TEMPO.CO, Jakarta - Hyundai Stargazer X hadir dengan beberapa pembaruan dari versi Stargazer biasa. Salah satu hal yang baru pada Stargazer X ini adalah hadirnya roof rail di bagian atapnya.
Namun, ternyata roof rail pada Stargazer X ini tidak bisa dimanfaatkan untuk menambah aksesori roof rack atau roof box. Sebab, pada bagian roof rail tersebut terdapat tulis "Do Not Apply Load" yang artinya "Jangan Memberikan Beban"
Menurut Product Expert PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) Bonar Pakpahan, roof rail di Stargazer X ini memang dirancang bukan untuk menahan beban berat, namun hanya sebagai hiasan agar tampilan mobil ini lebih mencerminkan sebuah SUV.
"Roof rail di Stargazer X itu ada tulisan 'Do Not Apply Load', itu hanya untuk garnish mempercantik bentuk keseluruhan, jadi memang tidak dirancang untuk menerima beban," kata Bonar saat ditemui di Yogyakarta, Selasa, 29 Agustus 2023.
Lantas bagaimana jika pemilik mobil ingin memasang roof rack atau roof box?
Bonar sendiri belum bisa memastikan apakah roof rail di Stargazer X ini bisa diganti dengan yang bisa menahan beban atau tidak. Namun dia mengatakan jika ingin memasang roof rail untuk penggunaan roof rack atau roof back, konsumen harus mencopot terlebih dahulu roof rail bawaan tersebut.
"Kalau mau pakai roof rail itu harus dicopot dulu. Mekanismenya seperti apa, nanti izinkan saya untuk menjelaskan lagi ke Anda," ucapnya.
Bonar juga mengatakan bahwa Hyundai tidak menutup untuk melakukan penyempurnaan terhadap roof rail Stargazer X ini. Dengan kata lain, mungkin kedepannya, roof rail Stargazer X ini akan bisa kompatibel untuk pemasangan roof rack atau roof box.
Pilihan Editor: Warna Gold Matte Stargazer X Sama dengan Ioniq 5, Hyundai Pastikan Tidak Mengelupas
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.