Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Livery Khusus Jadi Penyemangat Rider Gresini Racing Incar Poin di MotoGP San Marino

Reporter

image-gnews
Alex Marquez di sesi Sprint Race MotoGP San Marino, Sabtu, 9 September 2023. (Gresini Racing)
Alex Marquez di sesi Sprint Race MotoGP San Marino, Sabtu, 9 September 2023. (Gresini Racing)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Gresini Racing MotoGP Alex Marquez finis di posisi sembilan dan mengamankan satu poin tambahan di Sprint Race MotoGP San Marino 2023, Sabtu, 9 September 2023. Sedangkan Fabio Di Giannantonio finis posisi 17, tampil kurang maksimal karena masih merasakan nyeri akibat terjatuh di sesi latihan Sabtu pagi.

Adapun untuk hasil kualifikasi, A. Marquez di balapan hari Minggu, 10 September, akan start dari posisi 11, berkat catatkan waktu 1 menit 31,278 detik. Sedangkan Di Giannantonio start dari posisi 21 setelah hanya bisa membukukan waktu 1 menit 31,914 detik.

Di MotoGP San Marino ini, tim Gresini Racing yang didukung Federal Oil, menggunakan livery khusus untuk mengenang pendiri tim saat masa jaya balapan, Fausto Gresini. Livery khusus dengan warna dominan putih itu merupakan warna yang pernah digunakan oleh Fausto. 

Sebagai informasi, sirkuit Misano ini memiliki panjang lintasan 4.226 meter dengan jumlah 16 tikungan menantang, 6 tikungan ke kiri dan 10 tikungan ke kanan.

“Kami membuat langkah maju dibandingkan sesi latihan hari Jumat meskipun hasil kualifikasi akan berpengaruh terhadap balapan nanti. Ini adalah kesalahan saya karena tidak bisa mencatatkan putaran yang sempurna, dan hal itu berdampak pada kami,” ujar A. Marquez dalam keterangan resmi, Minggu.

“Dengan lintasan yang bersih kami bisa melakukannya dengan baik di Sprint Race, namun di tengah banyaknya pembalap itu menyulitkan. Hari Minggu akan full balapan, membutuhkan start yang baik dan kami juga harus menunjukkan kecepatan kami yang sebenarnya,” ujar dia.

Pasca terjatuh di latihan Sabtu pagi hari dan hanya start dari posisi 21, membuat Diggia---panggilan akrab Fabio Di Giannantonio---sudah maksimal bisa finis posisi 17.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Menggunakan ban yang keras saat latihan Sabtu pagi dan trek dingin, saya akhirnya terjatuh dan bahu kiri saya terbentur keras. Saya harus meminum obat penghilang rasa sakit untuk balapan, tapi itu tidak mudah,” keluh Diggia. 

Pembalap pengguna Ducati Desmosedici GP22 bernomor #49 ini menegaskan dirinya belum dalam kondisi 100 persen fit saat tampil di hadapan pendukungnya sendiri. "Saya merasakannya (sakit) terutama saat berpindah tikungan ke tikungan. Saya sangat menyesal karena kami berada di grup terakhir dan sejujurnya kami memiliki kecepatan untuk lebih dekat ke depan," kata dia.

Di klasemen Juara Dunia MotoGP 2023, Alex Marquez berada di posisi sepuluh miliki 103 poin, sementara untuk Diggia berada di posisi 16 dengan 43 poin. Kedua pembalap Gresini Racing pada balapan hari Minggu ini akan masih menggunakan livery khusus sebagai penyemangat meraih poin besar dan memaksimalkan Ducati Desmosedici GP22.

Pilihan Editor: Jorge Martin Juara Sprint Race MotoGP San Marino 2023, Bagnaia P3

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

4 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

Lima tahun berlalu sejak Marc Marquez tersenyum bahagia ketika mengunci gelar juara dunia MotoGP keenamnya. Kini mulai bangkit.


MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

5 hari lalu

Jorge Martin dari Prima Pramac Racing merayakan di podium setelah memenangkan balapan dengan runner-up Marc Marquez dari Gresini Racing MotoGP dan Francesco Bagnaia dari Tim Ducati Lenovo yang berada di posisi ketiga merayakan di podium MotoGP Prancis di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Prancis, 12 Mei 2024. REUTERS/Gonzalo Fuentes
MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

Rangkaian jadwal MotoGP Prancis 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasil, klasemen pembalap, dan jadwal berikutnya.


Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

6 hari lalu

Francesco Bagnaia. (Foto: Ducati)
Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia finis ketiga dalam balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Minggu, 12 Mei.


Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

6 hari lalu

Jorge Martin. (Foto: Red Bull Content Pool)
Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

Jorge Martin dan Marc Marquez sama-sama menorehkan hasil yang persis sama dalam dua balapan MotoGP Prancis 2024.


Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

6 hari lalu

Jorge Martin di MotoGP Spanyol 2024. (Foto: Prima Pramac)
Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

Jorge Martin meraih kemennagan ganda di MotoGP Prancis 2024, dengan menjuarai sprint race dan balapan utama. Marc Marquez juga terus finis kedua.


Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

6 hari lalu

Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

Francesco Bagnaia bertekad menebus kegagalan di sprint race MotoGP Prancis 2024 dalam balapan utama hari ini.


Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

7 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

Marc Marquez menatap balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Prancis, Minggu, 12 Mei, dengan waspada meski tampil sensasional di sprint race.


Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

7 hari lalu

Jorge Martin. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

Jorge Martin berhasil memenangi sesi sprint MotoGP Prancis 2024. Marc Marquez dan Maverick Vinales juga naik podium.


Jorge Martin Kuasai Latihan Bebas Pertama MotoGP Prancis 2024, Acosta Kedua, Vinales Ketiga

8 hari lalu

Jorge Martin di MotoGP. (Foto: Prima Pramac)
Jorge Martin Kuasai Latihan Bebas Pertama MotoGP Prancis 2024, Acosta Kedua, Vinales Ketiga

Pembalap Prima Pramac Racing Jorge Martin memimpin sesi latihan pertama (FP1) MotoGP Prancis 2024.


MotoGP Prancis 2024: Puncaki Klasemen, Jorge Martin Incar Stabilitas Kecepatan dan Performa

8 hari lalu

Jorge Martin. (Foto: Red Bull Content Pool)
MotoGP Prancis 2024: Puncaki Klasemen, Jorge Martin Incar Stabilitas Kecepatan dan Performa

Jorge Martin mengincar kecepatan dan performa stabil pada MotoGP Prancis 2024 yang akan diadakan di Sirkuit Le Mans, Prancis, mulai Jumat hari ini.