasan konsumen mobil listrik 754 poin. Poin naik menjadi 766 pada pemilik yang telah memiliki mobil listrik sebelum yang saat ini.

J.D. Power juga menemukan kepuasan kepemilikan lebih tinggi ketika menerima kredit pajak mobil listrik. Tapi tiga masalah teratas mobil listrik, termasuk pada Kia Niro dan Tesla Model 3, adalah infotainment, kualitas eksterior, dab derit/derak atau bunyi.

Baca: Lihat Harga Mobil Listrik Baru KIA Niro PHEV dan Hybrid 2021

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

1 hari lalu

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dihadiahi mobil listrik dari Hyundai. Berikut spesifikasi Hyundai Genesis eG80.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

2 hari lalu

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

Biden memutuskan menaikkan tarif impor produk Cina termasuk mobil listrik dan baterainya.

Baca Selengkapnya

Elektabilitas Anak Muda Ini Tinggi untuk Pilkada 2024 Kota Yogyakarta

7 hari lalu

Elektabilitas Anak Muda Ini Tinggi untuk Pilkada 2024 Kota Yogyakarta

Sejumlah nama anak muda mendulang suara yang cukup besar dalam survei untuk Pilkada 2024 Kota Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

10 hari lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

10 hari lalu

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya

Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan I 2024

12 hari lalu

Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan I 2024

PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempublikasikan Indeks Bisnis Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Q1-2024 dan Ekspektasi Q2-2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

13 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Survei Pilwalkot Bogor 2024: Elektabilitas Sekpri Iriana Jokowi Buntuti Petahana Dedie A Rachim

14 hari lalu

Survei Pilwalkot Bogor 2024: Elektabilitas Sekpri Iriana Jokowi Buntuti Petahana Dedie A Rachim

Ada sejumlah tokoh yang didagang mau dalam Pilwalkot Bogor 2024, termasuk Sekpri Iriana Jokowi dan eks Wakil Wali Kota Bogor.

Baca Selengkapnya

Alasan Golkar Terapkan Survei Tiga Lapis untuk Usung Calon di Pilkada 2024

15 hari lalu

Alasan Golkar Terapkan Survei Tiga Lapis untuk Usung Calon di Pilkada 2024

Partai Golkar menerapkan aturan ketat bagi para kandidat yang akan diusung sebagai calon kepala daerah dalam kontestasi Pilkada 2024

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

23 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya