Hindari Penipuan Saat Beli Mobil Baru, Ketahui Ciri-ciri SPK Mobil yang Asli

Selasa, 8 Maret 2022 14:13 WIB

Ilustrasi Membeli Mobil. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Saat membeli mobil baru di dealer resmi, konsumen akan diminta mengisi formulir Surat Pemesanan Kendaraan (SPK). Namun, ada SPK palsu yang dipakai melakukan penipuan terhadap pembeli.

Melansir laman dealer terbesar Toyota, Auto2000, hari ini, Selasa, 8 Maret 2022, dijelaskan bahwa konsumen harus memastikan legalitas atau keaslian SPK. Setiap dealer mobil memiliki ciri SPK masing-masing untuk menghindari SPK palsu.

Menurut Auto2000, salah satu jaminan keamanan dalam transaksi pembelian mobil baru adalah lewat SPK yang dikeluarkan resmi oleh produsen mobil. Untuk mobil Toyota, SPK resmi dikeluarkan oleh PT Astra International Tbk-TSO yang dilengkapi cetakan nomor register.

SPK resmi itu berisikan detil mobil yang dipesan, mulai dari tipe, model, hingga harganya. SPK juga biasanya memuat harga yang tidak mengikat, prosentase, dan proses pengembalian uang Down Payment (DP) apabila terjadi pembatalan, serta penggunaan data pelanggan.

SPK sah jika telah ditandatangani oleh pemesan serta pejabat cabang dealer tempat memesan mobil baru. SPK juga dianggap sah jika uang DP telah dibayar lunas oleh konsumen.

Menurut Auto2000, SPK yang asli juga berisi nomor rekening resmi dealer mobil sebagai jaminan keamanan dalam pembayaran. Untuk pembayaran nontunai biasanya akan diarahkan melalui cek, giro bilyet, atau transfer ke nomor rekening resmi dealer.

Pembayaran dianggap sah bila dana telah diterima atau tercatat di rekening bank.

Adapun untuk pembayaran tunai atau cash, konsumen mobil baru bisa langsung melakukan pembayaran ke kasir di dealer tersebut. Pembayaran dianggap sah jika pelanggan sudah menerima fisik kuitansi asli yang dikeluarkan dealer mobil.

"Hindari melakukan transaksi di luar lingkungan dealer dan jangan pernah melakukan pembayaran ke rekening atas nama perseorangan. Jika ini terjadi, maka patut dicurigai adanya penipuan dari oknum dealer," tutur Auto2000.

Baca: Elon Musk Bos Tesla Digugat Gara-gara Tuduhan Penipuan

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.


Berita terkait

Terkini: Pesangon 233 Mantan Pekerja Pabrik Sepatu Bata Dibayarkan Senin, Penipuan Oknum Pegawai Bank ke Nasabah Sering Terjadi OJK Bilang Begini

10 jam lalu

Terkini: Pesangon 233 Mantan Pekerja Pabrik Sepatu Bata Dibayarkan Senin, Penipuan Oknum Pegawai Bank ke Nasabah Sering Terjadi OJK Bilang Begini

Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia Cabang Purwakarta memastikan 233 pekerja pabrik Sepatu Bata yang di PHK akan menerima pesangon pada Senin.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

2 hari lalu

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Kasus Penipuan Deposito BTN, Ombudsman: Bukan Kali Pertama Terjadi

2 hari lalu

Kasus Penipuan Deposito BTN, Ombudsman: Bukan Kali Pertama Terjadi

Kasus penipuan deposito BTN bukan kali pertama. Ombudsman mengungkap kasus serupa sudah terjadi dua kali di dua tahun terakhir

Baca Selengkapnya

Ini Kronologi Nasabah BTN Kehilangan Uang Rp7,5 M

3 hari lalu

Ini Kronologi Nasabah BTN Kehilangan Uang Rp7,5 M

Kasus sejumlah nasabah yang mengklaim dananya hilang bermula ketika mereka menempatkan dana di BTN melalui pegawai perseroan.

Baca Selengkapnya

BTN Persilakan Nasabah Tempuh Jalur Hukum atas Kasus Penipuan oleh Mantan Pegawai

3 hari lalu

BTN Persilakan Nasabah Tempuh Jalur Hukum atas Kasus Penipuan oleh Mantan Pegawai

BTN berkomitmen menindak tegas setiap pelanggaran hukum dan tidak akan melindungipegawai yang melakukan penipuan dan penggelapan dana

Baca Selengkapnya

Puluhan Emak-emak di Depok Kena Modus Investasi Emas Bodong, Kerugian Capai Rp 6 Miliar

3 hari lalu

Puluhan Emak-emak di Depok Kena Modus Investasi Emas Bodong, Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Puluhan emak-emak di Depok menjadi korban penipuan berkedok investasi emas bodong. Kerugian mencapai Rp 6 miliar.

Baca Selengkapnya

Warga Nigeria Diduga Nikahi WNI untuk Buat Perusahaan dan Rekening dalam Kasus Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

3 hari lalu

Warga Nigeria Diduga Nikahi WNI untuk Buat Perusahaan dan Rekening dalam Kasus Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Salah satu modus warga Nigeria disebut menikahi satu tersangka dari Indonesia untuk diperintah mengurus izin usaha.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Buru Warga Nigeria Diduga Otak dari Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

4 hari lalu

Bareskrim Buru Warga Nigeria Diduga Otak dari Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Dirtipidsiber Bareskrim Polri menyebut saat ini penyidik juga masih mengejar diduga pelaku berinisial S warga negara Nigeria.

Baca Selengkapnya

Kapolres Jakarta Timur Tak Tahu Bangunan Masjid Al Barkah Mangkrak

4 hari lalu

Kapolres Jakarta Timur Tak Tahu Bangunan Masjid Al Barkah Mangkrak

Pekerja di Masjid Al Barkah mengaku ada polisi yang pernah datang menanyakan proyek pembangunan rumah ibadah yang mandek itu.

Baca Selengkapnya

Begini Kondisi Bangunan Masjid Al Barkah yang Mangkrak Ditinggal Kontraktor

4 hari lalu

Begini Kondisi Bangunan Masjid Al Barkah yang Mangkrak Ditinggal Kontraktor

Kontraktor proyek Masjid Al Barkah tak kunjung menyelesaikan bangunan itu. Padahal pengurus masjid telah menyerahkan uang Rp 9,75 miliar.

Baca Selengkapnya