Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sandiaga Uno Anggap Ijeck Juara Meski Gagal Finis Reli APRC Danau Toba 2023

Reporter

image-gnews
Menparekraf Sandiaga Uno memberi semangat Musa Rajekshah yang gagal mencapai finis di Grand Final APRC Danau Toba 2023. Dia merangkul dan memeluk Ijeck di paddock yang berada  di konsesi PT TPL Sektor Aek Nauli, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumut. Dok: Istimewa
Menparekraf Sandiaga Uno memberi semangat Musa Rajekshah yang gagal mencapai finis di Grand Final APRC Danau Toba 2023. Dia merangkul dan memeluk Ijeck di paddock yang berada di konsesi PT TPL Sektor Aek Nauli, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumut. Dok: Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Simalungun - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno memberi semangat kepada Musa Rajekshah yang gagal mencapai finis di Grand Final Asia Pacific Rally Championship (APRC) Danau Toba 2023.

Dia merangkul dan memeluk Ijeck, begitu biasa Musa Rajekshah dipanggil, ketika mengunjungi paddock di Konsesi PT Toba Pulp Lestari (PT TPL) Sektor Aek Nauli, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara. 

“Harusnya beliau juara nasional, tapi ikhtiar domainnya manusia, hasilnya Allah yang menentukan. Bagi saya, juaranya tetap Bang Ijeck. Saya ini anggota FBI Fans Bang Ijeck juga,” kata Sandi, Minggu, 26 November 2023.

"Tahun depan harus lebih gaspol. Saya dulu sering diajak lihat reli sama ayah, kelihatannya saya gak bakal coba ikut balap, saya dukung Bang Ijeck aja,” katanya lagi.

Ijeck mengaku, tidak bisa mencapai finish karena problem di Special Stage (SS) 8. Hujan sepanjang malam membuat strike basah. 

"Kita trek sudah 8 kilometer, kejadiannya 1 kilometer sebelum finish. Tikungan ke kanan, kita gak nyangka ada batu besar. Ban sebelah kanan menghantam batu, mobil ngangkat, gak bisa lanjut karena keadaan mobil lumayan parah,” ungkapnya.

Masalah tersebut membuatnya menyimpan mimpi menjadi juara nasional. Ijeck bilang, kontur lintasan reli di Danau Toba sangat menantang, karakternya berbeda-beda. Hampir semua pembalap, khususnya yang dari luar negeri mengakui trek Danau Toba luar biasa. 

"Di Hutan Tonga, tanah, batu dan tikungannya banyak jurang. Pindah ke Gorbus, batu, jalan lebar, high speed juga banyak jurang. Pindah ke Tobasari, jalannya full tanah pasir, tikungannya kecil. Banyak handicap, tapi semua pembalap enjoy,” katanya.

Dihadiri Dua Menteri

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumut mengapresiasi dukungan pemerintah pusat terhadap APRC Danau Toba 2023 yang digelar mulai 24-26 November 2023. Dukungan dibuktikan dengan hadirnya Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo dan Menparekraf Sandiaga Uno. Sebelumnya, Ketua MPR RI yang juga Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo membuka acara di The Kaldera Nomadic Escape Toba.

“Untuk kami, kehadiran mereka membawa semangat agar lebih baik ke depan. Terutama menyambut APRC 2024 dan WRC 2025,” kata Ketua IMI Sumut Harun Mustafa Nasution

Katanya, persiapan ke depan akan lebih matang. Sesuai harapan mantan Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah memajukan Danau Toba. Harun juga berterima kasih kepada Penjabat Gubernur Sumut yang juga mendukung kegiatan balap kelas dunia ini.

Musa Rajekshah sebagai peserta sekaligus Dewan Pembina IMI Sumut menilai, kedua menteri menjadi tanda dukungan pemerintah pusat untuk gelaran reli di tahun-tahun selanjutnya.

Alhamdulilah, event ini didatangi Mas Dito dan Mas Sandi. Sebelumnya Bapak Bamsoet membuka acara. Ini salah satu hal yang baik bagi kita, menandakan pemerintah mendukung, untuk menghadirkan kembali Danau Toba Rally. Event ini bukan semata-mata olahraganya saja, juga untuk membangkitkan pariwisata dan ekonomi,” kata Ijeck.

Pilihan Editor: Menghantam Batu, Mobil Ijeck Kandas 1 Km Sebelum Finis di APRC Danau Toba

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Begini Peruntukan Tambahan Anggaran Kemenpora Rp 500 M Tahun Depan

7 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi X DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 12 September 2024. Rapat tersebut merupakan rapat terakhir dengan DPR RI pada periode 2019-2024 yang membahas penyesuaian rencana kerja dan anggaran Kementerian Kemenpora sesuai hasil pembahasan Badan Anggaran DPR RI yang mendapatkan tambahan pada tahun Anggaran 2025 karena dinilai prestasi olahraga Indonesia kian membaik dan membahas banyaknya temuan masalah pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Begini Peruntukan Tambahan Anggaran Kemenpora Rp 500 M Tahun Depan

Pagu indikatif Kemenpora tahun depan menjadi Rp 2,33 triliun. Sebagian anggaran itu akan digunakan untuk pelatihan nasional dan rencana penyelenggaraa


PON Aceh Sumut Baru Dibuka, Kenapa Jokowi Terbitkan Keppres Satgas Pengawalan Libatkan Polri dan BPKP?

