Ford Bayar Negara Bagian AS Rp 281 Miliar Karena Iklan Palsu Hemat BBM

Reporter

Antara

Rabu, 25 Mei 2022 16:53 WIB

Logo Ford. REUTERS/Mike Segar

TEMPO.CO, Jakarta - Ford Motor Co. akan membayar USD 19,2 juta (Rp 281 miliar) untuk menyelesaikan tuduhan iklan palsu hemat BBM dan kapasitas muatan mobil hybrid dan truk pick-up.

Kantor Kejaksaan Agung Iowa, AS, mengumumkannya Selasa lalu, 24 Mei 2022.

Dikutip dari Reuters hari ini, Rabu, 25 Mei 2022, mobil hybrid dan truk yang diiklankan meliputi C-Max hybrid 2013–2014 dan pickup Super Duty keluaran 2011–2014.

Pada 2013, Ford menurunkan peringkat penghematan BBM yang diiklankan untuk hybrid C-Max hingga 7 mil per galon. Tapi Ford mengirimkan cek kepada pemilik mobil sebesar USD 550 untuk menutupi selisih biaya BBM.

"Selama bertahun-tahun, Ford mengiklankan penghematan bahan bakar dan kapasitas muatan yang mengesankan untuk mobil dan truknya," kata Jaksa Agung Iowa Tom Miller.

Walhasil, 40 negara bagian dan District of Columbia melarang Ford membuat klaim iklan palsu yang salah atau menyesatkan semacam itu. Namun, Ford tidak mengakui kesalahan.

Ford menyukuri masalah itu ditutup tanpa ada temuan pengadilan tentang perilaku yang tidak pantas.

"Kami bekerja dengan negara bagian untuk menyelesaikan masalah," kata Ford.

Penjabat Jaksa Agung New Jersey Matthew Platkin
Platkin mengatakan bahwa Ford salah mengartikan jarak yang dapat dikendarai konsumen dengan satu tanki bensin. Perusahaan juga menegaskan bahwa gaya mengemudi mobil tidak akan mempengaruhi penghematan BBM.

Ford disebut menjalankan iklan menipu berupa "Permainan Hibrida" yang diperlihatkan seperti olahraga olimpiade bahwa Ford C-Max mengungguli Toyota Prius.

Toyota menolak berkomentar atas iklan Ford tersebut.


Baca: Wiper Rawan Copot, 600.000 Mobil SUV Ford Ditarik

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

9 jam lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

6 hari lalu

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

All-New Yaris Cross bukan sekadar mobil, melainkan solusi mobilitas bagi generasi milenial yang berjiwa petualang.

Baca Selengkapnya

All-New Yaris Cross, Mobil Hybrid Berjiwa Muda

8 hari lalu

All-New Yaris Cross, Mobil Hybrid Berjiwa Muda

All-New Yaris Cross menghadirkan perpaduan kenyamanan, fungsionalitas, dan keandalan. Cocok untuk orang berjiwa muda dan petualang.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

10 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

10 hari lalu

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

12 hari lalu

10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

Berikut ini daftar negara dengan harga BBM paling murah di dunia, ada yang hanya dijual Rp467 per liter. Apa Indonesia termasuk?

Baca Selengkapnya

Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM dan Operasional Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

15 hari lalu

Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM dan Operasional Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan sarana dan fasilitas pelayanan kepada konsumen pasca erupsi Gunung Ruang aman.

Baca Selengkapnya

Konflik Iran-Israel Memanas, ESDM Yakin Cadangan BBM RI Aman

15 hari lalu

Konflik Iran-Israel Memanas, ESDM Yakin Cadangan BBM RI Aman

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyebut cadangan bahan bakar minyak (BBM) nasional tidak terdampak konflik Iran dan Israel

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bagaimana Suplai Minyak Tanah dan BBM di Kepulauan Sitaro?

16 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bagaimana Suplai Minyak Tanah dan BBM di Kepulauan Sitaro?

Pertamina Patra Niaga tengah memantau sirkulasi BBM dan minyak tanah di area terdampak erupsi Gunung Agung.

Baca Selengkapnya

Tren Kenaikan Konsumsi Bensin di Jateng dan DIY saat Libur Lebaran 2024 Melebihi Prediksi

16 hari lalu

Tren Kenaikan Konsumsi Bensin di Jateng dan DIY saat Libur Lebaran 2024 Melebihi Prediksi

Konsumsi puncak konsumsi bensin terjadi di ruas tol Trans Jawa terjadi di H+4 Lebaran atau 14 April 2024.

Baca Selengkapnya