Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Enea Bastianini Patah Tulang Setelah Kecelakaan di MotoGP Catalunya

Reporter

image-gnews
Alex Marquez dari Gresini Racing MotoGP, Fabio Di Giannantonio dari Gresini Racing MotoGP, Johann Zarco dari Pramac Racing dan Marco Bezzecchi dari Mooney VR46 Racing Team mengalami kecelakaan di awal balapan MotoGP Catalunya - Circuit de Barcelona-Catalunya, Barcelona, Spanyol, 3 September 2023. REUTERS/Nacho Doce
Alex Marquez dari Gresini Racing MotoGP, Fabio Di Giannantonio dari Gresini Racing MotoGP, Johann Zarco dari Pramac Racing dan Marco Bezzecchi dari Mooney VR46 Racing Team mengalami kecelakaan di awal balapan MotoGP Catalunya - Circuit de Barcelona-Catalunya, Barcelona, Spanyol, 3 September 2023. REUTERS/Nacho Doce
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Ducati Lenovo Team Enea Bastianini mengalami kecelakaan di Tikungan 1 putaran pertama MotoGP Catalunya di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Spanyol, Minggu, 3 September 2023. 

Dari kecelakaan itu, tim mengumumkan bahwa Bastianini menderita patah tulang malleolus medial pada pergelangan kaki kiri dan patah tulang metakarpal kedua tangan kirinya. 

Tim juga menyebut Bastianini memerlukan tindakan operasi pada kedua cederanya untuk pemulihan. Tindakan operasi ini membuat Bastianini terancam tidak bisa tampil di balapan kandang di Misano akhir pekan ini. 

Kecelakaan bermula saat start MotoGP Catalunya baru saja dilakukan. Bastianini yang berada di sisi dalam kehilangan kontrol sepeda motornya, tergelincir, dan menyebabkan kecelakaan karambol melibatkan Johann Zarco (Pramac Racing), Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team), serta dua pembalap Gresini Racing, Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio. Kelima pembalap itu berakhir di gravel. 


Setelah kecelakaan karambol di Tikungan 1, kecelakaan mengerikan kembali terjadi di Tikungan 2. Adalah Francesco Bagnaia, rekan setim Bastianini di Ducati Lenovo Team, mengalami highside cukup parah. Ia terlempar dari motor Ducati Desmosedici GP23, jungkir balik di udara, dan terjatuh dengan keras di atas permukaan aspal. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sial, Bagnaia tepat berada di tengah lintasan saat terjatuh dan kakinya terlindas ban motor Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) yang tepat berada di belakangnya dan tidak mampu menghindari kecelakaan. 

Kecelakaan ini mengakibatkan bendera merah dikibarkan tanda balapan dihentikan dan dilakukan start ulang. Baik Bagnaia maupun Bastianini tidak ikut dalam start ulang karena cedera yang dialami. 

Beruntung bagi Bagnaia, Juara Dunia 2022 itu tidak mengalami patah tulang. Bagnaia terlihat mampu berjalan keluar dari rumah sakit meski menggunakan tongkat. Dia juga bertekad akan berusaha tampil di Misano pada akhir pekan ini. 

Balap MotoGP Catalunya dimenangkan Aleix Espargaro (Aprilia). Maverick Vinales (Aprilia) dan Jorge Martin (Pramac Racing) menempati posisi dua dan tiga. 

DUCATI CORSE | MOTOGP

Pilihan Editor: Kondisi Terkini Bagnaia Setelah Kakinya Terlindas di MotoGP Catalunya

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

2 hari lalu

Persaingan Marc Marquez dan Francesco Bagnaia di MotoGP Spanyol 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.


Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

2 hari lalu

Francesco Bagnaia. (Dok Ducati)
Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.


Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

2 hari lalu

Francesco Bagnaia. (Foto: Ducati)
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.


Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

3 hari lalu

Dani Pedrosa. (Foto: Red Bull Racing)
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.


Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

3 hari lalu

Pembalap Jorge Martin dari Prima Pramac Racing. REUTERS/Rodrigo Antunes
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.


MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

4 hari lalu

MotoGP 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.


Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

7 hari lalu

Fabio Quartararo dan Alex Rins saat berakhsi di MotoGP 2024. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.


Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

10 hari lalu

Pedro Acosta di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.


Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

16 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.


Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

16 hari lalu

Maverick Vinales saat tampil di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.