8 jam lalu

Petugas menampung air hujan yang masuk melalui atap lapangan saat final futsal putra Jatim melawan Kaltim pada PON XXI Aceh-Sumut 2024 di Arena Futsal Dinas Pemuda dan Olahraga Sumatera Utara (Disporasu), Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu, 8 September 2024. Pertandingan final tersebut dihentikan sementara karena atap venue bocor. ANTARA/Fauzan
PON Aceh Sumut Baru Dibuka, Kenapa Jokowi Terbitkan Keppres Satgas Pengawalan Libatkan Polri dan BPKP?

Jokowi keluarkan Keppres tentang Satgas yang terdiri atas Polri, Kejagung dan BPKP untuk mengawal PON Aceh-Sumut karena banyak keluhan?


Bareskrim Usut Dugaan Penyelewengan Dana PON XXI di Aceh dan Sumatera Utara

1 hari lalu

Dua petugas kepolisian melakukan pengamanan di lokasi pertandingan Muaythai PON XXI Aceh-Sumut 2024 di Gedung Balai Meuseuraya Aceh, Banda Aceh, Aceh, Minggu 8 September 2024. Sebanyak 8.500 petugas keamanan gabungan dikerahkan untuk mengamankan upacara pembukaan serta seluruh venue pertandingan PON di Aceh. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Bareskrim Usut Dugaan Penyelewengan Dana PON XXI di Aceh dan Sumatera Utara

Menpora Dito Arietedjo menyebut ada dugaan penyelewengan dana penyelenggaraan PON 2024 di Aceh dan Sumatera Utara.


Akses ke Venue Bola Voli PON 2024 Belum Siap, Menpora Dito Ariotedjo Minta Maaf

1 hari lalu

Sejumlah pemain voli PON XXI Aceh-Sumut melewati jalan berlumpur di GOR Bola Voli Indoor Sumut Sport Center, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Selasa, 10 September 2024. Pertandingan voli indoor yang semula dijadwalkan Selasa (10 September) diundur menjadi Rabu (11 September) karena GOR belum siap dan akses jalan berlumpur. (ANTARA/Rivan Awal Lingga)
Akses ke Venue Bola Voli PON 2024 Belum Siap, Menpora Dito Ariotedjo Minta Maaf

Menpora Dito Ariotedjo memastikan pembangunan akses ke venue bola voli PON 2024 dikebut.


Menpora Ungkap Jokowi Sudah Teken Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, Masuk ke DPR Hari Ini

1 hari lalu

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, dua calon pemain naturalisasi, mengikuti sesi latihan bersama Timnas Indonesia menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026 di Jakarta pada Sabtu, 7 September 2024. Sumber Instagram @timnasindonesia.
Menpora Ungkap Jokowi Sudah Teken Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, Masuk ke DPR Hari Ini

Menpora Dito Ariotedjo mengungkapkan target naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders rampung pada Oktober 2024.


Anggaran Kementerian Pariwisata Batal Naik

1 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno saat ditemui wartawan di Gedung Sapta Pesona Kemenparekraf, Rabu, 11 September 2024. TEMPO/Hammam Izzuddin
Anggaran Kementerian Pariwisata Batal Naik

Anggaran definitif Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) tahun anggaran 2025 tetap sebesar Rp 1,7 triliun.


Capaian Medali di Paralimpiade Paris 2024 Jadi Modal Bagus untuk Tatap Los Angeles 2028

1 hari lalu

Atlet Paralimpiade Paris 2024 saat penyerahan bonus dan apresiasi atlet Paralimpiade Paris 2024 di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Rabu, 11 September 2024. Pemerintah memberikan bonus sebesar Rp6 miliar untuk atlet peraih medali emas, Rp2,75 miliar untuk peraih medali perak dan Rp1,65 miliar untuk peraih medali perunggu serta Rp250 juta bagi atlet yang belum berhasil mendapatkan medali. TEMPO/Subekti
Capaian Medali di Paralimpiade Paris 2024 Jadi Modal Bagus untuk Tatap Los Angeles 2028

Kontingen Indonesia menorehkan sejarah di Paralimpiade Paris 2024 dengan meraih 14 medali.


Peringati Hari Radio Nasional, Sandiaga Uno Yakin Industri Radio Akan Terus Relevan

1 hari lalu

Sandiaga Uno dan Emil Salim saat hadiri peluncuran buku Panggil Saya Mas Yos pada Rabu, 11 September 2024. TEMPO/Vedro
Peringati Hari Radio Nasional, Sandiaga Uno Yakin Industri Radio Akan Terus Relevan

Kemenparekraf meluncurkan buku "Panggil Saya Mas Yos" dalam rangka memperingati Hari Radio Nasional


Ikut Lari di Desa Wisata Kukuh Tabanan, Sandiaga Uno Kagum pada Keindahan Alas Kedaton

3 hari lalu

Alas Kedaton Fun Run 2024 (Kemenparekraf.go.id)
Ikut Lari di Desa Wisata Kukuh Tabanan, Sandiaga Uno Kagum pada Keindahan Alas Kedaton

Alas Kedaton merupakan kawasan hutan lindung yang terkenal sebagai tempat tinggal kera ekor panjang.


39 Tahun Hari Olahraga Nasional, Begini Keputusan Penetapannya

4 hari lalu

Ilustrasi peringatan Hari Olahraga Nasional 2024 yang diposting melalui akun Instagram @jokowi di Jakarta, Senin, 9 September 2024. (ANTARA/Setpres)
39 Tahun Hari Olahraga Nasional, Begini Keputusan Penetapannya

Hari Olahraga Nasional atau Haornas, yang diperingati setiap 9 September sejak 1985. Ini sejarahnya.