Transjakarta dan PPD Bakal Hadirkan 26 Bus Listrik, Sesuai Arahan Jokowi

Reporter

Antara

Kamis, 29 Desember 2022 13:00 WIB

Bus listrik TransJakarta tengah menaikturunkan penumpang di terminal Senen, Jakarta, Senin, 31 Oktober 2022. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) dilaporkan telah menandatangani perjanjian kerja sama dengan Perusahaan Umum Pengangkutan Penumpang Djakarta (Perum PPD) untuk menghadirkan bus listrik. Hal ini sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dalam perjanjian tersebut, Transjakarta dan PPD nantinya bakal meluncurkan 26 unit bus listrik. Kabar tersebut dibenarkan langsung oleh Direktur Utama PT TransJakarta Mochammad Yani Aditya.

"Pada hari ini (Rabu) kami dengan Perum PPD menandatangani PKS dalam pengadaan 26 bus listrik," kata dia seperti dilansir Tempo.co dari situs berita Antara hari ini, Kamis, 29 Desember 2022.

Sementara itu kerja sama tersebut disambut positif oleh Direktur Perum PPD Joni Prasetiyanto. Selain instruksi Jokowi, kata dia, kerja sama ini juga sesuai dengan arahan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono yang ingin memanfaatkan moda transportasi listrik.

"Kerja sama ini sebagaimana kita ketahui bersama untuk memenuhi ekspektasi sesuai dengan arahan dari Presiden maupun dari Gubernur DKI bahwa ke depan kita bersama-sama akan melakukan 'refreshment' terhadap armada yang saat ini 'existing' berbasis listrik," ujar dia.

Advertising
Advertising

"Sinergi antara Perum PPD dengan PT Transportasi Jakarta yang mana hampir 80 persen revenue dari Perum PPD ini disumbangsih kerja sama kita dengan TransJakarta," ucap Joni, masih dikutip dari Antara.

Tak hanya menjalin kemitraan dengan PT Transjakarta, Perum PPD juga bakal menjalin kerja sama dengan Perum Damri dalam melakukan sinergi dan integrase layanan BUMN transportasi jalan. Kemitraan itu sudah disetujui oleh Jokowi dan Menteri BUMN Erick Thohir.

"Kami bersama dengan Damri melakukan kerja sama operasi untuk pemenuhan 26 armada listrik ini," jelas dia.

Erick Thohir yakin kerja sama tersebut bakal memperkuat kondisi perusahaan. Perusahaan hasil penggabungannya, kata dia, nantinya dapat lebih fokus pada upaya maksimal untuk meningkatkan kinerja dan perluasan pasar ke depan.

Baca juga: United E-Motor Bakal Luncurkan 2 Motor Listrik, Harganya Rp 15 Jutaan

ANTARA

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

6 menit lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

32 menit lalu

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

Prabowo Subianto berkeinginan membuat klub kepresidenan atau presidential club

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

46 menit lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

3 jam lalu

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

Masa jabatan kepala desa akhirnya diperpanjang dari 6 tahun menjadi 8 tahun. Beleid gres itu tertuang dalam UU Desa yang diteken Jokowi.

Baca Selengkapnya

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

4 jam lalu

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Prabowo ingin menjaga silaturahmi kebangsaan dan menjadi teladan lewat presidential club.

Baca Selengkapnya

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

11 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

12 jam lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

12 jam lalu

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

Nadiem mengatakan, semua keberhasilan gerakan Merdeka Belajar selama ini berkat dukungan dan arahan dari Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

13 jam lalu

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

Presiden Jokowi menyebut Indonesia memiliki peluang pasar yang besar untuk mengembangkan ekosistem kendaraan motor listrik. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

13 jam lalu

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

Jokowi merespons positif wacana Presidential Club yang digagas Presiden terpilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya